BerandaHits
Rabu, 5 Mar 2019 12:15

Berikut 5 Fakta di Balik Kecelakaan Bupati Demak

Kondisi mobil nopol H 9507 PN yang ditumpangi Bupati Demak Mohammad Natsir bersama pengemudi dan dua orang ajudan setelah kecelakaan. (sindonews.com)

Bupati Demak Muhammad Natsir mengalami kecelakaan bersama dengan dua ajudan dan sopirnya di Tol Semarang-Batang. Berikut 5 faktanya.

Inibaru.id – Bupati Demak Muhammad Natsir mengalami kecelakaan di Tol Batang-Semarang KM 349 TransJawa, Kecamatan Kandeman, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Kecalakaan yang terjadi pada pukul 03.15 WIB, Minggu (3/3/2019) disebabkan oleh mobil Innova dengan nomor polisi H 9507 PN yang ditumpangi Natsir menabrak bemper truk tronton. Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resort Batang AKP Ferdy Kastalani menduga sopir M Natsir gagal menguasai laju kendaraan hingga menabrak truk.

"Mobil yang dikendarai sopir hilang kendali hingga menabrak truk tronton di depannya. Truk belum diketahui identitasnya, kabur," kata Kastalani, seperti ditulis Medcom.id, Minggu (3/3).

Berikut 5 fakta lain dari kecelakaan ini:

M Natsir Mengalami Luka Ringan

Bisa dibilang M Natsir beruntung karena hanya mendapat luka ringan pasalnya bodi mobil remuk. Dia mengalami luka ringan di bagian kelingking dan pinggang. Dia dan seorang ajudannya pun segera dirujuk ke RSUP dr Kariadi Semarang pada pukul 15.30 WIB.

Seorang Ajudan Bupati Demak Meninggal dunia

Meski sang Bupati hanya menderita luka ringan, seorang ajudannya yang bernama Febri Dien T  asal Pasuruan tewas di lokasi kecelakaan. Korban tersebut mengalami luka parah di bagian kepala.

Jenazah korban saat ini telah diberangkatkan ke Demak menggunakan mobil ambulans RSUD Kalijaga. Rencananya, jenazah akan diantarkan ke Pasuruan, Jawa Timur, untuk dikebumikan.

Sopir Truk Sempat Kabur Setelah Kecelakaan

Setelah terjadi kecelakaan, sopir truk sempat tancap gas. Namun, polisi akhirnya berhasil menangkap sopir truk untuk proses penyelidikan. Saksi mata mengatakan lampu truk nggak berfungsi sehingga sopir Innova kurang waspada.

Mobil yang Ditunggangi Rusak Parah

Mobil Innova yang ditunggangi Bupati Demak M Natsir mengalami kerusakan parah di bagian depan dan kiri. Ini disebabkan benturan keras dengan bagian belakang truk saat sedang melaju kencang.

Pelayanan Masyarakat Dipastikan Tetap Berjalan

Kendati demikian, Sekretaris Daerah Kabupaten Demak Singgih Setyono memastikan kecelakaan yang dialami M Natsir nggak akan mengganggu pelayanan publik di Pemerintahan Kabupaten Demak. M Natsir juga tengah menjalani perawatan instensif agar dapat segera pulih.

Bupati Batang Wihaji juga menyampaikan ungkapan duka terhadap kasus kecelakaan yang menimpa Natsir dan ajudannya. Semoga kasus ini menjadi pelajaran untuk berhati-hati di jalan ya, Millens. (IB07/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: