BerandaHits
Rabu, 25 Jul 2023 09:14

Pertamax Green 95, Langkah Menuju Kemandirian Energi

PT Pertamina (Persero) resmi memperkenalkan BBM Pertamax Green 95 seharga Rp13.500 per liter. (Antara/HO-Pertamina)

Kemarin, PT Pertamina resmi memperkenalkan bahan bakar jenis Pertamax Green 95. Bahan bakar ini terbuat dari sumber energi terbarukan dan menjadi langkah awal menuju kemandirian energi.

Inibaru.id - PT Pertamina (Persero) resmi memperkenalkan BBM Pertamax Green 95 seharga Rp13.500 per liter kemarin, Senin (24/7/2023). Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan mengungkapkan harga tersebut ditetapkan sesuai keekonomiannya.

"Ini memang merupakan harga keekonomian, di mana harga antara RON 92 dengan RON 98. Ditunggu grand launching-nya, mungkin akan ada program-program menarik yang akan kita sampaikan," katanya saat soft launching Pertamax Green 95 di SPBU MT Haryono, Jakarta Selatan, Senin (24/7).

FYI, harga BBM RON 92 Pertamina alias Pertamax saat ini Rp12.400 per liter dan BBM RON 98 atau Pertamax Turbo Rp14 ribu per liter.

Apakah kita sudah bisa mendapatkan Pertamax Green 95 ini di pom bensin terdekat? Sayangnya belum bisa, Millens. Untuk sementara, baru ada 15 SPBU yang menyalurkan Pertamax Green 95 yakni 5 SPBU di Jakarta dan 10 SPBU di Surabaya.

Di Surabaya, SPBU pelat merah yang menjual produk tersebut di antaranya Jemursari, Soetomo, Mulyosari, Merr, Ketintang, Karang Asem, Mastrip, Citra Raya Boulevard, Juanda, dan Buduran.

Sedangkan di Jakarta, Pertamax Green 95 bisa dibeli di SPBU MT Haryono, Fatmawati 1 dan Fatmawati 2, Lenteng Agung, dan di SPBU Sultan Iskandar Muda Kebayoran.

Kelebihan Pertamax Green 95

Bioetanol dari tebu merupakan etanol yang digunakan sebagai bahan bakar alternatif selain bahan bakar fosil untuk kendaraan. (Antara/Umarul Faruq)

Pertamax Green 95 merupakan campuran antara Pertamax dengan nabati etanol. Jenis bahan bakar ini merupakan bahan bakar baru dari sumber energi terbarukan. Itulah keunggulan utama yang ada pada produk ini.

Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati sebelumnya mengatakan etanol yang digunakan BBM hijau baru itu berasal dari molase tebu. Dia juga menekankan transisi energi ini bukan sekadar memiliki ambisi untuk menurunkan karbon emisi, tapi lebih penting mewujudkan kemandirian energi.

Sama seperti biodiesel, bioetanol juga menjadi bahan bakar alternatif yang dicampur dengan energi yang bersumber dari nabati. Bedanya, bahan bakar ini biasa digunakan untuk kendaraan bermesin bensin.

Adanya bahan bakar yang ramah lingkungan ini merupakan kabar gembira ya? Dikutip dari Indonesia (13/7) negara kita sudah ketinggalan jauh dalam memanfaatkan bioetanol untuk kendaraan bermotor. Sebelum Indonesia, sudah banyak negara di dunia yang memakai bahan bakar jenis ini.

Sebagai contoh, Tiongkok sudah merilis kebijakan untuk mewajibkan penggunaan etanol di seluruh wilayah pemerintahannya sejak Januari 2020. Berbeda dengan Tiongkok, Amerika Serikat (AS) dan Brazil merupakan negara yang sukses menerapkan etanol sebagai komponen wajib dalam campuran bahan bakar kendaraan.

Nah, semoga adanya Pertamax Green 95 ini menjadi awal dalam upaya percepatan implementasi transisi energi dari BBM ke bioenergi ya, Millens! (Siti Khatijah/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024