BerandaHits
Jumat, 20 Jun 2019 15:30

Setelah Ditinggal Mudik, Rumah Kudu Dibersihkan

Pentingnya bersih-bersih rumah setelah ditinggal mudik. (Ciptaresik)

Salah satu hal penting yang harus dilakukan setelah mudik adalah membersihkan rumah. Meski sepele, hal ini dapat menghindarkanmu dari penyakit-penyakit yang bisa muncul dari kotoran.

Inibaru.id – Energi yang dibutuhkan pemudik memang sangat banyak. Bagaimana tidak, setelah melalui perjalanan yang panjang, sesampainya di rumah atau kos, pemudik dihadapkan dengan kondisi hunian yang kotor. Meski sebelum mudik sudah dibersihkan, usai ditinggal mudik, rumah tetap saja kotor karena debu dan kotoran lain.

Kondisi kotor tersebut bisa mengundang binatang seperti tikus, lalat, dan nyamuk nih. Lalat bisa menimbulkan berbagai penyakit infeksi usus baik yang hanya diare sampai yang berat seperti demam thypoid.

"Tikus juga bisa mengakibatkan penyakit demam kuning atau leptospirosis," kata Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia-Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (FKUI-RSCM) dr Ari Fahrial Syam seperti ditulis laman Detik, Selasa (11/6/2019).

Untuk menghindari hal itu, sangat penting bagi pemilik rumah untuk membersikan rumah setelah ditinggal mudik. Kamu bisa memulainya dengan mengecek kondisi rumah seperti keadaan lantai, tong sampah, karpet, dan langit-langit ruangan.

Kamu juga perlu megecek genangan-genangan air seperti buangan kulkas, bak mandi yang nggak tertutup, kolam ikan, atau air conditioner (AC). tempat-tempat itu berpotensi menjadi tempat perkembangbiakan nyamuk. Genangan air itu mesti dibuang atau dikuras.

Selain itu, jangan lupa juga untuk mengecek ke dalam kulkas dan kondisi peralatan makanan. Ada baiknya kamu membersihkan peralatan makanan yang terbuka untuk menghindari bahaya kuman penyakit.

Tempat sampah juga nggak boleh luput dibersihkan. Usai dibersihkan, tutuplah tempat sampah agar nggak mengundang lalat atau serangga lain yang bisa menyebarkan kuman.

Setelah ditinggal beberapa hari, rumahmu mungkin akan terasa lembap karena udara dan sinar matahari terhalang masuk. Bukalah semua pintu dan jendela rumah supaya sirkulasi udara menjadi lancar dan sinar matahari bisa mengurangi kelembapan.

Eits! Setelah bersih-bersih jangan lupa mencuci tangan ya, Millens! Kebiasaan mencuci tangan ini juga dapat mencegah penyakit dan mengurangi penyebaran kuman dari satu barang ke barang lain. Selamat bersih-bersih ya! (IB07/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024