BerandaIndie Mania
Rabu, 13 Agu 2019 12:31

Kalahkan <em>Frozen</em>, <em>The Lion King</em> Jadi Film Animasi Paling Laris Sepanjang Sejarah

The Lion King jadi film animasi paling laris. (Vox)

<i>The Lion King</i> menggusur status <i>Frozen</i> sebagai film animasi terlaris sepanjang sejarah. Berapa banyak keuntungan yang mereka dapatkan?

Inibaru.id – Sesuai dengan prediksi banyak orang, film The Lion King laris manis di pasaran. Bahkan, film remake fotorealistik ini sampai dinobatkan sebagai film animasi paling laris di dunia sepanjang sejarah.

Laman Kompas, Senin (13/8/2019) menulis, selama akhir pekan, film ini sangat solid di box office hingga meraup sekitar 1,33 miliar dolar AS atau sekitar Rp 18,9 triliun di seluruh dunia. Hal ini membuat film yang dibintangi Donald Glover serta Beyonce tersebut mengalahkan keuntungan yang diraih  Frozen sekitar 1,28 miliar dolar AS atau Rp 18,2 triliun.

Meskipun sering dianggap sebagai remake live-action, The Lion King secara teknis sebenarnya termasuk dalam film animasi. Hal ini karena seluruh proses penggarapannya menggunakan komputer. Karena alasan inilah meskipun filmnya terlihat seperti nyata, tetap dianggap sebagai film animasi.

Bagi The Walt Disney Company, keberhasilan The Lion King dalam mengalahkan Frozen justru membuat mereka meraih prestasi tersendiri. Bagaimana tidak, kedua film ini diproduksi perusahaan yang sama. Keuntungan besar yang didapatkan dari dua film ini tentu membuat mereka meraup pundi-pundi yang lebih besar.

Sebagai informasi, hingga Juli 2019 saja, Disney telah meraup rekor baru Box Office. Berbagai film yang diproduksi Disney telah memberikan keuntungan sebanyak 7,67 miliar dolar AS atau sekitar Rp 109,5 triliun di seluruh dunia.

Hanya saja, keuntungan yang didapatkan The Lion King masih belum bisa mengalahkan film terlaris sepanjang masa yang masih dipegang oleh Avengers: Endgame produksi Marvel Studios.

Hayo Millens sudah nonton The Lion King, belum? Apakah kualitas film ini memang sesuai dengan keuntungan besar yang mereka dapatkan? (IB09/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Mengintip Sisi Lain Nusakambangan yang Indah di Pantai Bantar Panjang

11 Jan 2026

Waroeng Sate Pak Dul Tjepiring, Tempat Makan yang Juga Museum Mini

11 Jan 2026

Bahaya yang Mengintai saat Anak Terlalu Cepat Diberi Gawai

11 Jan 2026

Lebih dari Menikmati Kopi, 'Ngopi' adalah tentang Koneksi dan Ekspresi Diri

11 Jan 2026

Sungai Finke Sudah Mengalir Sebelum Dinosaurus Lahir

11 Jan 2026

Musim Hujan Bikin Para Ibu Gampang Capek dan Baperan? Ini Penjelasan Ilmiahnya!

11 Jan 2026

Menilik Keindahan Curug Merak di Kabupaten Temanggung

12 Jan 2026

Cara Naik Kereta 36+3 di Jepang yang Santai dan Kaya Pemandangan Indah

12 Jan 2026

Belenggu Musim Baratan bagi Nelayan; Gagal Melaut dan Terjerat Lintah Darat

12 Jan 2026

Koperasi hingga Budi Daya Ikan, Upaya Pemkot Bantu Nelayan Semarang hadapi Paceklik

12 Jan 2026

3 Kode dari Tubuh Kalau Kamu Alami Intoleransi Gluten!

12 Jan 2026

Akses Jalan Mulai Terbuka, Desa Tempur Jepara Perlahan Bangkit Pascalongsor

12 Jan 2026

'Project Y', Film Korea Terbaru yang Duetkan Aktris Papan Atas Korea Han So-hee dan Jun Jong-seo

13 Jan 2026

Cerita Legenda Puncak Syarif di Gunung Merbabu

13 Jan 2026

Merti Sendang Curug Sari dan Kampanye 'Nggodog Wedang' Warga Pakintelan Semarang

13 Jan 2026

In This Economy, Mengapa Orang Masih Berburu Emas meski Harga Sudah Tinggi?

13 Jan 2026

Riset Ungkap Kita Sering Merasa Kebal dari Dampak Perubahan Iklim

13 Jan 2026

Bolehkah Makan Malam Cuma Pakai Buah?

13 Jan 2026

Sebenarnya, Boleh Nggak Sih Merokok di Trotoar Kota Semarang?

14 Jan 2026

Paradoks Memiliki Anak di Korea, Dianggap Berkah Sekaligus Kutukan Finansial

14 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: