BerandaHits
Kamis, 11 Sep 2024 18:40

Pemprov Jateng Bakal Integrasikan Transportasi Umum di 35 Kabupaten/Kota

Pemprov Jateng bakal mengintegrasikan transportasi umum di 35 kabupaten/kota. (Joglosemar)

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah terus berupaya mengintegrasikan transportasi massal di 35 kabupaten/kota, guna menyediakan layanan yang murah, nyaman, dan efisien. Harapannya, transportasi yang baik akan mempercepat pergerakan ekonomi.

Inibaru.id – Pemerintah Provinsi Jawa Tengah terus mengupayakan integrasi transportasi massal di 35 kabupaten/kota sebagai komitmen untuk menyediakan layanan transportasi yang terjangkau, nyaman, dan efisien.

Sekretaris Daerah Jawa Tengah, Sumarno menyatakan bahwa transportasi yang baik akan mempercepat pergerakan ekonomi di Jawa Tengah. Hal tersebut disampaikan saat membuka Central Java Transport Solution Expo 2024 di Gedung Wahana Graha Dinas Perhubungan, Rabu (11/9/2024).

“Transportasi yang baik akan mempercepat pergerakan ekonomi di Jateng,” kata Sumarno.

Hingga 2024, Pemprov Jateng telah menyediakan tujuh rute Bus Rapid Transit (BRT) dengan 115 armada yang melayani berbagai wilayah. Selain itu, Pemprov mendorong pemerintah pusat untuk mereaktivasi jalur kereta api di beberapa daerah, termasuk Semarang-Pati-Rembang dan kawasan Kedungsepur.

“Reaktivasi jalur kereta api merupakan kewenangan pusat. Kemarin sudah ada kajian, mudah-mudahan jalur kereta api kawasan Kedungsepur segera dapat diaktifkan kembali,” harapnya.

Sekda Sumarno berharap perekonomian bisa meningkat dengan baiknya transportasi umum. (Humas Pemprov Jateng)

Dalam acara tersebut, Sumarno juga memberikan penghargaan AJDP Award 2024 kepada perusahaan angkutan umum berprestasi.

Turut hadir, Kepala Dinas Perhubungan Jateng, Henggar Budi Anggoro menambahkan bahwa pameran yang berlangsung pada 11-12 September 2024 ini bertujuan untuk memperkenalkan solusi transportasi di Jateng dan memperingati Hari Perhubungan Nasional ke-53.

Bukan cuma itu, Dishub Jateng juga terus berupaya mengubah stigma terminal buruk, dengan mengoptimalkan layanan Edutrip Trans Jateng. Nah, program Edutrip bisa dimanfaatkan oleh sekolah, kampus, hingga keluarga, untuk bepergian ke berbagai lokasi tujuan.

“Layanan Edutrip Trans Jateng sekaligus memberi wawasan kepada para pelajar, tentang manfaat transportasi umum bagi masyarakat,” katanya.

Semoga pengintegrasian ini bisa mejadi solusi untuk menambah kelancaran dan kenyamanan masyarakat Jateng dalam menggunakan transportasi umum ya, Millens. (Siti Zumrokhatun/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024