BerandaHits
Rabu, 30 Mar 2021 16:56

Tanda-Tanda Obat Batuk Manjur; Batuk Justru Semakin Menjadi-jadi!

Ilustrasi: Usai minum obat batuk, batuk justru semakin parah. (Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)

Nggak sedikit orang yang mengeluhkan bahwa batuk semakin parah setelah diobati. Ternyata, memang begitulah fungsi obat batuk. Hal ini justru penjadi tanda obat batuk bekerja dengan baik.

Inibaru.id – Menderita batuk memang menjengkelkan. Nggak hanya menghilangkan konsentrasi kita, batuk juga berpotensi mengganggu ketenangan orang lain. Namun, alih-alih mereda, kadang batuk justru semakin parah setelah kita meminum obat.

Umumnya, hal ini diderita orang yang mengalami masalah batuk berdahak. Sebagian orang pun jadi enggan meminum obat batuk atau bahkan menganggap obat itu nggak cukup ampuh menyembuhkan. Padahal, sejatinya fungsi obat batuk berdahak memang seperti itu.

Nursing editor di dunia kesehatan Rizal Do via akun Twitter @afrkml mengungkapkan, setelah minum obat batuk berdahak, batuk biasanya justru bakal semakin parah. Hal ini justru menunjukkan obat tersebut bekerja dengan baik.

Melalui cuitan yang diunggah pada Rabu (10/3/2021), Rizal mengatakan bahwa obat batuk berdahak berfungsi mengencerkan dahak. Jadi, usai minum obat, dahak akan semakin encer sehingga mudah dikeluarkan. Caranya? Tentu saja dengan batuk-batuk.

Obat Bikin Batuk Menjadi-jadi

Obat batuk yang mengencerkan dahak justru bikin batuk menjadi-jadi (Pixabay/Steffen Frank)

Banyak orang mengira, batuk yang semakin menjadi-jadi setelah diobati menjadi tanda obat itu nggak manjur. Padahal, frekuensi batuk yang meningkat justru menunjukkan bahwa tubuh sudah melakukan mekanisme pembersihan pada saluran pernapasan.

Semakin sering batuk, semakin banyak pula dahak yang keluar. Dengan begitu, bakal kian cepat pula masalah kesehatan ini mereda. Sayang, banyak orang yang terlanjur nggak sabar, yang kemudian memilih berganti obat, menambah dosis, atau bahkan menelan obat lain.

Ketidaksabaran itu sebetulnya justru membuat mekanisme pembersihan saluran pernapasan terganggu. Alih-alih keluar, dahak justru akan semakin masuk ke saluran pernapasan. Batuk yang diredam juga akan bikin napas semakin berat.

Rizal menyarankan, kalau batuk berdahak nggak kunjung reda, kita sebaiknya meminta resep obat dari dokter, lalu meminum obat secara teratur sesuai resep tersebut. Selain itu, sering-seringlah minum air hangat dan siapkan tempat untuk membuang dahak yang bisa muncul sewaktu-waktu.

Oya, dahak sebaiknya memng dibuang, bukan ditelan. Batuk juga jangan ditekan, jadi biarlah terbatuk-batuk. Eits, tapi tentu saja batuk juga perlu pakai adab, Millens! (IB09/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024