BerandaHits
Minggu, 4 Jun 2022 09:38

Dilarang Main HP, Tapi Bayar BBM di SPBU Kok Bisa Pakai MyPertamina?

Ilustrasi: Dilarang main HP di SPBU, khususnya saat mengisi BBM. (dutademokrasi.com)

Pertamina kabarnya bakal meminta pelanggan memakai aplikasi MyPertamina untuk membeli solar dan Pertalite. Padahal, sebelumnya ada aturan dilarang main HP di SPBU. Kok aturannya bertentangan begini?

Inibaru.id – Selain nggak boleh merokok, ada aturan lain yang pasti kamu lihat di SPBU, yaitu nggak main HP atau ponsel. Tapi, belakangan muncul info kalau bakal ada aturan yang mengharuskan pembeli bahan bakar minyak (BBM) di SPBU memakai aplikasi MyPertamina melalui telepon seluler. Lantas, apakah larangan ini bakal dihapus?

Infonya sih, ada risiko munculnya api atau ledakan jika memainkan telepon selular saat pengisian (BBM) dilakukan ke kendaraan. Hal ini tentu cukup berbahaya bukan kalau aturan membeli BBM dengan MyPertamina benar-benar diterapkan?

Jadi begini, Millens, dalam beberapa tahun belakangan Pertamina memang sudah melakukan sosialisasi pembayaran non-tunai kepada masyarakat saat mengisi BBM. Nah, soal aturan pemakaian MyPertamina, Badan Pengatur Hilir dan Gas Bumi (BPH Migas) dan Pertamina memang sedang menyiapkan aturan agar masyarakat memakai aplikasi ini saat memakai solar dan Pertalite. Alasannya, agar nggak terjadi penimbunan.

“Nanti dengan sistem digitalisasi MyPertamina, (pembelian) akan efektif. Jadi tidak bisa mengisi berulang,” jelas anggota Komite BPH Migas Saleh Abdurrahman,” Jumat (3/6/2022).

Dalam aplikasi tersebut, pelanggan memang harus mengisi data diri dan kemudian diverifikasi oleh BPH Migas. Jadi, pembeli solar atau Pertalite yang mendapatkan subsidi dari pemerintah memang orang yang berhak. Kamu tahu sendiri kan, banyak kendaraan yang seharusnya nggak mengisi BBM bersubsidi tapi tetap membelinya karena lebih murah?

Larangan main HP di SPBU khusus untuk panggilan telepon. (radarsorong.id)

Penjelasan Pertamina Terkait Larangan Memakai HP

O Ya, Millens, Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga (Sub Holding Commercial & Trading Pertamina) Putut Andriatno menjelaskan kalau larangan main HP di SPBU hanya untuk panggilan telepon. Jadi, pas di sana, kamu nggak boleh menerima atau melakukan panggilan. Kalau untuk memakai aplikasi seperti MyPertamina, katanya sih boleh.

“Dapat kami sampaikan, larangan penggunaan portable electronic product adalah untuk panggilan masuk atau keluar,” jelasnya.

Menariknya, nantinya kalau pelanggan benar-benar memakai MyPertamina untuk membayar BBM, ponselnya nggak boleh dekat-dekat nozzle alias ujung selang BBM. Nah, soal ini, masih menunggu aturan yang lebih rinci dan jelas dari Pertamina ya, Millens, termasuk di mana dan bagaimana pembayaran dengan aplikasi ini nantinya.

Kalau kamu, lebih suka membayar BBM dengan uang tunai atau memakai aplikasi MyPertamina nantinya, nih? (Kom/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024