BerandaHits
Selasa, 8 Agu 2022 17:56

Gandeng Kampus Negeri dan Swasta, Beasiswa OSC Medcom Kembali Dibuka

Ketua Surya Edukasi Bangsa Foundation (SEBAF) Mohammad Mirdal Akib memberikan sambutan pada Kick-off OSC Medcom 2022 di Jakarta. (Youtube/Medcom.id)

OSC Medcom 2022 sudah resmi dibuka. Tahun ini, ada 37 kampus swasta dan negeri yang digandeng dalam program yang memperebutkan 539 beasiswa S1 dan 80 beasiswa S2 tersebut.

Inibaru.id - Pembukaan alias kick-off kompetisi beasiswa daring atau Online Scholarship Competition (OSC) Medcom 2022 resmi digelar hari ini, Senin (8/8). Tahun ini, program beasiswa pendidikan jenjang S1 dan S2 tersebut menggandeng 37 perguruan tinggi, baik negeri maupun swasta di Indonesia.

Digagas Surya Edukasi Bangsa Foundation (SEBAF) dan Media Grup, kompetisi beasiswa yang tahun ini menjadi perhelatan ke-8 yang digelar berturut-turut sejak 2015 tersebut akan memperebutkan 539 beasiswa S1 dan 80 beasiswa S2. Sebanyak Rp 45 miliar dana telah disiapkan untuk para peserta yang lolos seleksi.

Nah, berbeda dengan tahun sebelumnya yang hanya diikuti kampus-kampus swasta Tanah Air, tahun ini OSC Medcom juga akan mengikutsertakan perguruan tinggi negeri di dalamnya. Universitas Negeri Andalas (Unand) Padang menjadi kampus negeri pertama yang mengikutinya.

Hal ini sempat diungkapkan Head Corporate Communication Medcom.id Herfindo Gading menjelang Kick-off OSC Medcom 2022 yang digelar hybrid via Zoom dan offline.

“Ini menjadi langkah awal kami untuk merangkul seluruh perguruan tinggi, termasuk kampus-kampus negeri bereputasi,” jelasnya, Senin (8/8).

Disambut Positif

Pembukaan OSC Medcom 2022. (Medcom.id/Citra Larasati)

Mendapatkan kesempatan sebagai kampus negeri pertama yang mengikuti program OSC Medcom, Rektor Unand Yuliandri mengaku senang. Menurutnya, hal tersebut sesuai dengan tujuan Unand yang pengin memberi kesempatan kuliah yang sebesar-besarnya untuk anak bangsa.

“Saya apresiasi program OSC Medcom ini," ujar Yuliandri saat memberikan sambutannya pada Kick-off OSC Medcom 2022 di Kampus Universitas Tarumanegara, Jakarta Barat, Senin (8/8). "Saya istilahkan ini sebagai tanggung jawab institusi, yakni memajukan pendidikan (di negara) kita."

Oya, selain menggandeng kampus di Indonesia, rencananya OSC juga bakal menjajaki kemungkinan bekerja sama dengan kampus di luar negeri, lo. Dalam sambutannya, Ketua Surya Edukasi Bangsa Foundation (SEBAF) dan CEO Media Group Mohammad Mirdal Akib mengungkapkan, OSC bukan sekadar program jangka tahun.

"Ini adalah program multi-years dan kami sedang menjajaki kerja sama dengan kampus-kampus di beberapa negara," ungkap lelaki yang akrab disapa Mirdal tersebut, Senin (8/8).

Perlu kamu tahu, saat ini tim OSC sedang menjajaki kerja sama dengan sejumlah kampus di Korea Selatan, Jepang, dan Malaysia. Rencananya, beasiswa ke luar negeri ini dikhususkan untuk jenjang S2 dan akan diberikan kepada tenaga pengajar.

"Beasiswa tenaga pengajar bukan untuk sekadar update keilmuan, tapi juga agar ditujukan agar mereka bisa memberi kualitas materi ajar yang baik kepada mahasiswanya," tandas Mirdal.

Wah, semakin keren dan menarik ya OSC Medcom ini. Untuk kamu yang sedang mencari beasiswa S1 atau S2, jangan lupa untuk terus memantau kabar terbarunya via osc.medcom.id, ya! (IB20/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024