BerandaHits
Jumat, 8 Jan 2026 20:35

Bikin Fokus dan Antistres; Keajaiban Meditasi 10 Menit di Pagi Hari

Meditasi singkat bisa membuat perasaan lebih tenang. (via RS Materna)

Cukup luangkan waktu 10 menit buat meditasi setiap pagi sebelum mulai beraktivitas. Nggak cuma bikin perasaan jadi lebih tenang, ritual singkat ini ternyata punya segudang manfaat ilmiah, mulai dari nurunin hormon stres sampai bikin tidurmu makin nyenyak.

Inibaru.id - Pernah nggak sih, baru bangun tidur tapi rasanya otak sudah "penuh" gara-gara kepikiran jadwal padat atau langsung dicekoki notifikasi HP? Kalau iya, tandanya kamu butuh jeda sejenak, Gez. Nggak perlu lama-lama, cukup luangkan waktu 10 menit saja setiap pagi untuk meditasi.

Mungkin terdengar sepele, tapi menurut Saurabh Bothra, seorang pakar yoga dan founder Habuild, perubahan kecil ini bisa berdampak besar buat kesehatan fisik dan mentalmu. Penasaran apa saja keajaibannya? Yuk, kita bedah manfaatnya!

Usir Stres dengan "Menjinakkan" Otak

Saat kita stres, amigdala (pusat alarm emosional di otak) bakal bekerja ekstra keras. Nah, meditasi rutin bisa melatih amigdala supaya nggak gampang reaktif. Hasilnya? Kamu jadi nggak mudah tersinggung atau panik saat menghadapi masalah di kantor atau konflik pribadi. Kadar kortisol (hormon stres) pun bisa menurun drastis lewat latihan pernapasan sederhana.

Bikin Otak Makin Encer dan Fokus

Ilustrasi fokus bekerja. (monkeybusiness image)

Sering merasa brain fog atau susah konsentrasi? Penelitian dalam jurnal Biomedicines menyebutkan kalau meditasi meningkatkan aktivitas di korteks prefrontal. Ini adalah bagian otak yang bertanggung jawab buat ambil keputusan, konsentrasi, dan problem solving. Jadi, lewat meditasi 10 menit, transisi antar-tugasmu bakal lebih lancar dan pikiran jadi lebih jernih.

Booster Energi Tanpa Kafein

Alih-alih langsung menyambar kopi, coba deh duduk diam dan atur napas. Meditasi mendukung sistem saraf parasimpatik dan meningkatkan aliran oksigen lewat pernapasan yang dalam dan lambat. Cara ini membantu tubuh menghemat energi dan bikin kamu merasa lebih "hidup" sepanjang hari.

Investasi Tidur Nyenyak

Ternyata, ketenangan yang kamu bangun di pagi hari bakal terbawa sampai malam, lo. Meditasi membantu menenangkan kekacauan mental yang sering bikin kita susah tidur (overthinking). Kalau pagi sudah tenang, malamnya tubuh bakal lebih mudah kasih sinyal rileks untuk istirahat total.

Gampang banget! Besok pagi, sebelum buka email atau sosial media, coba duduk tegak, tutup mata, dan fokus pada keluar-masuknya napas selama 10 menit. Rasakan sensasinya dan biarkan pikiranmu beristirahat sejenak dari hiruk-pikuk dunia. Tertarik, Gez? (Siti Zumrokhatun/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Kupat Tahu Hj Sapen di Kabupaten Cilacap

28 Des 2025

Kini, Kamu Bisa Cek CCTV Dulu Sebelum Wisata ke Wonosobo

28 Des 2025

Jadi Moda Darat Favorit Semarang, KAI Daop 4 Catat Ratusan Ribu Penumpang

28 Des 2025

Bukan Cuma Soal Cuaca Panas, Ahli Sebut Perubahan Iklim Langgar HAM!

28 Des 2025

Sanksi Menanti Pedagang yang Tolak Pembayaran Tunai!

28 Des 2025

Tenangnya Berwisata di Waduk Greneng Blora

29 Des 2025

Anak Muda Tokyo Hidup di Apartemen Super Kecil Demi Bertahan di Kota Besar

29 Des 2025

UMK Ditetapkan, Gubernur Jateng: Upah Minimum untuk Masa Kerja Kurang dari Satu Tahun

29 Des 2025

Gaya Hidup Ramah Lingkungan; Ide Sederhana untuk Resolusi 2026

29 Des 2025

Antara Banyu Panguripan dan Tempat Sampah Raksasa: Masihkah Orang Jawa Memuliakan Sungai?

29 Des 2025

Deadline 31 Desember, 5 Juta Orang Belum Aktivasi Akun Coretax, Kamu?

29 Des 2025

Pengin Wisata di Solo dengan Cara Berbeda? Naik Bus Werkudara Saja

30 Des 2025

Alasan Berkendara Saat Hujan Bikin Tubuh Lebih Lelah

30 Des 2025

No Drama; Poin Penting saat Menetapkan Batasan 'Screen Time' Anak!

30 Des 2025

Screen Time Terlalu Dini Bisa Pengaruhi Respons Anak terhadap Rangsangan Fisik

30 Des 2025

Nggak Butuh Nikel dan Lithium, Google Kenalkan Baterai Berbasis CO2

30 Des 2025

Gawat! 20 Juta Ton Sampah Serbu Laut Indonesia, Ternyata Ini Jalur Utamanya

30 Des 2025

Khusus Hadir pada Periode Tahun Baru 2026, Ini 4 Fitur Baru WhatsApp yang Seru!

31 Des 2025

Prakiraan Cuaca Malam Tahun Baru 2026; Hujan di Berbagai Tempat!

31 Des 2025

Perda Pesantren, Kado Akhir Tahun untuk Para Santri di Kota Semarang

31 Des 2025

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: