BerandaHits
Jumat, 4 Jan 2024 18:10

Viral Kecelakaan Motor Matic Rem Blong di Pacet, Gimana Cara Mencegahnya?

Ilustrasi: Rem blong pada sepeda motor matic saat dikendarai di turunan. (Uzone/

Kasus rem blong pada sepeda motor matic saat dikendarai di turunan sudah berkali-kali terjadi. Memangnya, hal ini nggak bisa ditangani atau dicegah ya?

Inibaru.id – Meski lebih mudah untuk dikendarai, nyatanya sepeda motor matic memiliki kelemahan yang sudah diketahui banyak orang, yaitu adanya risiko rem blong saat dikendarai pada turunan. Apalagi jika turunan tersebut cukup panjang dan curam.

Hal inilah yang terjadi di Tikungan Gotekan, Pacet, Mojokerto pada Rabu (3/1/2024) sore. Sebuah sepeda motor dengan pelat nomor W 6241 NBG yang dinaiki empat orang dari satu keluarga mengalami rem blong sehingga melaju dengan sangat cepat dari arah Cangar, Kota Batu. Sepeda motor Honda PCX itu dengan keras menghantam jalur penyelamat berupa tumpukan karung dari sekam sampai-sampai seluruh anggota keluarga terpental.

“Korban turun dari arah Batu menuju Pacet. Besar kemungkinan remnya blong dari Rest Area Nomor 2, mungkin dari atas motornya nggak diistirahatkan agar remnya dingin, jadi blong,” ungkap salah seorang anggota Relawan Welirang Rescue Soleh Hudin sebagaimana dilansir dari Detik, Rabu (3/1).

Untungnya, semua anggota keluarga yang terdiri atas ayah, ibu, dan dua anak tersebut selamat dan kini sedang dirawat di rumah sakit.

“Yang mengemudi Sugianto (35) dari Tanggulangin, Sidoarjo, cedera tulang ekor. Anaknya laki-laki yang duduk di depannya kritis, istrinya juga kritis. Kalau anak perempuannya luka ringan,” jelas rekan Soleh, Suyit.

Cara Mengatasi Rem Blong pada Sepeda Motor Matic Saat Turunan

Jangan panik, ada cara mengatasi rem blong pada sepeda motor matic. (Momotor.id)

Kasus rem blong pada sepeda motor matic saat dikendarai di turunan sudah berkali-kali terjadi, khususnya di kawasan perbukitan. Soalnya, karakteristik sepeda motor ini sangat berbeda dengan sepeda motor dengan persneling.

Jika kita memakai sepeda motor persneling di turunan, bisa mengurangi ke gigi rendah agar engine break bekerja dan menahan laju sepeda motor meski rem sedang blong. Hal ini nggak bisa dilakukan jika kita mengendarai sepeda motor matic dan mengalami masalah serupa.

Lantas, apakah hanya bisa pasrah jika kondisi ini terjadi pada kita? Kalau menurut Head of Safety Riding Promotion Wahana Agus Sani, sebenarnya ada yang bisa dilakukan jika sepeda motor matic yang kita kendarai mengalami rem blong di turunan, yaitu dengan “membuat sendiri” engine break.

“Jangan dilepas gasnya. Tarik gasnya sedikit sehingga daya mesin tetap ada. Hal ini bisa membuat munculnya engine break seperti pada motor bebek bergigi. Jadi laju sepeda motor bisa ditahan, nggak terlalu kencang,” sarannya sebagaimana dilansir dari Kompas, Kamis (4/1).

Selain itu, dia juga memberikan saran agar masalah rem blong ini nggak sampai terjadi, yaitu dengan menekan tuas rem depan dan belakang secara bergantian terus-menerus, bukannya menahannya terus. Hal ini diharapkan bisa mencegah cakram dan kaliper nggak terlalu panas dan akhirnya blong.

“Gantian nekan rem depan dan belakangnya demi menahan laju sepeda motor saat turunan. Jangan berkendara terlalu kencang juga saat turunan, tapi tetap tarik gas sedikit agar ada engine break,” pungkasnya.

Yap, sudah tahu ya trik menyelamatkan diri jika sepeda motor matic alami rem blong di turunan. Semoga saja kamu nggak sampai mengalaminya, ya, Millens? (Arie Widodo/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024