BerandaHits
Rabu, 1 Okt 2024 18:08

Hari Kesaktian Pancasila Jadi Momentum Bangkitkan Nasionalisme

Tanggal 1 Oktober diperingati sebagai Hari Kesaktian Pancasila. (iStockphoto/Niko Mufrida)

Penjabat Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana menekankan pentingnya Hari Kesaktian Pancasila sebagai momentum untuk membangkitkan nasionalisme dan memperkuat persatuan bangsa.

Inibaru.id - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana menekankan bahwa Hari Kesaktian Pancasila merupakan momenrum penting untuk membangkitkan kembali rasa nasionalisme dan mempertahankan keutuhan bangsa bagi generasi penerus. Hal tersebut disampaikannya usai memimpin Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di kompleks Kantor Gubernur Jawa Tengah, Kota Semarang, pada Selasa (1/10/2024).

“Harapan kami ke depan, kita terus mengenang arwah pejuang yang telah gugur ini, membangkitkan rasa nasionalisme mempertahankan keutuhan bangsa,” kata Nana, seusai menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila.

Upacara tersebut dihadiri oleh berbagai elemen, termasuk Aparatur Sipil Negara (ASN), anggota DPR, tokoh agama, masyarakat, serta siswa dan mahasiswa.

Nana juga berharap agar Hari Kesaktian Pancasila menjadi momen bagi generasi muda untuk memperkuat persatuan dan persaudaraan, sekaligus menumbuhkan semangat nasionalisme dalam menjaga keutuhan bangsa.

“Jadi peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini, merupakan wujud rasa penghormatan dan penghargaan kami selaku penerus bangsa, atas segala upaya perjuangan para pahlawan kita, yang telah gugur dalam melindungi Pancasila, dan juga meningkatkan sifat patriotisme dan nasionalisme,” ujar Nana.

Pj Gubernur menyematkan penghargaan ke sejumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang telah mengabdi puluhan tahun dan siswa berprestasi. (Humas Pemprov Jateng)

Pada kesempatan tersebut, Pj Gubernur menyematkan penghargaan Satya Lencana Karya Satya kepada 30 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang telah mengabdi selama 30, 20, dan 10 tahun. Dia juga memberikan penghargaan kepada 12 siswa berprestasi yang meraih medali dalam Olimpiade Sains, serta penerima Bantuan UPZ untuk beasiswa, bencana alam, dan perbaikan masjid.

“Kami juga berikan penghargaan kepada siswa berprestasi, seperti yang dapat prestasi di olimpiade sains, dapat emas, perak, dan perunggu dari perlombaan tingkat nasional,” tambahnya.

Dalam upacara Hari Kesaktian Pancasila di tingkat Provinsi Jawa Tengah berlangsung dengan khidmat itu, dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Jateng Sumarno, Forkopimda Jateng, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), ASN, ormas, pelajar, mahasiswa, dan taruna.

Kalau kamu apa harapan di Hari Kesaktian Pancasila ini, Millens? (Siti Zumrokhatun/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024