BerandaKulinary
Jumat, 1 Des 2022 19:48

Jenis Sushi Paling Populer yang Selalu Ada di Restoran Jepang

Sushi, makanan khas Jepang yang populer di berbagai negara termasuk Indonesia. (Zojirushi)

Dari ratusan jenis sushi, senggaknya ada lima jenis yang harus kamu tahu. Ada sushi yang cocok dimakan untuk pemula, ada pula yang cocok untuk pemakan sushi berpengalaman.

Inibaru.id - Saat memasuki restoran sushi, kita dihadapkan pada berbagai macam bentuk sushi. Lebih dari sekadar nasi dan nori (rumput laut) yang digulung, sushi yang ditawarkan dalam buku menu sangat bervariasi.

Pencinta garis keras pasti sudah tahu perbedaan dan karakter masing-masing jenis sushi. Tapi, jika pengetahuan soal sushi tergolong biasa saja, kita pasti akan bingung dengan ratusan jenis sushi yang yang ada.

Sebelum mengulas lebih lanjut soal macam-macam sushi, baiknya kita tahu dulu apa itu sushi. Menurut Chef Masami Okamoto, sushi secara sederhana adalah potongan ikan dengan nasi. Yang membedakan sushi dengan makanan Jepang lain yang menyerupainya adalah adanya nasi.

“Jiwa dari sushi terletak pada nasinya,” kata koki berkewarganegaraan Jepang yang telah bekerja di Indonesia selama 17 tahun itu (12/2/2018).

Nasi sushi dibuat dari beras khas Jepang yang memiliki tekstur pulen. Nasi dari beras Jepang itu dicampur dengan cuka beras khas Jepang, garam, dan gula. Nah, cara meracik nasi sushi ini yang menjadikan sushi dari restoran satu dan restoran lain nggak sama, bergantung pada keterampilan chef masing-masing.

Nasi untuk sushi berasal dari beras khas Jepang yang pulen. (Artforia)

Millens, dari banyaknya jenis sushi, ada beberapa yang menjadi populer di Indonesia. Ini adalah sushi yang sering dipesan di restoran Jepang. Apa saja itu?

Maki

Inilah jenis sushi yang kebanyakan orang tahu. Sushi ini juga dikenal sebagai sushi pemula karena merupakan jenis yang populer dan nggak rumit seperti jenis lainnya. Ia berupa nasi berisi ikan mentah, ikan matang atau daging dan sayuran atau buah segar, lalu dibungkus dengan rumput laut yang renyah.

Temaki

Sushi jenis ini mempunyai bentuk yang menyerupai es krim. (Getty image/Ippei Naoj Moment)

Bentuk sushi jenis ini menyerupai cone pada es krim. Secara umum, sushi jenis ini berupa gulungan nasi dengan isian ikan. Temaki adalah jenis sushi yang populer bagi pencinta sushi dan mereka yang baru saja mencicipinya.

Uramaki

Uramaki merupakan kebalikan dari sushi pada umumnya (sushi maki). Jika biasanya nori panggang berada di luar, uramaki menempatkan nori ada di bagian dalam dan digulung menggunakan nasi. Sushi ini cocok buat kamu yang ingin makan sushi tapi nggak terlalu suka tekstur rumput laut.

Nigiri

Nigiri berarti sushi yang ditekan menggunakan tangan. Caranya, nasi seukuran telapak tangan dibentuk menjadi lonjong. Setelah itu, nasi akan dilapisi dengan ikan mentah tipis. Sushi jenis ini ditujukan untuk pemakan sushi yang berpengalaman dan mereka yang lebih nyaman dengan ikan mentah.

Sebuah fun fact, meski kelihatannya sederhana, pembuatan nigiri nggak sesederhana itu. Bentuk nasi harus sempurna, jika nggak sushi tersebut nggak akan dianggap sebagai nigiri.

Sashimi

Sashimi terdiri atas ikan, landak laut, kerang, atau gurita mentah. (Getty Image/Liyao Xie via Southernliving)

Ada yang bilang, sashimi nggak termasuk jenis sushi karena nggak dibungkus dengan nasi. Sashimi berisi komponen ikan mentah yang harus sangat segar seperti salmon, tuna, gurita, kerang atau landak laut yang irisannya tipis. Sayuran pendamping yang turut disajikan adalah lobak daikon, acar jahe, wasabi, dan kecap.

Kelima jenis sushi itulah yang paling nggak harus kita tahu saat mendatangi restoran Jepang ya, Millens! Tujuannya biar kita nggak salah pilih menu yang berakhir nggak doyan dengan menu sushi yang kita pilih sendiri. Betewe, mana nih yang paling kamu suka? (Kom/IB20/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: