BerandaKulinary
Selasa, 8 Feb 2021 13:10

Sederet Mi Instan Korea Halal yang Sudah Berlabel MUI

Ilustrasi: Mi instan Korea halal kini semakin mudah didapat di Indonesia. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Banyak orang yang ragu untuk mencicipi mi instan Korea karena ada anggapan mi ini mengandung miyak babi. Padahal, ada banyak lo mie instan Korea halal yang sudah mendapatkan sertifikat MUI. Berikut adalah mi-mi instan tersebut.<br>

Inibaru.id - Nggak hanya musik dan drama, orang Indonesia juga kini penasaran dengan mi instan Korea. Masalahnya, ada kekhawatiran mi-mi instan tersebut nggak halal. Nah, dari sekian banyak merek yang beredar di Indonesia, ada sejumlah mi instan Korea halal yang sudah mendapatkan sertifikat MUI. Berikut adalah mi-mi instan tersebut.

1. Samyang

Mi instan Korea Samyang. (Twitter/syafff_dotted)

Mi asal Korea ini terkenal karena rasanya yang pedas. Mi ini jadi populer di Indonesia karena maraknya video tantangan untuk makan Samyang dengan porsi besar (mukbang).

Varian rasa yang paling populer di Indonesia adalah Fire Noodle dengan rasa buldak. Nggak sekadar buldak original saja, ada juga yang dikreasikan dengan rasa carbonara, keju, jjang, dan lainnya.

Samyang sudah mendapatkan sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI). Banyak produknya yang bisa ditemui di minimarket dan supermarket. Harganya dibanderol Rp 20 ribu-an per bungkus.

2. Shin Ramyun

Shin Ramyun. (Twitter/sunsandships)

Shin Ramyun merupakan salah satu merek mi Korea legendaris karena sudah ada sejak tahun 1986. Kamu nggak perlu ragu membelinya karena sudah lama beredar di Indonesia, lengkap dengan label halal dari MUI. Di minimarket atau supermarket, kamu bisa membelinya dengan harga sekitar Rp 14 ribu. Selain kemasan biasa, kamu juga bisa mendapatkannya dalam versi cup.

3. Neoguri

Neoguri. ( NikuKashi Unboxing)

Mi instan Korea Neoguri dikenal dengan rasa kuah kaldu seafood-nya yang sangat gurih. Mi yang diproduksi Nong Shim ini sudah bisa dipastikan kehalalannya, jadi kamu nggak perlu ragu deh mencicipinya.

Varian rasa paling populer dari mi instan ini adalah kerang dan rumput laut. Ukuran mi-nya yang besar dan teksturnya yang kenyal membuatmu seperti merasakan sensasi makan Udon saat menyantapnya.

4. Korean Clay Pot Ramyun

Clay Pot Ramyun. (Twitter/me_ruro)

Clay Pot Ramyun juga sudah punya sertifikat halal oleh MUI. Hal ini disebabkan karena merek mi ini juga diproduksi di pabrik yang sama dengan Neogori. Salah satu ciri khas dari mi instan ini adalah cita rasanya yang mirip layaknya saat kamu membeli mi instan yang disajikan dengan hot-stone khas tempat makan Korea.

5. Arirang

Mi Korea bermerek Arirang. (Twitter/world_fraction)

Arirang bisa kamu temukan di berbagai supermarket atau mini market di Indonesia. Kemasannya pun cukup mudah dikenali. Soal kehalalan, kamu juga nggak perlu khawatir karena MUI sudah mengeluarkan sertifikatnya.

Yang menarik dari mi instan ini adalah, setiap varian rasa bisa dibedakan dengan perbedaan warna kemasan. Sebagai contoh, Arirang hijau memiliki varian rasa bibim-ramyun pedas, Arirang putih memiliki rasa kaldu tulang sapi gurih, dan lain-lain.

Makan mi instan Korea halal pasti tenang dan nikmat, ya Millens. Hanya, dari merek-merek di atas, mana nih yang jadi favoritmu? (Det/IB28/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024

Menyusuri Perjuangan Ibu Ruswo yang Diabadikan Menjadi Nama Jalan di Yogyakarta

11 Nov 2024

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024

Sepenting Apa AI dan Coding hingga Dijadikan Mata Pelajaran di SD dan SMP?

12 Nov 2024

Berkunjung ke Dukuh Kalitekuk, Sentra Penghasil Kerupuk Tayamum

12 Nov 2024

WNI hendak Jual Ginjal; Risiko Kesehatan Apa yang Bisa Terjadi?

13 Nov 2024

Nggak Bikin Mabuk, Kok Namanya Es Teler?

13 Nov 2024

Kompetisi Mirip Nicholas Saputra akan Digelar di GBK

13 Nov 2024

Duh, Orang Indonesia Ketergantungan Bansos

13 Nov 2024

Mengapa Aparat Hukum yang Paham Aturan Justru Melanggar dan Main Hakim Sendiri?

13 Nov 2024