Inibaru.id – Gimana jadinya kalau ada bayi kembar lahir pada tahun yang berbeda? Nah, hal ini terjadi di California, AS. Sepasang bayi kembar, Joaquin dan Aitana, lahir bertepatan dengan malam pergantian tahun 2017-2018.
Joaquin lahir pada 31 Desember 2017 pukul 23.58, sedangkan Aitana lahir pada 1 Januari 2018 pukul 00.16 waktu setempat. Hm, lucu!
Baca juga:
G-Dragon Ketahuan Pacaran, K-Popers Heboh
Dianggap Terlalu Feminin, Gerakan Ramah Lingkungan Kurang Diminati Cowok
Maria Esperanza Flores Rios, ibu dari si kembar sebetulnya direncanakan lahir pada 27 Januari 2018. Namun, rupanya persalinan itu terjadi lebih cepat pada akhir tahun ini. Seperti ditulis Okezone.com, Rabu (3/1/2018), si sulung Joaquin pun dinobatkan sebagai bayi terakhir yang lahir pada 2017, sementara Aitana bayi pertama yang lahir pada 2018.
Lintasi waktu
Selain bayi kembar yang lahir di tahun berbeda, pergantian tahun ini juga ditandai dengan kisah penerbangan unik yang bisa "melintasi waktu". Seorang jurnalis AS, Sam Sweeney, mengaku mengalami penerbangan unik tersebut.
Seperti ditulis Dream.co.id, Selasa (2/1), dia sebetulnya dijadwalkan melakukan penerbangan dari Auckland (Selandia Baru) menuju Honolulu (Hawaii) dengan maskapai Hawaii Airlines pada 31 Desember pukul 23.55. Namun, ternyata ada keterlambatan selama lima menit.
Baca juga:
Lestarikan Nama Jawa sebagai Bentuk Kearifan Lokal?
Youtuber Dikecam Setelah Unggah Video Orang Bunuh Diri
Pesawat pun bertolak dari Auckland tepat saat pergantian tahun pada 1 Januari 2018. Nah, yang menarik, Sweeney tiba di Hawaii pada 31 Desember 2017 pukul 10.16. Ini berarti Sweeney mengalami malam pergantian tahun dua kali. (IF/GIL)