BerandaHits
Jumat, 26 Sep 2019 13:22

Diangkat ke Layar Lebar, <em>KKN di Desa Penari</em> Ditargetkan Tayang Awal 2020

KKN di Desa Penari. (Manaberita)

Kisah KKN di Desa Penari yang menggegerkan warganet beberapa waktu lalu resmi bakal difilmkan. Film horor itu disebut-sebut akan tayang pada awal tahun depan.

Inibaru.id - Setelah menghebohkan jagat media sosial dalam beberapa bulan belakangan, kisah KKN di Desa Penari akan dijadikan film. Ditargetkan, film ini bisa menyapa penonton di bioskop pada kuartal pertama 2020.

Film ini akan diproduksi MD Pictures bersama dengan Dee Company. Mereka menargetkan film ini akan tayang di tiga bulan pertama tahun depan.

"Target kami film ini akan tayang pada kuartal pertama tahun depan," ucap Manoj Punjabi, produser dari MD Pictures.

Manoj juga menyebut proses pengambilan gambar akan segera dilakukan, tepatnya mulai November 2019. Manoj menyebut proses penggarapan film ini akan dikebut mengingat potensi ceritanya yang sangat bagus.

Meskipun begitu, Manoj juga nggak mau main-main dalam proses penggarapannya. Dia akan cermat dalam memilih sutradara, penulis skenario, sekaligus para pemain yang akan membintangi film ini.

Manoj menyebut target yang rumah produksinya canangkan sangat tinggi. Dia juga nggak mau bekerja sama dengan sutradara yang memiliki prinsip film berkualitas hanya bisa dibuat jika waktu penggarapannya lama.

"Kalau sutradaranya bilang 'kalau mau bagus nggak bisa cepat', sepertinya nggak bakal cocok untuk proyek ini," terangnya.

Hingga saat ini, Manoj belum mengungkap siapa sutradara yang akan menggarap film KKN di Desa Penari. Hanya saja, saat MD Pictures mengumumkan telah ada beberapa sutradara yang mengajukan diri membuat film ini.

"Banyak sekali sutradara yang mengaku tertarik untuk menggarap film ini. Saya nggak nyangka bakal setinggi ini antusiasmenya," ucapnya.

Keputusan untuk mengangkat cerita ini sebagai film cukup berani, apalagi dengan fakta telah banyak orang yang mengetahui jalan ceritanya dengan detail. Kalau menurut Millens, apakah film ini bakal menarik perhatian masyarakat? (IB09/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT