BerandaHits
Rabu, 21 Apr 2020 14:00

Jangan Panik, Ini Cara Cegah Penyebaran Covid-19 di Tempat Kerja

Cegah penyebaran COVID-19 di tempat kerja. (Freepick)

Meski pemerintah telah umumkan WFH tapi mau nggak mau kamu harus tetap kerja. Jaga higienitas tubuh dan jangan lupa pakai masker.

Inibaru.id – Akhir-akhir ini dunia ramai dengan wabah penyakit yang muncul dari Tiongkok. Sebuah virus misterius yang dapat membunuh manusia ini dikenal dengan Covid-19 atau virus corona.

Sejak penyebarannya yang hampir ke seluruh dunia ini membuat WHO mengambil keputusan bahwa wabah ini merupakan kasus darurat internasional. Berdasarkan rilisnya, WHO memberikan panduan tentang bagaimana virus ini bekerja dan cara menghindarinya. Nah, berikut adalah panduannya.

1. Meningkatkan Kesadaran Akan Virus Corona

Pasang poster di tempat kerja. (Inibaru.id/ Isyahmaharas)

Hal utama yang perlu kamu terapkan adalah kesadaran, mulai dari diri kamu sendiri yang kemudian bisa kamu contohkan untuk orang lain. Kamu bisa mulai memasang poster tentang kebersihan pernapasan dan menjelaskannya kepada rekan kerjamu.

2. Menghindari Bepergian dalam Waktu Dekat

Sebaiknya kamu nggak bepergian lebih dulu. (Tomorrowmakers)<br>

WHO menyarankan agar semua orang jangan melakukan bepergian dalam waktu darurat ini, termasuk urusan kerja. Namun jika memang diharuskan untuk bepergian mending kamu cek dulu daftar area yang akan kamu kunjungi. Apakah area tersebut masuk dalam zona merah atau nggak.

Buat kamu yang sudah kembali dari area penyebaran COVID-19, kamu harus memantau diri untuk gejala selama 14 hari dan suhu 2x sehari. Jika menderita batuk ringan dan demam ringan (suhu tubuh 37,3 derajat Celsius atau lebih) mending kamu nggak usah berangkat kerja dulu dan mengasingkan diri dulu. Jangan lupa datang ke layanan kesehatan terdekat.

3. Istirahatkan Tubuh Jika Memang Kurang Fit

Jangan pergi bekerja kalau kamu lagi kurang sehat. (Shutterstock)<br>

Buat kamu yang nggak enak badan ada baiknya kamu beristirahat di rumah dan meminum obat ringan seperti paracetamol. Karena salah satu cara penyebaran virus corona adalah melalui perantara cairan tubuh. Bisa dari bersin atau batuk yang kemudian menyebabkan demam. Apabila kamu nggak sengaja memegang air liur yang menempel di meja ditakutkan ini kamu terinfeksi Covid-19.

4. Jaga Kebersihan di Ruang Kerja

Jangan malas bersih-bersih. (Shutterstock)

WHO menjelaskan cara ampuh cegah penularan Covid-19 ini sangat sederhana, yaitu dengan memastikan area sekitarmu terjaga kebersihannya. Maka kamu perlu rajin membersihkan meja dan benda mati di dekitarmu dengan disinfektan. Juga selalu ingatkan rekan kerja untuk mencuci tangan.

Jangan lupa selalu sediakan tisu, hand sanitizer, memakai masker, dan rajin mencuci tangan. Hal ini sangat penting untuk perlindungan diri kamu. Karena kebersihan aliran udara dan lingkungan yang baik mencegah penyebaran Covid-19.

5. Jangan Mendiskriminasi Mereka yang Tertular

Jangan mendiskriminasi orang lain. (Womantalk)<br>

Jika ada temanmu yang menderita gejala ini segera pisahkan dia ke ruang yang terisolasi dan segera lapor tim kesehatn. Dukung dia agar dia segera pulih.

Melawan Covid-19 sama halnya dengan melawan penyakit pada umumnya. Kamu hanya perlu menjaga kebersihan agar lebih higienis. Dan kamu juga perlu memahami bagaimana menjaga higienitas tubuh dengan benar. Jangan panik, semoga kamu selalu sehat. (IB30/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024