BerandaHits
Sabtu, 4 Okt 2024 18:19

KAI Daop 4 Semarang Pastikan Petugas Operasional Bebas Narkoba Lewat Tes Urine

KAI Daop 4 Semarang melaksanakan tes urine untuk memastikan petugas operasional bebas narkoba. (Pikiran Rakyat)

PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi 4 Semarang bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan melaksanakan tes urine bagi 150 petugas operasional kereta api.

Inibaru.id - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi 4 Semarang bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan mengadakan tes urine kepada SDM operator perkeretaapian.

Operasi ini bertujuan untuk memastikan petugas operasional bebas narkoba, sebagai bagian dari komitmen bersama Kementerian Perhubungan dan Badan Narkotika Nasional (BNN) berdasarkan Kesepakatan Bersama Nomor PJ 23 Tahun 2017 dan Nomor NK/34/X/2017/BNN tentang Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan Narkotika (P4GN).

Manajer Humas KAI Daop 4 Semarang, Franoto Wibowo menjelaskan bahwa tes dilakukan secara acak terhadap 150 pegawai operasional, termasuk masinis, asisten masinis, petugas pengatur perjalanan kereta api (PPKA), tenaga pemeriksa dan perawatan sarana-prasarana, serta penjaga pintu perlintasan.

"Operasi ini dilaksanakan di tujuh lokasi berbeda, yaitu Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, Stasiun Semarang Poncol, Stasiun Pekalongan, Stasiun Batang, Stasiun Plabuan, Stasiun Weleri, dan Stasiun Brumbung, selama empat hari, mulai tanggal 1 hingga 4 Oktober 2024," terangnya.

Tes urine ini juga dilakukan di Stasiun Tawang. (dok. PT KAI)

Franoto menekankan pentingnya tes ini untuk memastikan kondisi fisik dan mental para pegawai tetap prima, sehingga mereka dapat memberikan pelayanan yang aman dan nyaman bagi pelanggan kereta api.

"Langkah ini merupakan wujud komitmen KAI untuk selalu memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggan kereta api, dengan memastikan setiap perjalanan berjalan aman, nyaman, dan selamat," tutupnya.

Tuh kan, kalau kamu punya cita-cita kerja di KAI harus bersih dari narkoba. Jadi, jangan coba-coba ya! Cuma dapat rugi, Millens. (Siti Zumrokhatun/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

KPU Jateng Fasilitasi Debat Cagub-Cawagub Tiga Kali di Semarang

4 Okt 2024

Masih Berdiri, Begini Keindahan Bekas Kantor Onderdistrict Rongkop Peninggalan Zaman Belanda

4 Okt 2024

Gen Z Cantumkan Tagar DESPERATE di LinkedIn, Ekspresikan Keputusasaan

4 Okt 2024

Sekarang, Video Call di WhatsApp Bisa Pakai Filter dan Latar Belakang!

4 Okt 2024

Mengapa Banyak Anak Muda Indonesia Terjerat Pinjol?

4 Okt 2024

Ini Waktu Terbaik untuk Memakai Parfum

4 Okt 2024

Wisata Alam di Pati, Hutan Pinus Gunungsari: Fasilitas dan Rencana Pengembangan

4 Okt 2024

KAI Daop 4 Semarang Pastikan Petugas Operasional Bebas Narkoba Lewat Tes Urine

4 Okt 2024

Indahnya Pemandangan Atas Awan Kabupaten Semarang di Goa Rong View

5 Okt 2024

Gelar HC Raffi Ahmad Terancam Nggak Diakui, Dirjen Dikti: Kampusnya Ilegal

5 Okt 2024

Kisah Pagar Perumahan di London yang Dulunya adalah Tandu Masa Perang Dunia

5 Okt 2024

Penghargaan Gelar Doktor Honoris Causa, Pengakuan atas Kontribusi Luar Biasa

5 Okt 2024

Ekonom Beberkan Tanda-Tanda Kondisi Ekonomi Indonesia Sedang Nggak Baik

5 Okt 2024

Tembakau Kambangan dan Tingwe Gambang Sutra di Kudus

5 Okt 2024

Peparnas XVII Solo Raya Dibuka Besok, Tiket Sudah Habis Diserbu dalam 24 Jam

5 Okt 2024

Pantura Masih Pancaroba, Akhir Oktober Hujan, Masyarakat Diminta Jaga Kesehatan

6 Okt 2024

Pasrah Melihat Masa Depan, Gen Z dan Milenial Lebih Memilih Doom Spending

6 Okt 2024

Menikmati Keseruan Susur Gua Pancur Pati

6 Okt 2024

Menilik Tempat Produksi Blangkon di Gunungkidul

6 Okt 2024

Hanya Menerima 10 Pengunjung Per Hari, Begini Uniknya Warung Tepi Kota Sleman

6 Okt 2024