Inibaru.id – Beda dengan ponsel zaman dulu, ponsel zaman sekarang sebenarnya sudah dibekali dengan memori, baik itu memori internal atau eksternal, yang cukup besar.
Masalahnya, aplikasi-aplikasi di dalamnya juga bisa memakan memori internal cukup banyak. Belum lagi kalau kamu menyimpan gambar, video, musik, dan lain-lain.
Kalau sampai memori internal ponsel penuh, pasti kamu bakal kerepotan, Millens. Selain nggak bisa mengambil foto atau video, bisa jadi kamu akan kesulitan menjalankan ponsel yang lemot. Nah, untuk mengatasi hal ini, ada kok beberapa hal yang perlu kamu lakukan.
Yuk, simak cara mengatasi memori internal ponsel penuh berikut ini.
1. Perhatikan Aplikasi yang Memakan Memori
Hal pertama yang harus kamu cek untuk mengatasi memori internal yang penuh adalah daftar aplikasi yang ada di dalam ponselmu. Masuk saja ke bagian Settings atau Pengaturan dan cari aplikasi. Pilihlah mode pengurutan berdasarkan memori paling besar.
Nah, pastikan kamu mengecek satu per satu aplikasi yang sekiranya nggak lagi kamu pakai. Kamu bisa meng-uninstall aplikasi tersebut atau menghapus data dan memorinya. Hal ini akan membuat memori internal ponsel kamu pun jadi lebih lega.
2. Perhatikan File yang Ada di Ponsel Kamu
Usai mengecek aplikasi dan menghapus aplikasi yang nggak terpakai, gantian kamu mengecek file-file yang ada di ponsel kamu seperti foto, video, musik, dan lain-lain. Selain masuk ke galeri, bisa lo kamu mengeceknya di File Manager.
File yang sudah nggak terpakai sebaiknya segera kamu hapus deh. Kalau sayang, kamu bisa memindahkannya di laptop atau memori eksternal. Ada juga pilihan untuk menyimpannya di Cloud. Contohlah, Google Drive punya kuota memori 15 GB, lo. Jadi, memori internal ponsel kamu nggak lagi penuh, deh.
3. Bersihkan Data Cache
Data Cache sebenarnya adalah data sementara yang ditinggalkan dari aplikasi yang ada di ponsel kamu. Banyak orang yang nggak menyadari kalau data cache ini bisa lumayan memenuhi memori internal, lo.
Sebagai contoh, kalau kamu memakai browser Chrome, bisa jadi Cache-nya lumayan menumpuk dan membuat kinerjanya jadi lebih lamban. Untuk menghapusnya, kamu pun perlu memasuki bagian Settings atau Pengaturan, masuk ke bagian Apps atau Aplikasi, dan masuk ke bagian Manage Apps. Carilah pilihan Delete Cache atau Hapus Cache untuk mengatasinya.
Ingat ya, usai Cache dihapus, bisa jadi kamu harus memasukkan lagi password dan username media sosial kamu. Meski bakal jadi lumayan ribet, setidaknya memori ponsel kamu nggak penuh lagi deh.
4. Daripada Mengunduh, Streaming Saja
Mengunduh lagu, video, dan lain-lain bakal membuat memori internal ponsel penuh. Nah, streaming bisa mencegah hal ini. Lagipula, kini banyak layanan streaming murah dan nggak menghabiskan kuota banyak, kok, Millens.
Nah, begitu cara mengatasi memori internal ponsel penuh. Nggak sulit, kan? (Kom/IB09/E05)