BerandaKulinary
Rabu, 20 Agu 2019 13:31

Rawon x Brongkos, Sama-Sama Berkuah Hitam, tapi Beda!

Rawon. (Malayacafe)

Rawon dan brongkos, keduanya sama-sama berbahan dasar daging sapi dan berkuah hitam karena penggunaan keluak. Meski begitu, tetap ada perbedaan di antara keduanya lo. Apa ya?

Inibaru.id – Bahan utama kedua masakan ini adalah daging sapi. Bumbu utamanya juga sama, keluak, yang membuat kuah masakan berwarna hitam nan khas. Yap, brongkos dan rawon!

Hm, kalau dilihat dari penampilan sih memang terlihat mirip. Tapi bagaimana ya cara kamu membedakan keduanya agar nggak salah kalau pengin memesannya di warung makan?

Rawon, makanan khas daerah Jawa Timur ini biasanya hanya berisi daging, selain kuah hitamnya yang khas. Nggak heran kalau beberapa orang menyebutnya sebagai sup daging berkuah hitam.

Rasa rawon cenderung gurih karena penggunaan berbagai rempah sebagai bumbu. Di antaranya bawang merah, bawang putih, ketumbar, lengkuas, kunyit, serai, dan yang nggak boleh ketinggalan tentunya keluak.

Rawon biasanya disajikan dengan tauge kecil. (Merdeka)

Bumbu-bumbu tersebut akan dihaluskan dan ditumis sampai harum, kemudian barulah dimasukkan ke dalam daging yang sudah lebih dulu direbus. Rawon biasanya disajikan bersama beberapa bahan pelengkap seperti tauge kecil, daun bawang, dan kerupuk udang.

Bagaimana dengan brongkos? Makanan khas daerah Jawa Tengah dan Yogyakarta ini juga berbahan dasar daging sapi dan keluak. Namun, biasanya daging sapi yang digunakan adalah bagian yang punya kandungan lemak, misalnya sandung lamur.

Komposisi dalam seporsi nasi brongkos. (Instagram.com/janganlupamakan)

Selain daging, brongkos juga punya komposisi lain, Millens. Kacang tolo, kacang merah, dan kulit melinjo hadir sebagai pelengkap. Nggak jarang dalam seporsi brongkos, kamu juga dapat menemukan telur, tahu, dan tempe. Lebih komplet ya?

Oya, rasa brongkos cenderung lebih gurih dan kental karena bubuhan santan di dalamnya. Ini juga yang membuat warna kuah brongkos nggak sepekat kuah rawon.

Bagaimana, sudah tahu kan perbedaan rawon dan brongkos? Mau pesan yang mana pun, keduanya sama-sama enak! (IB10/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024