Inibaru.id – Makan bersama dalam satu meja belakangan menjadi tren di pelbagai restoran di Indonesia. Dengan menu shared food yang disajikan dalam jumlah banyak, makan bersama memang konon jauh lebih nikmat dibanding makan sendirian. Nggak percaya? Saat ke Yogyakarta, cobalah cari menu khasnya, yakni ingkung ayam.
Ingkung adalah ayam yang dimasak tanpa dipotong-potong terlebih dulu. Di Yogyakarta, kamu bisa menemukan sejumlah tempat legendaris yang menjual ingkung. Di mana saja? Cekidot!
Ingkung Mbah Cempluk, Yogyakarta
Ingkung Mbah Cempluk. (Tripadvisor)
Berada di Jalan Gajahmada No 21, Pakualaman, Rumah Makan Ingkung Mbah Cempluk bisa jadi tempat yang kamu singgahi. Selain ingkung kukus, kamu bisa pula mencoba ingkung goreng dan panggang. Seporsi menu ini dijual dengan harga Rp 140 ribu.
Ingkung Mbak Sri, Sleman
Ingkung Mbak Sri. (Instagram/foodjogja)
Tempat makan kedua untuk menyantap ingkung yang enak adalah Rumah Makan Ingkung Mbak Sri. Rumah makan yang berada di Jalan Kebon Agung Kilometer 6, Bedingin, Sumberdadi, Sleman, ini menjual satu ayam ingkung seharga Rp 110 ribu. Kalau pengin ke sana, datanglah pukul 11.00 WIB ya.
Ingkung Mbah Kentol, Bantul
Ingkung Mbah Kentol. (Instagram/streetfoodstories)
Ingkung bikinan Mbah Kentol dijual dengan harga sekitar Rp 140 ribu-Rp 150 ribu. Di sana, kamu juga bisa mencicipi olahan ayam lainnya dengan harga yang standar, lo.
Rumah Makan Ingkung Mbah Kentol berada di Dusun Kentolan Lor, Desa Guwosari, Kecamatan Pajangan, Bantul. Yuk, cus ke sana.
Baca Juga: Beli Oleh-Oleh untuk Orang Rumah? Ke Rumah Makan Ingkung Mbah Kentol Saja!
Kamu mau mencoba makan ingkung di mana nih, Millens? Supaya makanmu tambah menyenangkan, ajak orang terdekat ya.
Eh, mau dibungkus untuk lauk di rumah juga boleh kok! Siapa tahu, setelah mencicipi makanan ini, kamu jadi ketagihan rasanya dan coba bikin sendiri. He-he. (IB15/E03)