BerandaOtomodif
Selasa, 19 Feb 2018 11:46

Setelah Dipakai Menerobos Banjir, Lakukan Hal Ini Agar Mobil Nggak Rusak

Banjir di berbagai kota besar memaksa banyak mobil menerjang genangan air (Uzone.id)

Meski mobil tidak mogok saat menerjang banjir, bukan berarti mobil kita aman dari kerusakan. Segera cek bagian-bagian mobil ini setelah dipakai menerobos banjir.

Inibaru.id – Curah hujan yang semakin meningkat belakangan ini dan dikombinasikan dengan kebiasaan masyarakat Indonesia yang kurang baik dalam menjaga kebersihan membuat banjir mudah terjadi di berbagai daerah. Yang menjadi masalah adalah, banjir seringkali juga menggenangi jalan raya sehingga mau nggak mau mobil kita menerobos banjir untuk mencapai tempat tujuan.

Mobil yang kerap dipakai menerobos banjir dikhawatirkan akan mudah mengalami kerusakan, apalagi jika ketinggian air banjir cukup tinggi. Berikut adalah beberapa hal yang harus kita lakukan agar mobil tidak mudah rusak meskipun kerap dipakai untuk menerobos banjir.

Melepas Kabel Aki

Okezone.com, Jumat  (16/2/2018) menulis, ada baiknya kita segera melepas kabel aki jika mobil tergenang air banjir cukup tinggi. Jangan memaksakan diri untuk menyalakan mobil karena bisa saja memicu konsleting listrik. Mobil-mobil keluaran terbaru yang serba otomatis juga cenderung lebih banyak memakai jaringan elektronik yang rentan mengalami konsleting jika terendam air.

Baca juga:
Pebalap Jonathan Rea Bertemu Konsumen Kawasaki Ninja
Kawasaki Ninja 250 Kuasai Pasar Motor Sport 250cc Pada 2017

Keringkan Komponen

Jika mobil kita "selamat" meskipun baru saja menerjang banjir, segeralah keringkan beberapa komponen di bagian pengapian seperti busi, alternator, karburator, saringan udara, koil, dan berbagai kabel. Jika Kamu bukan orang yang mengerti soal mesin mobil, jangan ragu untuk membawanya ke bengkel agar mendapatkan penanganan yang tepat sehingga di lain waktu mobil tidak akan mudah mogok.

Mengganti Oli

Memang, mesin mobil sudah dirancang sedemikian rupa agar kedap air yang membuatnya nggak akan kemasukan air meski terendam banjir. Hanya saja, ada baiknya kita tetap memeriksa bagian stick oli. Jika sampai mengalami perubahan warna, besar kemungkinan ada air banjir yang masuk dan bisa menyebabkan korosi pada mesin sehingga sebaiknya segera mengganti oli mesin dan oli garden.

Baca juga:
Lasem, Kota Pusaka yang Lambangkan Persatuan
Tidur di Dalam Rak Buku? Ada Loh di Jepang!

Menguras Tangki Bahan Bakar

Jika sampai air banjir memasuki tangki bahan bakar, tangki akan mudah terkena korosi sehingga rentan mengalami kebocoran dalam jangka panjang. Segeralah kuras tangki bahan bakar setelah mobil terendam banjir hingga habis dan isilah dengan bahan bakar yang baru dan tidak tercampur dengan air.

Dengan melakukan hal-hal ini, mobil nggak akan mudah rusak meskipun sudah pernah menerjang banjir. (AW/GIL)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024