BerandaKulinary
Jumat, 30 Jan 2020 15:26

Siap-siap Kenyang Nggak Ketulungan dengan Semangkuk Bakso Gunung Ikhlas

Siap-siap Kenyang Nggak Ketulungan dengan Semangkuk Bakso Gunung Ikhlas

Seporsi saja sudah bikin kenyang! (Inibaru.id/ Dyana Ulfach)

Bakso Gunung Ikhlas bakal memberikan pengalaman berbeda. Selain tampilan yang wow, ukuran bakso yang jumbo juga bakal bikin kamu kenyang. <br>

Inibaru.id – Di Jalan Halmahera Raya, Gedanganak, Ungaran Timur, Kabupaten Semarang saya menemukan bakso yang nggak biasa. Ini karena bakso ini berbentuk kerucut menyerupai gunung.

Sebenarnya bakso semacam ini sudah sempat viral beberapa waktu yang lalu. Ini diakui oleh Imam Ikhlas, pemilik Warung Mi Ayam Bakso Ikhlas. Bahkan bakso gunung yang Imam sajikan sebenarnya diadaptasi dari bakso tumpeng di Jogja.

Meskipun keviralannya mulai luntur, saya tetap penasaran dengan bakso yang satu ini. Akhirnya saya memesan satu mangkuk bakso gunung yang dibandrol dengan harga Rp16 ribu saja. FYI, ini kali pertama saya mencicipi bakso gunung, lo.

Warung yang buka pukul 10.00 – 22.00 ini tampak ramai pengunjung. Beberapa pengunjung tampak bercanda dengan pegawai warung. Hm, pelayanannya memang ramah.

Akhir pekan tetap buka, malah ramai banget! (Inibaru.id/ Dyana Ulfach)
Akhir pekan tetap buka, malah ramai banget! (Inibaru.id/ Dyana Ulfach)

Nggak sampai sepuluh menit, pesanan saya pun datang. Dengan segelas es teh manis kesukaan saya, bakso gunung ini tampak menggiurkan. Apalagi cuaca yang sedang mendung ditambah suhu udara di Ungaran yang masih sejuk. Ah, saya jadi nggak sabar mencicipi bakso gunung ini.

Pesanan datang. Ternyata nggak sebesar yang saya duga. Jadi lebih mirip bukit alih-alih gunung. He. Tapi nggak masalah. Sepertinya tetap enak. Ini bisa saya cium dari aroma bakso yang mengundang. Yang saya suka, kuah nggak terlalu berminyak.

Sebelum menambahkan sambal, saos, kecap, dan lain-lain saya merasa wajib untuk mencicipi kuah originalnya terlebih dahulu. Hm, kuahnya gurih.

Setelah mencicipi, barulah kondimen seperti sambal dan kecap saya tuang. Mantap! O ya, dalam semangkuk bakso saya mendapatkan satu bakso gunung yang tingginya kurang lebih 10 cm, 3 buah bakso berukuran sedang, tahu goreng yang sudah diiris, bihun, mi kuning, dan sayuran. Nggak lupa bawang goreng sebagai pelengkap. Siap-siap kenyang deh!

Tenang, bakso Khas Imam Ikhlas nggak bakal bikin kamu eneg. (Inibaru.id/ Dyana Ulfach)

Tekstur bakso pas. Kenyal. Kalau saya perhatikan permukaan bakso cukup mulus. Barangkali karena nggak bukan bakso urat. Keuntungannya, daging bakso nggak akan nyempil di sela gigi seperti kalau makan bakso urat.

Setelah semua printilan bakso telah habis, giliran bakso gunung yang akan saya coba. Di dalam bakso gunung bagian bawah terdapat tiga butir telur puyuh. Sedangkan di bagian ujungnya terdapat daging cincang. Kenyang banget, Millens!

Kalau lagi mager masak, bisa pesan bakso atau mi ayam. (Inibaru.id/ Dyana Ulfach)

Sayangnya, tempat ini nggak terlalu luas. Begitu pun tempat parkirnya. Jadi pembeli harus gantian. Kamu juga kalau makan di sini jangan lama-lama ya terutama saat akhir pekan. Kasihan pembeli yang lain.

Sekadar tips, sebelum ke sini pastikan perut kalian belum penuh makanan ya, Millens. Soalnya porsinya benar-benar bikin "klenger". He. (Dyana Ulfach/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ihwal Mula Kampung Larangan di Sukoharjo, 'Zona Merah' yang Pantang Dimasuki Bumiputra

12 Apr 2025

Lagu "You'll be in My Heart" Viral; Mengapa Baru Sekarang?

12 Apr 2025

Demi Keamanan Data Pribadi, Menkomdigi Sarankan Pengguna Ponsel Beralih ke eSIM

12 Apr 2025

Bikin Resah Pengguna Jalan, Truk Sampah Rusak di Kota Semarang Bakal Diperbaiki

12 Apr 2025

Ketika Pekerjaan Nggak Sesuai Dream Job; Bukan Akhir Segalanya!

12 Apr 2025

Lindungi Masyarakat, KKI Cabut Hak Praktik Dokter Tersangka Pelecehan Seksual secara Permanen

12 Apr 2025

Mengenal Getuk Kethek, Apakah Terkait dengan Monyet?

13 Apr 2025

Di Balik Mitos Suami Nggak Boleh Membunuh Hewan saat Istri sedang Hamil

13 Apr 2025

Kisah Kampung Laut di Cilacap; Dulu Permukiman Prajurit Mataram

13 Apr 2025

Mengapa Manusia Takut Ular?

13 Apr 2025

Nilai Tukar Rupiah Lebih Tinggi, Kita Bisa Liburan Murah di Negara-Negara Ini

13 Apr 2025

Perlu Nggak sih Matikan AC Sebelum Matikan Mesin Mobil?

14 Apr 2025

Antrean Panjang Fenomena 'War' Emas; Fomo atau Memang Melek Investasi?

14 Apr 2025

Tentang Mbah Alian, Inspirasi Nama Kecamatan Ngaliyan di Kota Semarang

14 Apr 2025

Mengenal Oman, Negeri Kaya Tanpa Gedung Pencakar Angkasa

14 Apr 2025

Farikha Sukrotun, Wasit Internasional Bulu Tangkis yang Berawal dari Kasir Toko Bangunan Kudus

14 Apr 2025

Haruskah Tetap Bekerja saat Masalah Pribadi Mengganggu Mood?

14 Apr 2025

Grebeg Getuk 2025 Sukses Meriahkan Hari Jadi ke-1.119 Kota Magelang

14 Apr 2025

Tradisi Bawa Kopi dan Santan dalam Pendakian Gunung Sumbing, Untuk Apa?

15 Apr 2025

Keindahan yang Menakutkan, Salju Turun saat Sakura Mekar di Korea Selatan

15 Apr 2025