BerandaHits
Jumat, 10 Feb 2022 11:22

Mitos Suara Tokek: Bawa Keberuntungan atau Tanda Mahluk Halus?

Mitos suara tokek, dipercaya membawa keberuntungan. (Flickr/ tontantravel)

Pernah mendengar suara tokek di dalam rumah, nggak, Millens? Suaranya unik, ya? Nah, ada banyak mitos suara tokek lo di Indonesia. Tapi sebenarnya, suara mereka itu pembawa keberuntungan atau malah tanda mahluk halus, sih?

Inibaru.id – Bagi orang Indonesia, suara tokek di dalam rumah adalah hal yang wajar terdengar. Menariknya, ada yang menyebut keberadaan tokek di dalam rumah dianggap bisa membawa rezeki atau keberuntungan. Meski begitu, ada pula yang menganggap suaranya sebagai tanda adanya mahluk halus. Lantas, mitos suara tokek mana sih yang benar?

Suara tokek sangatlah khas. Nama tokek sendiri sebenarnya disematkan pada hewan sejenis kadal yang juga bisa ditemukan di kebun atau hutan. Nah, omong-omong, ada mitos yang menyebut jumlah suara tokek bisa menjadi pertanda tertentu, Millens.

Suara Tokek Pertanda Keberuntungan atau Adanya Mahluk Halus?

Sebagian masyarakat Indonesia sengaja menghitung berapa kali tokek bersuara. Katanya, kalau jumlah suaranya mencapai 13, bisa menandakan keberuntungan, lo. Dalam budaya Jawa, hitungan suara tokek ini dikenal sebagai “laba bhukti” yang artinya adalah keberuntungan. Hitungan bunyi tokek sekali, lima kali, tujuh kali, dan 10 kali juga dianggap sebagai tanda kebaikan.

Eits, ada syaratnya juga, Millens. Tokek harus berada di dalam rumah dan suara tokek terdengar dengan keras. Kalau jauh, ya berarti keberuntungan ini nggak “datang” ke dalam rumah.

Menariknya, keberadaan suara tokek yang keras dan dekat juga dianggap sebagai tanda bahwa mahluk halus jauh dari rumah. Sebaliknya, kalau ada suara tokek yang terdengar jauh seperti di pepohonan di sekitar rumah, kabarnya ada mahluk halus di dalam rumah, lo. Hiiii!

Ada yang percaya suara tokek menandakan mahluk halus. (Flickr/ Bernard DUPONT)

Mitos Lain Soal Suara Tokek

Mitos suara tokek lain yang dipercaya oleh orang Indonesia adalah kemampuannya dalam menolak bala atau ilmu hitam yang dikirim oleh orang lain. Konon, semakin menggelegar suara tokek, semakin kuat kemampuannya dalam melawannya.

Selain itu, ada anggapan kalau suara tokek dengan hitungan ganjil bisa dipakai untuk meramal masa depan. Di antara suara tokek, tepatnya usai hitungan kedua, ada yang menanyakan tentang sesuatu di masa depan. Kalau tokek nggak lagi bersuara, jawabannya berarti nggak, Millens.

Serba-Serbi Tokek

Tokek bisa ditemui di Jawa, Sumatra, Kalimantan, Nusa Tenggara, Sulawesi, dan juga di Kepulauan Natuna. Di sebagian wilayah Asia, khususnya yang dekat dengan Kathulistiwa, tokek juga bisa ditemui di rumah-rumah penduduk, di kebun, atau di hutan.

Sayangnya, di Indonesia, banyak orang memburu tokek yang kabarnya bisa dijadikan obat. Padahal, peran tokek bagi keseimbangan alam sangatlah besar. Mereka adalah pemakan serangga dan hama.

Meski mitos suara tokek masih sangat kuat di Indonesia, semoga saja kita masih bisa mendengarnya, ya Millens. Maklum, belakangan suaranya seperti semakin jarang terdengar karena banyak diburu. (Son, Sua, Mon/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Nama 'Genuk' Merujuk pada Dua Wilayah Berbeda di Kota Semarang

4 Mar 2025

Kebijakan Perusahaan yang Aneh di Tiongkok: Menikah atau Dipecat!

4 Mar 2025

Dugaan Intimidasi Polisi dan Upaya Sukatani Tempuh Jalur Hukum

4 Mar 2025

Mereka yang Antusias Menyemarakkan Takjil War dan Bukber

4 Mar 2025

Strategi Pemprov Jateng Cegah Inflasi; Gelar Pasar Murah dan Tangkap Penimbun

4 Mar 2025

Mitos Gua Poleng di Londonsari Boyolali, Diyakini Picu Kebotakan Dini Lelaki

5 Mar 2025

Kehidupan Jakarta dari Sudut Pandang Lain dalam 'Sisi Tergelap Surga'

5 Mar 2025

Tetap Hemat selama Ramadan; Tidak Boros saat Berbelanja!

5 Mar 2025

Persiapan Mudik, Gubernur Jateng Minta Perbaikan Jalan Rusak Selesai dalam 15 Hari

5 Mar 2025

Maret-April 2025, BMKG Prediksi Intensitas Hujan Menengah Hingga Tinggi

5 Mar 2025

Nutty Relationship: Hubungan yang Unik, Intens, tapi Penuh Tantangan

5 Mar 2025

Mulai 8 Maret, Kelas Bisnis KA Sancaka Utara Bakal Naik Level Menjadi New Generation

5 Mar 2025

Tips Mengatur Waktu Agar Tetap Produktif pada Bulan Ramadan

6 Mar 2025

Mengenal Tari Kretek, Warisan Budaya Kudus yang Pecahkan Rekor Muri

6 Mar 2025

Mitos di Desa Bandung: Melajang hingga Kepala Tiga Gara-Gara Bandung Bondowoso

6 Mar 2025

Meluapkan Emosi dengan Menangis Bikin Puasa Batal Nggak, ya?

6 Mar 2025

Bonus Demografi Jadi Perhatian Prof. Budi Setiyono Selama Jadi Sekretaris Kementerian BKKBN

6 Mar 2025

Penukaran Uang di BI Jateng Mulai Besok, Wajib Pakai Aplikasi PINTAR

6 Mar 2025

Demi Momen Berkualitas bersama Anak, Pemkab Wonosobo: Berbukalah di Rumah!

6 Mar 2025

Para Lajang Boleh Coba; Ada Mitos Enteng Jodoh di Pantai Jodo

7 Mar 2025