BerandaHits
Minggu, 21 Agu 2021 18:21

Sejak Kapan Orang Berpikir Kalau Bintang Jatuh Bisa Kabulkan Permintaan?

Sejak Kapan Orang Berpikir Kalau Bintang Jatuh Bisa Kabulkan Permintaan?

Bintang jatuh mengabulkan permintaan. Mitos ini dipercaya banyak orang. (Flickr/ Heikki Holstila)

Banyak anak muda yang masih percaya kalau bintang jatuh bisa mengabulkan permintaan. Hm, jadi penasaran dari mana sih asal mula mitos ini muncul, ya?

Inibaru.id – Ada sebuah takhayul yang dipercaya banyak orang di seluruh dunia, yakni kalau kamu melihat bintang jatuh di langit, sebaiknya segera mengungkap permintaan. Konon, bintang jatuh ini bisa mengabulkan permintaan itu, lo. Hm, beneran nggak sih?

Sebenarnya sih, ya, kalau dipikir-pikir, bagaimana bisa bintang jatuh yang merupakan benda langit itu bisa mengabulkan permintaan. Realitanya, hal ini adalah mitos belaka, Millens.

Kamu tahu kan, aslinya bintang jatuh itu adalah meteor atau bahkan meteorit yang menembus atmosfer dan akhirnya jatuh ke bumi. Ya sebenarnya ya mirip-mirip kalau kamu menjatuhkan benda dari ketinggian.

Tapi, kebetulan karena masuk ke atmosfer dan terbakar, jadilah kesannya seperti bintang jatuh.

Biasanya sih ya, batu-batu atau potongan debu-debu di antariksa yang kemudian jadi meteor atau meteorit itu. Jadi, sebenarnya, sebutan bintang itu ya kurang tepat. Kamu tahu sendiri kan bintang ukurannya beneran sangat besar. Matahari aja masih dianggap sebagai bintang ukuran sedang, kok, Millens.

Memang, meteor atau meteroit ini saat terbakar di atmosfer akan terlihat sangat cantik karena akan membuatnya seperti bintang berpindah atau bintang berekor. Nah, mengingat fenomena ini sangat langka, banyak orang yang kemudian mengaitkannya dengan hal-hal lain, termasuk mitos bisa mengabulkan permintaan.

Sudah Dikenal di Zaman Yunani Kuno

Mitos bintang jatuh ini sudah dikenal sejak zaman Yunani Kuno. (Flickr/ Henner Zeller)

Yang menarik, mitos kalau bintang jatuh bisa mengabulkan permintaan ini ternyata sudah ada sejak zaman dulu, lo, Millens. Bahkan sudah ada di zaman Yunani Kuno. Yang mencetuskan ide ini adalah seorang astronom yang dikenal dengan Ptolemy.

Ptolemy ini hidup di abad ke-2. Di tulisannya, dia menganggap para dewa itu sedang memandangi bumi dan kemudian membukakan portal di langit. Nah, saat portal ini terbuka, bintang-bintang menyelinap sehingga membuatnya seperti bintang jatuh.

Yang menarik, sebenarnya banyak orang di zaman itu yang menganggap Ptolemy hanya membual. Tapi, entah mengapa sekarang justru banyak orang, khususnya anak muda yang menganggap bintang jatuh beneran bisa mengabulkan permintaan.

Hingga saat ini, sains jelas nggak bakal mengiyakan mitos ini. Apalagi, sama sekali nggak ada bukti sahih kalau kamu mengucapkan permintaan saat ada meteor atau meteorit, kemudian permintaan itu terkabul.

Jadi, daripada harus menunggu malam-malam hanya demi menunggu bintang jatuh, sebaiknya kamu tidur malam aja deh, Millens. Lebih bagus buat kesehatan kamu juga.

Hm, omong-omong, kamu percaya nggak sih dengan mitos bintang jatuh bisa mengabulkan permintaan ini? (Kom/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ihwal Mula Kampung Larangan di Sukoharjo, 'Zona Merah' yang Pantang Dimasuki Bumiputra

12 Apr 2025

Lagu "You'll be in My Heart" Viral; Mengapa Baru Sekarang?

12 Apr 2025

Demi Keamanan Data Pribadi, Menkomdigi Sarankan Pengguna Ponsel Beralih ke eSIM

12 Apr 2025

Bikin Resah Pengguna Jalan, Truk Sampah Rusak di Kota Semarang Bakal Diperbaiki

12 Apr 2025

Ketika Pekerjaan Nggak Sesuai Dream Job; Bukan Akhir Segalanya!

12 Apr 2025

Lindungi Masyarakat, KKI Cabut Hak Praktik Dokter Tersangka Pelecehan Seksual secara Permanen

12 Apr 2025

Mengenal Getuk Kethek, Apakah Terkait dengan Monyet?

13 Apr 2025

Di Balik Mitos Suami Nggak Boleh Membunuh Hewan saat Istri sedang Hamil

13 Apr 2025

Kisah Kampung Laut di Cilacap; Dulu Permukiman Prajurit Mataram

13 Apr 2025

Mengapa Manusia Takut Ular?

13 Apr 2025

Nilai Tukar Rupiah Lebih Tinggi, Kita Bisa Liburan Murah di Negara-Negara Ini

13 Apr 2025

Perlu Nggak sih Matikan AC Sebelum Matikan Mesin Mobil?

14 Apr 2025

Antrean Panjang Fenomena 'War' Emas; Fomo atau Memang Melek Investasi?

14 Apr 2025

Tentang Mbah Alian, Inspirasi Nama Kecamatan Ngaliyan di Kota Semarang

14 Apr 2025

Mengenal Oman, Negeri Kaya Tanpa Gedung Pencakar Angkasa

14 Apr 2025

Farikha Sukrotun, Wasit Internasional Bulu Tangkis yang Berawal dari Kasir Toko Bangunan Kudus

14 Apr 2025

Haruskah Tetap Bekerja saat Masalah Pribadi Mengganggu Mood?

14 Apr 2025

Grebeg Getuk 2025 Sukses Meriahkan Hari Jadi ke-1.119 Kota Magelang

14 Apr 2025

Tradisi Bawa Kopi dan Santan dalam Pendakian Gunung Sumbing, Untuk Apa?

15 Apr 2025

Keindahan yang Menakutkan, Salju Turun saat Sakura Mekar di Korea Selatan

15 Apr 2025