Inibaru.id – Kamu pernah bingung dengan kondisi kulkasmu yang bau meski nggak ada makanan yang busuk di dalamnya, nggak, Millens? Kalau sudah begini, pasti bikin resah ya. Soalnya, setiap kali membuka kulkas, kamu justru merasa nggak nyaman. Kamu juga khawatir kalau makanan atau bahan makanan di dalamnya jadi ikut-ikutan bau gara-gara hal ini.
Tenang, ada solusi kok untuk masalah ini. Kalau kamu sudah mengecek satu per satu makanan dan bahan makanan di dalam kulkas dan kondisinya masih baik-baik saja, sebaiknya cek lagi deh beberapa hal ini yang bisa membuat kulkas bau. Simak baik-baik ya!
1. Cek aroma makanan yang kamu simpan
Ada beberapa jenis makanan yang memiliki aroma cenderung menyengat seperti beberapa jenis keju, terasi, daging ikan, dan lain-lain. Kalau kamu menyimpannya di kulkas, aromanya akan bersirkulasi hanya di dalam peralatan elektronik tersebut dan akhirnya begitu kamu membuka pintunya, akan membuatnya sangat bau.
Nah, kalau kamu punya bahan makanan seperti ini, kalau menurut In The Wash, (20/2/2022), sebaiknya disimpan deh di dalam wadah tertutup yang kedap udara. Jadi, aromanya nggak akan menyebar ke dalam kulkas dan bikin nggak nyaman.
2. Ada air menggenang di dalam kulkas
Kamu sadar nggak kalau pada bagian bawah kulkasmu terkadang ada air yang menggenang. Air tersebut terkumpul dari proses kondensasi kulkas. Nah, kalau dibiarkan menggenang sampai jumlahnya banyak dalam waktu yang lama, bisa menyebabkan munculnya aroma yang nggak sedap.
Mau nggak mau kamu harus membersihkannya sampai kering. Kalau ternyata air ini cukup sering muncul, coba deh panggil ahli reparasi kulkas untuk memastikan nggak ada yang salah dengan kulkasmu. Soalnya, dalam beberapa kasus, kalau sampai ada banyak air yang menggenang, bisa jadi kulkasmu ada yang bocor.
3. Ada sisa makanan yang nggak disadari
Ada beberapa bahan makanan yang terjatuh saat kita mengambilnya keluar dari kulkas. Nah, bahan-bahan makanan berukuran kecil ini bisa jadi menumpuk pada bagian dalam kulkas atau di bagian bawah kulkas dan kemudian membusuk tanpa kita sadari. Pada akhirnya, makanan yang membusuk itu kemudian menyebabkan munculnya bau nggak sedap.
Solusi untuk hal ini adalah kamu harus rajin membersihkan bagian dalam kulkas dan bagian bawah kulkas. Kalau perlu, kamu bisa menambahkan sejumlah bahan yang bisa menyerap aroma di dalam kulkas seperti bubuk kopi, buah lemon yang sudah dipotong setengah, atau soda bikarbonat.
Gimana, nggak sulit bukan mengatasi masalah bau menyengat di dalam kulkas, Millens? (Arie Widodo/E05)