BerandaHits
Minggu, 1 Mar 2025 13:09

Carmen Hearts2Hearts Lakukan Gestur 'Permisi', Bikin Heboh Publik Korea

Gestur permisi khas orang Indonesia yang dilakukan Carmen Hearts2Hearts. (Koreaboo)

Di depan publik, Carmen Hearts2Hearts masih terbiasa melakukan gestur permisi khas orang Indonesia yang nggak lazim bagi masyarakat Korea.

Inibaru.id – Gestur "permisi" ala orang Indonesia bukanlah hal lazim di Korea Selatan. Saya ingat betul bagaimana belasan teman saya yang berasal dari Korsel sampai harus menggambar ilustrasi gestur tersebut untuk menanyakan hal ini kepada saya.

Saat kami mengikuti sebuah kegiatan Workcamp di Kecamatan Singorojo, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, bertahun-tahun lalu, saya memang kerap melakukan gestur itu ketika berjalan melintasi mereka yang sedang duduk bersama.

Saya jadi membayangkan, apa yang dipikirkan publik Korsel saat Carmen Hearts2Hearts (H2H) melakukan gestur tersebut beberapa waktu lalu. Dulu, teman saya bertanya, kenapa saya harus membungkukkan badan dan membuat gerakan tangan lurus ke depan setiap kali melewati mereka.

Nah, ternyata hal ini pula yang dipertanyakan masyarakat Korsel, yang kemudian dibahas Koreaboo saat Carmen Hearts2Hearts melakukannya di depan publik.

Carmen, Idol Asal Indonesia

Semenjak debut pada 24 Februari 2025 dengan lagu "The Chase" bareng rekan-rekan member Hearts2Hearts lainnya, nama Carmen memang jadi perbincangan warganet Indonesia karena jadi idol Tanah Air pertama yang debut bersama SM Entertainment.

Sedikit informasi, SM Entertainment merupakan salah satu agensi hiburan paling besar di Korsel yang telah mengorbitkan sejumlah penyanyi dan grup idol besar. Maka, Carmen pun menjadi buah bibir dan pencapaiannya dianggap luar biasa.

Nah, dalam sebuah interview sebelum acara, penggemar menyadari ada satu hal yang hanya dilakukan Carmen tapi nggak dilakukan para member lainnya, yaitu melakukan gestur "permisi" khas Indonesia dengan membungkukkan badan dan memajukan salah satu tangan ke depan tatkala melewati seorang MC.

“Bagi kalian yang nggak terbiasa dengan gestur ini, ini adalah gestur yang biasa dilakukan orang Indonesia saat mereka melintasi orang lain. Biasanya dilakukan dengan ucapan ‘permisi’. Hal ini adalah wujud kesopanan terhadap orang lain,” tulis Jasmine Turner di Koreaboo, Jumat (28/2/2025).

Dianggap Membanggakan

Gestur permisi yang dilakukan orang Indonesia. (Binus)

Warganet Indonesia yang membanjiri unggahan X Koreaboo terkait aksi Carmen H2H ini pun mengaku bangga dengan gestur tersebut. Oya, kebanyakan orang mengira gestur ini hanya dilakukan di Jawa. Faktanya, sopan santun ini sebenarnya juga dilakukan di wilayah-wilayah lain di Indonesia.

Para warganet dari Jakarta yang membanjiri komentar dari unggahan tersebut menyebutnya sebagai gestur "permisi", sedangkan orang Sunda menyebutnya sebagai gestur "punten". Sementara, orang Jawa menyebutnya gestur "nuwun sewu".

Di Jawa, gestur sopan santun tersebut "mlaku wungkuk" yang dalam Bahasa Indonesia kurang lebih artinya "berjalan membungkuk". Budaya yang sudah dikenal sejak ratusan tahun lalu ini biasanya dilakukan anak muda ke orang tua atau seseorang yang akan berjalan melewati orang lain yang sedang dalam posisi duduk.

Adapun di Bali yang merupakan tanah kelahiran dari Carmen, istilah ini disebut sebagai "tabe". Gerakannya nggak jauh beda dengan mlaku wungkuk. Tujuannya juga sama, yakni untuk menunjukkan kesopanan saat melewati orang lain.

Yap, namanya juga orang asli Indonesia, wajar jika masih tetap menerapkan budaya dan nilai-nilai Indonesia meski berkarier di luar negeri. Semoga semakin banyak budaya baik di Indonesia yang dikenal luas berkat keberadaan pesohor seperti Carmen H2H ini! (Arie Widodo/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Checklist Persiapan Ramadan: Fisik, Mental, dan Spiritual

27 Feb 2025

Memaknai Kirab Dugderan, Tradisi Penanda Ramadan di Semarang yang Akan Digelar Jumat

27 Feb 2025

Peci Kang Santri Kudus; Jelang Ramadan, Orderan Naik Terus

27 Feb 2025

Di Jepang, Ada Gunung yang Tingginya Hanya 6,1 Meter!

27 Feb 2025

Memang Bisa Konsumen Pertamax Tuntut Ganti Rugi ke Pertamina Jika Terbukti Dapat Oplosan?

27 Feb 2025

Cinta pada Pandangan Pertama: Romantis atau Sekadar Ilusi?

27 Feb 2025

Beda Rute, Berikut Pengalihan Jalan selama Kirab Dugderan 2025 di Semarang

27 Feb 2025

Susun Strategi Keamanan Siber, Nezar Patria: Sedia Payung sebelum Hujan

27 Feb 2025

3 Cara Pemkot Semarang Antisipasi Kecelakaan di Tanjakan Silayur

28 Feb 2025

Diskon Listrik Prabayar Berakhir Hari Ini, Akankah Sisa Token Hangus?

28 Feb 2025

Menembus Kemacetan demi Kuliner Legendaris Semarang: Sate Ayam Jembatan Mrican

28 Feb 2025

Benarkah Jepang Butuh Tenaga Kerja dari Indonesia?

28 Feb 2025

BRIN: Ada Potensi Awal Puasa 2025 Berbeda, Tapi Lebaran Bersama

28 Feb 2025

Optimalisasi Fungsi Sosial Tanah, Warga Terima Sertifikat Konsolidasi

28 Feb 2025

Mencegah Anak Menjadi 'People Pleaser', Ajarkan Batasan Sejak Dini

28 Feb 2025

Sah; 1 Ramadan 1446 H Mulai Sabtu, 1 Maret 2025!

28 Feb 2025

Kerajinan Rebana di Demak; Menjaga Tradisi sembari Terus Berinovasi

1 Mar 2025

Menanti Aksi Pemerintah setelah Raksasa Tekstil Sritex Resmi Ditutup Hari Ini

1 Mar 2025

Dari Mana Asal Nama Stasiun Lempuyangan Yogyakarta?

1 Mar 2025

Carmen Hearts2Hearts Lakukan Gestur 'Permisi', Bikin Heboh Publik Korea

1 Mar 2025