Inibaru.id - Tinggal di sebuah kampung yang damai dan penuh dengan toleransi antarumat beragama pasti menyenangkan. Di sana pasti nggak ada perseteruan yang dipicu perbedaan kepercayaan. Yang ada adalah sikap menghargai dan tolong menolong apapun agamanya.
Kampung seperti itu bukan cuma khayalan belaka lo, Millens. Di Magelang ada sebuah kampung yang dijuluki dengan kampung religi, yaitu Kampung Tidar Warung di Kelurahan Tidar Selatan, Kecamatan Magelang Selatan. Warga setempat dinilai mewujudkan kampung yang menjunjung tinggi kebersamaan dan toleransi antarumat beragama.
Ketua Kampung Religi Tidar Warung Zamroni Eko Santoso menjelaskan pencanangan daerah menjadi kampung religi merupakan titik awal implementasi keberagaman yang sesungguhnya.
Ini menunjukkan pengurus Kampung Religi telah bekerja sepenuh hati mewujudkan Tidar Warung benar-benar religius dan mendapatkan simpati serta empati seluruh masyarakat.
"Kami ingin Kampung Religi tidak terkesan sekadar slogan saja. Kami berupaya memberdayakan seluruh sumber daya manusia utamanya penganut agama di Tidar Warung yang tergugah hatinya sehingga benar-benar memahami pentingnya kebersamaan, toleransi antarumat beragama, saling membantu dalam bingkai kebhinekaan," kata Zamroni, Selasa (4/10/2022).
Sementara itu, Wali Kota Magelang Muchamad Nur Aziz mengatakan sebagai kota kecil, masyarakat Kota Magelang memang didorong untuk memiliki inisiatif dan inovasi. Inisiatif sangat penting bagi Kota Magelang dengan jumlah penduduk yang terbilang kecil, yakni hanya sekitar 127.000 jiwa dan 43.000 KK.
"Saya meminta seluruh stakeholder, terutama Ketua RT/RW untuk senantiasa memberikan edukasi kepada masyarakat bahwa Kota Magelang adalah rumah bersama, yang artinya tidak fokus pada satu agama saja tapi seluruh agama," tuturnya.
Nah, penasaran bagaimana ademnya hidup di Kampung Religi? Boleh kok kapan-kapan agendakan untuk jalan-jalan ke Magelang dan mengunjungi Kampung Tidar Warung ini, Millens. (Siti Khatijah/E05)
Artikel ini pernah dimuat di Media Indonesia dengan judul Tidar Warung, Kampung Religi di Magelang.