BerandaHits
Rabu, 25 Apr 2023 18:00

Deretan Sebab Rumahmu Dihuni Rayap

Penyebab rayap bisa bersarang di dalam rumah. (Grid)

Rayap bisa bikin kerusakan pada berbagai macam perabotan rumah. Nah, biar rumahmu nggak sampai jadi sarang rayap, coba deh lakukan berbagai hal berikut ini.

Inibaru.id – Selain nyamuk, semut, dan kecoak, rayap adalah serangga yang paling nggak disukai keberadaannya di dalam rumah. Soalnya, rayap mampu menyebabkan kerusakan pada buku, perabotan, pakaian, hingga dokumen-dokumen penting di dalam rayap.

Rayap juga sulit untuk dibasmi, apalagi jika sudah membuat sarang yang sulit untuk dideteksi penghuni rumah. Tapi, kalau dibiarkan begitu saja, bakal semakin banyak barang dan perabotan rumah yang rusak.

Nah, biar rumahmu nggak sampai jadi sarang rayap, ketahui dulu yuk penyebab banyak rayap di rumah sebagaimana dikutip dari Popmama, (16/7/2021).

Perabot kayu di rumah tidak dilengkapi dengan anti rayap

Tidak semua perabot kayu yang kamu beli ternyata sudah dilengkapi dengan lapisan anti rayap. Kalau sudah begini, maka perabotan tersebut pun bakal jadi sasaran empuk bagi serangga tersebut. Selain perabotan, sejumlah bagian rumah lain seperti kerangka atap, kusen, dan lain-lain juga bisa mengalami hal yang sama jika tidak diberi lapisan anti rayap.

Nggak hanya itu, sejumlah perabotan dari bahan kayu terkadang memakai bahan dengan kualitas rendah yang mudah diserang rayap. Oleh karena itulah, kamu harus lebih cermat dalam memilih perabotan kayu dan nggak mudah tergiur dengan harga murah.

Rumah jarang dibersihkan

Rumah kotor bisa menyebabkan datangnya rayap. (Jayaimperialpark)

Kamu malas bersih-bersih rumah? Kalau iya, jangan kaget jika rumahmu jadi sarang serangga, termasuk rayap. Debu-debu dan kotoran yang menumpuk bisa mengundang rayap untuk membangun sarang di dalam rumahmu. Kalau sudah begini, kamu akan kerepotan ke depannya.

Sirkulasi udara dan cahaya rumah buruk

Saat membeli atau membangun rumah, pastikan untuk memperhatikan sirkulasi udara dan cahaya sebaik mungkin. Jika sampai hal ini nggak diperhatikan, rumahmu bakal jadi pengap dan lembap. Padahal, kondisi ini bisa menarik perhatian rayap. Perabotan di rumah juga akan lebih mudah berjamur atau lapuk.

Oleh karena itulah, jangan ragu untuk membuka jendela atau pintu untuk memastikan sirkulasi udara berjalan dengan baik dan cahaya matahari bisa masuk dengan leluasa. Rumahmu pun nggak lembap dan akhirnya membuat rayap enggan masuk ke dalamnya, deh.

Ada banyak celah bagi rayap untuk masuk ke dalam rumah

Kalau di rumahmu ada rongga seperti di sela-sela tembok, kusen, hingga pipa, bisa jadi rayap akan masuk ke dalam celah-celah tersebut dan membuat sarang di dalam rumah. Oleh karena itulah, kamu harus rajin-rajin mengecek kondisi rumah dan membersihkannya demi mencegah rayap-rayap tersebut menguasai rumahmu.

Dengan memperhatikan hal-hal tersebut, semoga saja rumahmu jadi bebas rayap, ya, Millens? Kamu pun nggak perlu khawatir bakal ada barang yang rusak karena serangga tersebut, deh. (Arie Widodo/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024

Menyusuri Perjuangan Ibu Ruswo yang Diabadikan Menjadi Nama Jalan di Yogyakarta

11 Nov 2024

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024