BerandaHits
Senin, 13 Jan 2019 09:16

Obituari Sang Pengamat Media Sosial Nukman Luthfie

Pengamat media sosial Nukman Luthfie tutup usia pada Sabtu (12/1/2019). (Tribunnews)

Pengamat media sosial Nukman Luthfie tutup usia pada Sabtu (12/1/2019). Nukman diketahui terkena stroke sebelum menghembuskan napas terakhir di Yogyakarta.

Inibaru.id – Jagat media sosial kehilangan “penjaga”nya. Pengamat media sosial Nukman Luthfie berpulang pada Sabtu (12/1/2019) malam di Yogyakarta. Kabar itu kali pertama tersebar setelah sang adik Muhammad Rizza mengabarkannya di akun Instagram.

Sementara itu, Koordinator Program di ICTWatch Indriyatno Banyumurti menjelaskan almarhum Nukman meninggal akibat penyakit strok yang dideritanya. Kabar ini didapatkannya setelah berkomunikasi dengan adik almarhum Nukman.

“Saat berlibur ke Yogyakarta kemarin sempat kena serangan strok,” ungkap Indriyanto seperti ditulis Kompas.com, Sabtu (12/1).

Sebelum meninggal, kondisi lelaki berusia 54 tahun itu sempat membaik dan rencananya bakal dibawa ke Jakarta. Namun, Sang Kuasa terlebih dulu memanggil Nukman pada Sabtu (12/1) sekitar pukul 22.00 WIB.

Almarhum rencananya akan dimakamkan di Kendal, Jawa Tengah pada Minggu (13/1).

Ucapan bela sungkawa datang dari pelbagai pihak. Dari Alissa Wahid, Anies Baswedan, dan sejumlah politikus turut berduka atas kabar mendadak ini.

Berawal dari Jurnalis hingga Pengamat Media Sosial

Nukman Luthfie diketahui memulai kariernya sebagai jurnalis di Bisnis Indonesia dan Majalan SWA. Dia kemudian beralih menekuni bidang internet sejak menjabat sebagai Direktur Pemasaran di PT Agranet Multicitra Siberkom. Setelah itu, penikmati kopi satu ini mendirikan Virtual Consulting yang bergerak di bidang konsultan digital marketing.

Setelah lama berkecimpung di digital marketing, Nukman kemudian beralih menjadi pengamat media sosial. Dia sering diundang televisi swasta maupun ke acara-acara yang bertemakan media sosial terutama internet sehat.

Lewat akun Instagram pribadinya @nukman, lelaki kelahiran Semarang itu sering berkomentar terhaap perilaku pengguna sosial seperti kasus swafoto di lokasi bencana dan maraknya orang tua yang membuatkan media sosial untuk anaknya yang masih balita.

Dia juga sering membagikan perkembangan media sosial di dunia. Dalam biografi di Instagramnya, dia menulis sosial media itu jendela kecil untuk menafsir seseorang. Karena itulah media sosial perlu dirawat untuk masa depan yang lebih baik.

Selamat jalan, Pak Nukman. Semua petuahmu dalam literasi digital sangat bermakna bagi generasi millenials. (IB03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Mengintip Sisi Lain Nusakambangan yang Indah di Pantai Bantar Panjang

11 Jan 2026

Waroeng Sate Pak Dul Tjepiring, Tempat Makan yang Juga Museum Mini

11 Jan 2026

Bahaya yang Mengintai saat Anak Terlalu Cepat Diberi Gawai

11 Jan 2026

Lebih dari Menikmati Kopi, 'Ngopi' adalah tentang Koneksi dan Ekspresi Diri

11 Jan 2026

Sungai Finke Sudah Mengalir Sebelum Dinosaurus Lahir

11 Jan 2026

Musim Hujan Bikin Para Ibu Gampang Capek dan Baperan? Ini Penjelasan Ilmiahnya!

11 Jan 2026

Menilik Keindahan Curug Merak di Kabupaten Temanggung

12 Jan 2026

Cara Naik Kereta 36+3 di Jepang yang Santai dan Kaya Pemandangan Indah

12 Jan 2026

Belenggu Musim Baratan bagi Nelayan; Gagal Melaut dan Terjerat Lintah Darat

12 Jan 2026

Koperasi hingga Budi Daya Ikan, Upaya Pemkot Bantu Nelayan Semarang hadapi Paceklik

12 Jan 2026

3 Kode dari Tubuh Kalau Kamu Alami Intoleransi Gluten!

12 Jan 2026

Akses Jalan Mulai Terbuka, Desa Tempur Jepara Perlahan Bangkit Pascalongsor

12 Jan 2026

'Project Y', Film Korea Terbaru yang Duetkan Aktris Papan Atas Korea Han So-hee dan Jun Jong-seo

13 Jan 2026

Cerita Legenda Puncak Syarif di Gunung Merbabu

13 Jan 2026

Merti Sendang Curug Sari dan Kampanye 'Nggodog Wedang' Warga Pakintelan Semarang

13 Jan 2026

In This Economy, Mengapa Orang Masih Berburu Emas meski Harga Sudah Tinggi?

13 Jan 2026

Riset Ungkap Kita Sering Merasa Kebal dari Dampak Perubahan Iklim

13 Jan 2026

Bolehkah Makan Malam Cuma Pakai Buah?

13 Jan 2026

Sebenarnya, Boleh Nggak Sih Merokok di Trotoar Kota Semarang?

14 Jan 2026

Paradoks Memiliki Anak di Korea, Dianggap Berkah Sekaligus Kutukan Finansial

14 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: