BerandaInfografik
Rabu, 20 Mar 2018 14:50

Mengubah Potensi Wilayah Menjadi Desa Wisata

Mengubah Potensi Wilayah Menjadi Desa Wisata

Infografik desa wisata di Jawa Tengah. (Inibaru.id/Nafis Ghifary)

Sejumlah desa di Provinsi Jawa Tengah disulap menjadi kantong-kantong wisata. Adanya desa wisata itu membawa beberapa perubahan bagi masyarakat salah satunya dalam bidang perekonomian.

Inibaru.id - Indonesia disebut-sebut memiliki kekayaan alam yang luar biasa. Bakal sayang kalau potensi itu nggak digunakan sebaik mungkin. Nah, salah satu cara yang dipakai pemerintah untuk memanfaatkan potensi itu adalah dengan mendirikan desa wisata.

Saat ini sebanyak 147 desa di Jawa Tengah telah menasbihkan diri sebagai desa wisata. Jumlah tersebut terbagi atas tiga kategori yaitu andalan, unggulan, dan layak dikembangkan. Hampir setiap kabupaten di Jawa Tengah memiliki desa wisata.

Baca juga:
Mengenal Budaya di Kampung Tematik
Menakar Benefit Kampung Wisata

Bertranformasi menjadi desa wisata memang nggak mudah. Perlu beberapa perbaikan dan penyesuaian agar kelak desa wisata itu banyak dikunjungi orang. Salah satu syarat menjadi desa wisata yakni memiliki potensi alam yang indah serta tradisi yang menarik. Jadi, selain potensi alam, masyarakat juga bisa memberdayakan potensi budaya yang ada di wilayah setempat.

Infografik desa wisata di Jawa Tengah. (Inibaru.id/Nafis Ghifary)

Tujuan utama desa wisata yakni mengelola potensi wisata dengan baik sehingga dapat meningkatkan perekonomian warganya. Wisata yang ada di desa dapat menarik pengunjung untuk berwisata di desa tersebut. Kesempatan itu dapat dimanfaatkan warga untuk mencari keuntungan lewat berjualan.

Desa Kandri yang terletak di Kecamatan Gunungpati, Semarang, Jawa Tengah adalah salah satu dari sekian desa wisata yang ada. Menurut Kepala Bidang Kelembagaan Pariwisata, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Semarang Giarsito Sapto Putratmo Desa Kandri bakal ditingkatkan menjadi desa wisata internasional.

"Saat ini Desa Kandri disiapkan menjadi desa wisata internasional. Bakal ada pertunjukan budaya dari seluruh negara ASEAN di sana," tutur Sapto.

Baca juga:
Kampung-kampung yang Bersolek untuk Jadi "Wisata Digital"
Hari Ini Google Rayakan Hari Lahir Bapak Film Indonesia

Sapto juga mengaku hal itu meningkatkan pendapatan warga Desa Kandri. Selain itu, lingkungan desa juga lebih terjaga sebab banyak pengunjung berdatangan. Warga pun bersikap lebih ramah untuk menjamu para wisatawan.

Semoga keberadaan desa wisata tetap eksis ya, Millens. Namun, harus diperhatikan juga kelestarian alam desanya, jangan sampai keindahan alam itu tercoreng dengan sampah-sampah yang berserakan ya. (TS/IP)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Alunan Musik Yogyakarta Royal Orchestra yang Menyatu dengan Suara Laju Kereta di Stasiun Tugu Jogja

10 Apr 2025

Sudahi Kontrak di Red Sparks, Megawati akan Dirindukan Penggemar Voli di Korea

10 Apr 2025

Kuda yang Jadi 'Kambing Hitam' atas Bau Pesing di Kawasan Malioboro Jogja

10 Apr 2025

Menghidupkan Kembali Hewan Punah: Mungkinkah Etis?

10 Apr 2025

Forum Senayan Peduli Jateng Perdana Digelar, Ketua DPRD Sumanto: Sinergi Kunci Kemajuan Daerah

10 Apr 2025

Benahi Layanan BRT Semarang, Pemkot Segera Atasi 'Cumi Darat' dan Perbaiki Shelter

10 Apr 2025

Menteri Maruarar: Program Rumah Subsidi untuk Jurnalis Bukan untuk Membungkam Kritik

10 Apr 2025

Lolongan dari Masa Lalu; Dire Wolf Lahir Kembali lewat Rekayasa Genetika

10 Apr 2025

Pijar Park Kembali Jadi Destinasi Wisata Keluarga Terfavorit di Kudus selama Libur Lebaran

10 Apr 2025

Seniman Penuh Talenta Berumur Panjang Itu Kini Berpulang; Titiek Puspa Namanya!

11 Apr 2025

Sejarah Getuk Goreng Sokaraja; Tercipta karena Nggak Disengaja

11 Apr 2025

Kabar Lelayu: Pemilik Lekker Paimo Semarang Meninggal Dunia

11 Apr 2025

Prosesi Buka Luwur Makam Ratu Kalinyamat Diiringi Lantunan Doa untuk Kemajuan Jepara

11 Apr 2025

Mengapa Manusia Terobsesi Umur Panjang? Antara Takut Mati dan Cinta Hidup

11 Apr 2025

Sesaji Rewanda; Ketika Para Monyet Goa Kreo Juga Diberi 'Angpao' saat Lebaran

11 Apr 2025

Dua Manusia Kloning yang Saling Bekerja Sama dalam 'Mickey 17'

11 Apr 2025

BMKG: Seminggu ke Depan, Ada Potensi Hujan Lebat dan Angin Kencang di Indonesia

11 Apr 2025

Ihwal Mula Kampung Larangan di Sukoharjo, 'Zona Merah' yang Pantang Dimasuki Bumiputra

12 Apr 2025

Lagu "You'll be in My Heart" Viral; Mengapa Baru Sekarang?

12 Apr 2025

Demi Keamanan Data Pribadi, Menkomdigi Sarankan Pengguna Ponsel Beralih ke eSIM

12 Apr 2025