BerandaCOVID 19
Kamis, 1 Des 2021 19:35

Takut Jarum? Nantinya Ada Vaksin Covid-19 Semprot Hidung

Vaksin Covid-19 semprot hidung bagi orang yang fobia jarum. (fin.co.id)

Sadar nggak kalau ada banyak orang yang fobia jarum? Nah, kalau sudah takut jarum begini, tentu bakal susah kalau harus vaksin Covid-19. Untungnya, ada kabar kalau sedang dikembangkan vaksin Covid-19 semprot hidung. Solusi keren banget, ya?

Inibaru.id - Bagi orang biasa, mendapatkan vaksin Covid-19 bukanlah hal yang menyusahkan. Tapi, bagi orang yang fobia jarum, tentu bakal bikin dilema. Mereka tahu perlu mendapatkan vaksin tersebut agar nggak mudah terkena gejala berat, namun karena takut jarum, harus berpikir ulang untuk mendapatkannya.

Kalau cuma jadi bikin takut untuk sesaat, itu sih mudah ya. Masalahnya, ada lo yang fobia jarum sampai pingsan atau mengeluarkan reaksi berlebihan seperti tanpa sengaja menggigit, meremas, atau bahkan menendang orang lain saking paniknya saat disuntik. Kalau soal ini sih beneran bikin ribet, ya?

Untungnya, banyak produsen vaksin Covid-19 yang memikirkan nasib orang-orang yang fobia jarum ini. Mereka sedang mencoba membuat vaksin nasal spray. Jadi, nantinya vaksin Covis-19 ini bakal disemprotkan ke hidung, Millens.

Beda banget dengan vaksin yang disuntik dan bisa bikin sakit atau pegal-pegal, vaksin semprot hidung ini diklaim nggak memicu rasa sakit. Selain itu, vaksin ini dianggap cukup efektif karena menyasar langsung bagian mukosa hidung, bagian pertama yang terinfeksi Covid-19 yang masuk ke dalam tubuh. Jika sampai hal ini terjadi, maka proses pembentukan antibodi yang bisa melawan vaksin pun bakal semakin lancar.

Nggak hanya itu, ada klaim yang menyebut vaksin ini bisa merangsang respons sel IgA serta sel T Mukosa sehingga bisa mencegah sindrom pernapasan akut yang disebabkan oleh Covid-19. Otomatis, andaipun kamu terpapar, hanya akan mengalami gejala ringan deh.

Vaksin Covid-19 semprot hidung sedang dikembangkan sejumlah produsen. (Reuters/Dado Ruvic)

Menurut salah satu orang yang terlibat dalam pembentukan vaksin jenis baru ini, Vivek P Chavda, vaksin intranasal ini dibuat agar bisa dipakai sendiri. Vaksin juga rencananya bakal dikondisikan agar mampu bertahan dengan suhu ruangan. Jadi, mudah untuk disimpan pula.

Sejumlah produsen vaksin yang sedang melakukan penelitian untuk membuat vaksin intranasal ini adalah Oxford/AstraZeneca dengan nama ChAdOx1nCov-19, CyanVac LLC dengan nama Cvkga1, Meissa Vaccines Inc dengan nama MV-014-212, Bharat Biotech International Limited dengan nama BBV154, Tetherex Pharmateuticals Corp dengan nama MV-014-212, dan Universitas Hong Kong dengan nama vaksin yang dikembangkan VectorFlu One.

Khusus untuk vaksin dari Universitas Hong Kong, uji klinisnya sudah sampai di fase II. Kalau yang vaksin-vaksin disebutkan sebelumnya, masih di fase 1, Millens.

Hm, jadi tertarik ya melihat hasil dari pengembangan vaksin semprot hidung ini nantinya seperti apa. Satu hal yang pasti, sepertinya nggak hanya orang-orang yang fobia jarum yang bakal memakainya, orang-orang biasa pasti juga ingin memakainya mengingat banyak sekali memberikan keuntungan.

Setuju, Millens? (Kat/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024