BerandaHits
Rabu, 10 Jul 2018 16:59

Meniru Beauty Vlogger, Yes or No?

Meniru Beauty Vlogger, Yes or No? (Inibaru.id/Ayu S Irawati)

Kini, belajar dandan lebih mudah karena ada video dari para beauty vlogger. Nggak jarang, masyarakat awam langsung meniru para beauty vlogger itu. Benar nggak sih?

Inibaru.id – Perkembangan teknologi membawa perubahan pada segala lini termasuk profesi. Kini, profesi nggak melulu guru atau dokter, banyak juga profesi yang antimainstream seperti profesi beauty vlogger. Para beauty vlogger itu biasanya membuat konten vlog tentang pendapatnya tentang suatu produk baik make up maupun skin care atau membuat konten tutorial make up.

Tentu mereka menyajikan pembahasan yang persuasif mengenai make up dan skin care. Nggak jarang penonton jadi gampang tergoda untuk membeli dan memakai produk yang sama digunakan beauty vlogger tersebut.

Widya Pangestika, mahasiswa Universitas Brawijaya Malang mengaku pernah tergoda untuk membeli produk yang dibahas seorang vlogger. Setelah dicoba, produk tersebut cocok untuknya sehingga dia masih menggunakannya sampai saat ini.

“Pernah tergoda, sih. Aku pakai suatu produk moisturizer karena dengar beauty vlogger. Awalnya, aku lihat review produk itu, lalu aku tanya ke teman-teman. Ternyata, mereka juga merekomendasikan produk itu,” ujar perempuan yang mengidolakan Suhay Salim dan Rachel Goddard ini.

Skin care dan makeup. (Wellingtoneuropeandayspa.com)

Nggak semua orang beruntung seperti Widya. Rendayu Lindung Bulan punya beberapa pengalaman buruk terkait hal ini. Perempuan asal Padang tersebut pernah membeli sleeping mask di Malaysia seharga ratusan ribu. Setelah dicoba, masker tersebut ternyata nggak cocok untuk kulitnya. Kulit Rendayu langsung berubah menjadi lebih sensitif dan kemerahan. Alhasil, Rendayu pun menghibahkan masker itu pada anggota keluarganya yang lain.

Review-nya menyakinkan banget. Pembawaan vlogger-nya juga nyenengin makanya aku iya-iya aja pas dia review. Little did I know, ternyata kulitku nggak cuma kering tetapi juga sensitif sama produk yang mengandung alkohol dan parfum,” tutur Rendayu.

Yap, wajar-wajar saja kita penasaran untuk mencoba produk tertentu yang direkomendasikan seorang vlogger. Namun, kita perlu berhati-hati dan nggak serta-merta membeli. Agar nggak kecewa, salah seorang Make Up Artist (MUA) di Semarang Devi Anggarani punya tips untuk kamu, nih.

“Kita harus tahu jenis kulit kita dulu, apakah itu berminyak, normal, atau kering. Biasanya di kemasan produk juga ada keterangan produk itu untuk jenis kulit apa. Jadi, boleh-boleh aja mengikuti beauty vlogger dengan menggunakan produk yang mereka review, tapi kita harus memilih yang sesuai dengan jenis dan keadaan kulit kita,” kata Devi.

Nonton video para beauty vlogger itu boleh banget, kok. Namun, jangan terburu-buru untuk membeli produk yang direkomendasikan para vlogger ya, Millens. Kamu harus memastikan dulu apakah jenis kulitmu memungkinkan menggunakan produk tersebut atau nggak. Kalau sudah yakin cocok, perhitungkan juga isi kantongmu ya. Jangan sampai kantongmu jebol. He-he. (Ayu S Irawati/E04

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Mengintip Sisi Lain Nusakambangan yang Indah di Pantai Bantar Panjang

11 Jan 2026

Waroeng Sate Pak Dul Tjepiring, Tempat Makan yang Juga Museum Mini

11 Jan 2026

Bahaya yang Mengintai saat Anak Terlalu Cepat Diberi Gawai

11 Jan 2026

Lebih dari Menikmati Kopi, 'Ngopi' adalah tentang Koneksi dan Ekspresi Diri

11 Jan 2026

Sungai Finke Sudah Mengalir Sebelum Dinosaurus Lahir

11 Jan 2026

Musim Hujan Bikin Para Ibu Gampang Capek dan Baperan? Ini Penjelasan Ilmiahnya!

11 Jan 2026

Menilik Keindahan Curug Merak di Kabupaten Temanggung

12 Jan 2026

Cara Naik Kereta 36+3 di Jepang yang Santai dan Kaya Pemandangan Indah

12 Jan 2026

Belenggu Musim Baratan bagi Nelayan; Gagal Melaut dan Terjerat Lintah Darat

12 Jan 2026

Koperasi hingga Budi Daya Ikan, Upaya Pemkot Bantu Nelayan Semarang hadapi Paceklik

12 Jan 2026

3 Kode dari Tubuh Kalau Kamu Alami Intoleransi Gluten!

12 Jan 2026

Akses Jalan Mulai Terbuka, Desa Tempur Jepara Perlahan Bangkit Pascalongsor

12 Jan 2026

'Project Y', Film Korea Terbaru yang Duetkan Aktris Papan Atas Korea Han So-hee dan Jun Jong-seo

13 Jan 2026

Cerita Legenda Puncak Syarif di Gunung Merbabu

13 Jan 2026

Merti Sendang Curug Sari dan Kampanye 'Nggodog Wedang' Warga Pakintelan Semarang

13 Jan 2026

In This Economy, Mengapa Orang Masih Berburu Emas meski Harga Sudah Tinggi?

13 Jan 2026

Riset Ungkap Kita Sering Merasa Kebal dari Dampak Perubahan Iklim

13 Jan 2026

Bolehkah Makan Malam Cuma Pakai Buah?

13 Jan 2026

Sebenarnya, Boleh Nggak Sih Merokok di Trotoar Kota Semarang?

14 Jan 2026

Paradoks Memiliki Anak di Korea, Dianggap Berkah Sekaligus Kutukan Finansial

14 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: