BerandaAdventurial
Rabu, 27 Agu 2019 13:00

Yang Instagenik di Pantai Glagah: Dari Kebun Buah Naga hingga Jajaran Tetrapod Pemecah Ombak nan Indah

Kebun buah naga di Pantai Glagah. (Jogjatourmotor.blogspot)

Pantai Glagah menjadi tempat yang mengasyikkan untuk liburan sekeluarga. Selain bermain, kamu bisa menjumpai kebun buah naga di sana. Kamu yang doyan buah naga sebaiknya nggak melewatkan tempat ini untuk memburunya.

Inibaru.id – Saat kerkunjung ke pantai, apa yang kamu cari? Angin yang berkesiur di antara daun-daun nyiur atau ombak yang berdebur? Ah, itu sih biasa! Pernahkah kamu menjumpai kebun buah naga di pantai? Jika belum, mungkin kamu perlu berkunjung ke Pantai Glagah. Ada apa saja?

Yap, nggak jauh dari pantai yang berada di Kulonprogo, Yogyakarta, itu, kamu bakal menjumpai kebun buah naga bernama Agrowisata Kusumo Wanadri. Di sana, kamu bisa berfoto dengan latar instagenik sekaligus membeli buah dengan banyak khasiat tersebut.

Perlu kamu tahu, buah naga memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Bagi perempuan yang sedang hamil muda, buah ini bisa mendinginkan perut pasca muntah-muntah. Nah, buah kaya manfaat ini semula dibudidayakan Edi Purwanto di sekitar Pantai Glagah.

Tanaman buah naga di sekitar Pantai Glagah. (Ferinafd.wordpress)

Menikmati Pantai dengan Tetrapod Pemecah Ombak Super Indah di Sekitar Laguna Berpasir Hitam

Sampai di sana, kamu bakal menjumpai pantai dengan pemecah ombak yang indah untuk dijadikan objek foto. Di sana, jajaran tetrapod yang berfungsi sebagai pemecah ombak memenuhi bibir pantai dari kikisan lautan. Kamu juga bisa menikmati laguna yang dipenuhi pasir hitam yang eksotis, menggoda kamu untuk bermain-main di sana.

Selain itu, terdapat dermaga panjang yang mungkin bisa menjadi tempatmu berburu foto eksotis. Eh, tapi, sebelum bermain-main, bayar tiket masuk dulu ya. Nggak mahal kok, hanya Rp 4.000.

https://www.pantainesia.com/wp-content/uploads/2018/03/Pantai-Glagah-680x382.jpg

Pemecah ombak jadi pembatas dengan lautan. (Pantainesia)

Kebun Buah Agrowisata Kusumo Wanadri yang Bisa Jadi Latar Instagramable Sekaligus Berburu Buah Naga yang Mendinginkan Perut

Agrowisata Kusumo Wanadri, nama perkebunan buah naga ini, berada di sisi barat pantai. Untuk masuk ke sana, kamu perlu sekali lagi membayar tiket seharga Rp 2.000.

Sebelum menjadi kebun, lahan ini dulunya hanya ditumbuhi semak belukar. Pada musim panen, kamu bisa ikut memetik buahnya, Millens. Per kilo buah naga biasanya dibanderol sekitar Rp 12.000-25.000. Kalau kamu ke sana saat belum musim panen, biasanya kamu bakal menemukan olahan hasil buah naga dijual. Hm, patut dicoba, nih!

Indah, bukan? (mantai)

Wah, kapan-kapan pengin berburu buah naga di sana, ah. O ya, kalau mau memborong, sebaiknya siapkan kantong plastik atau tas sendiri ya. Saat ini Indonesia tengah menghadapi permasalahan lingkungan yang serius terkait limbah plastik, jadi biasakan diri untuk meminimalisasi penggunaan plastik dan membuangnya sembarangan.

Yuk, ciptakan Indonesia yang sehat, aman, dan nyaman! (IB15/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ganti Karangan Bunga dengan Tanaman Hidup, Imbauan Bupati Temanggung Terpilih

19 Feb 2025

Perjalanan Kasus Korupsi Wali Kota Semarang sebelum Resmi Jadi Tersangka KPK

20 Feb 2025

Tiongkok Buka Lowongan 'Pasukan Pertahanan Planet': Cegah Asteroid Hantam Bumi

20 Feb 2025

Mudik Gasik, Kebiasaan Unik Warga Kampung Satai di Boyolali Sambut Sadranan

20 Feb 2025

Operasi Pasar GPM Digelar Pemerintah Jelang dan Selama Ramadan 2025

20 Feb 2025

'Kabur Aja Dulu' adalah Autokritik untuk Kebijakan yang Lebih Baik

20 Feb 2025

Profil Sukatani, Band Purbalingga yang Tarik Lagu karena Dianggap Singgung Polisi

21 Feb 2025

Tidak Ada Lagi Subsidi BBM pada 2027, Klaim Luhut Binsar Pandjaitan

21 Feb 2025

Mengapa Huruf N pada Tulisan Nutella Berwarna Hitam?

21 Feb 2025

Polda Jateng Gelar Ramp Check di Mangkang: Uji Emisi dan Cek Fasilitas Keselamatan

21 Feb 2025

Di Masjid Sheikh Zayed Solo Kamu juga Bisa Cari Jodoh!

21 Feb 2025

Serunya Menonton Pesawat Lepas Landas dan Mendarat di Gardu Pandang YIA Kulon Progo

21 Feb 2025

UMKM Perlu Prioritaskan Pajak dan Legalitas untuk Hindari Risiko Kerugian

21 Feb 2025

Faceless Content: Solusi bagi Introvert yang Ingin Menjadi Kreator

21 Feb 2025

Sejarah Kode ACAB yang Kembali Populer setelah Klarifikasi Sukatani

22 Feb 2025

Viral Band Sukatani Minta Maaf dan Tarik Lagu, Polda Jateng Klaim Menghargai Kebebasan Berekspresi

22 Feb 2025

Warteg Warmo, Lokasi yang Jadi Inspirasi Lagu 'Begadang' Rhoma Irama

22 Feb 2025

Memahami Rasa Trauma dan Duka Mendalam lewat Film 'The Graduates'

22 Feb 2025

Sejarah Nama Kawasan Kalibanteng di Kota Semarang

22 Feb 2025

Janji Bupati; Rembang Fokus Tingkatkan Layanan Kesehatan, Kendal Lanjutkan Pembangunan

22 Feb 2025