BerandaHits
Minggu, 27 Jun 2020 10:38

KA Prameks Nggak Lagi Beroperasi Mulai Akhir 2020, Apa Penggantinya?

Ilustrasi kereta api Prameks. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

KA Prameks yang biasa dipakai masyarakat pergi-pulang Yogyakarta-Solo akan digantikan oleh Kereta Rel Listrik (KRL). Pergantian ini dilakukan supaya peminat kereta api di rute ini bisa ditampung lebih banyak. Hm, kapan nih penerapannya?

Inibaru.id – Kereta Api Prameks yang selama ini menjadi moda transportasi penghubung Provinsi Yogyakarta dan Kota Solo akan berhenti beroperasi pada akhir 2020. Pengumuman ini disampaikan oleh Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Zulfikri di Stasiun Balapan, Kota Solo, pada Jumat (26/6/2020). Zulfikri menyebut KA Prameks akan diganti dengan Kereta Rel Listrik (KRL).

Pergantian ini dilakukan karena beberapa alasan. Menurut Zulfikri, KRL bisa menjadi moda transportasi yang ramah lingkungan dan lebih efisien dengan kapasitas yang lebih besar. Terkait dengan tarif, Zulfikri menambahkan bahwa rencananya KAI akan menerapkan tarif KRL yang nggak jauh beda dengan tarif KA Prameks.

“Ada sepuluh rangkaian kereta yang disiapkan, saat ini kereta sedang di INKA. Tarif dan fasilitas sementara ini sama dengan Prameks karena ini sifatnya menggantikan Prameks. Ini kan uji coba dulu sampai akhir tahun,” tutur Zulfikri.

KA Prameks kini semakin diminati masyarakat, namun daya tampungnya masih kurang besar. (Tubagus Gemilang Pratama)<br>

Menurut data dari PT KAI Daerah Operasi (Daop) VI Yogyakarta, setiap tahun peminat KA Prameks terus bertambah. Sepanjang 2017, KA Prameks telah mengangkut 3.650.144 orang. Jumlah ini meningkat sebanyak 8 persen pada 2018 menjadi 3.940.671. Dalam sehari, KA Prameks rata-rata mengangkut 10.794 penumpang.

Jika nggak ada hambatan, KRL untuk rute Yogyakarta-Klaten akan mulai beroperasi pada Oktober 2020 nanti. Sementara itu, KRL untuk rute Yogyakarta-Solo akan beroperasi pada akhir tahun. Dengan pergantian ini, minat masyarakat untuk menggunakan kereta api bisa dipenuhi.

Wah sebentar lagi kamu nggak akan bisa menikmati perjalanan asyik dengan menggunakan KA Prameks, nih, Millens. Kamu punya kenangan khusus dengan kereta api ini, nggak? (Sol/IB15/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Mengintip Sisi Lain Nusakambangan yang Indah di Pantai Bantar Panjang

11 Jan 2026

Waroeng Sate Pak Dul Tjepiring, Tempat Makan yang Juga Museum Mini

11 Jan 2026

Bahaya yang Mengintai saat Anak Terlalu Cepat Diberi Gawai

11 Jan 2026

Lebih dari Menikmati Kopi, 'Ngopi' adalah tentang Koneksi dan Ekspresi Diri

11 Jan 2026

Sungai Finke Sudah Mengalir Sebelum Dinosaurus Lahir

11 Jan 2026

Musim Hujan Bikin Para Ibu Gampang Capek dan Baperan? Ini Penjelasan Ilmiahnya!

11 Jan 2026

Menilik Keindahan Curug Merak di Kabupaten Temanggung

12 Jan 2026

Cara Naik Kereta 36+3 di Jepang yang Santai dan Kaya Pemandangan Indah

12 Jan 2026

Belenggu Musim Baratan bagi Nelayan; Gagal Melaut dan Terjerat Lintah Darat

12 Jan 2026

Koperasi hingga Budi Daya Ikan, Upaya Pemkot Bantu Nelayan Semarang hadapi Paceklik

12 Jan 2026

3 Kode dari Tubuh Kalau Kamu Alami Intoleransi Gluten!

12 Jan 2026

Akses Jalan Mulai Terbuka, Desa Tempur Jepara Perlahan Bangkit Pascalongsor

12 Jan 2026

'Project Y', Film Korea Terbaru yang Duetkan Aktris Papan Atas Korea Han So-hee dan Jun Jong-seo

13 Jan 2026

Cerita Legenda Puncak Syarif di Gunung Merbabu

13 Jan 2026

Merti Sendang Curug Sari dan Kampanye 'Nggodog Wedang' Warga Pakintelan Semarang

13 Jan 2026

In This Economy, Mengapa Orang Masih Berburu Emas meski Harga Sudah Tinggi?

13 Jan 2026

Riset Ungkap Kita Sering Merasa Kebal dari Dampak Perubahan Iklim

13 Jan 2026

Bolehkah Makan Malam Cuma Pakai Buah?

13 Jan 2026

Sebenarnya, Boleh Nggak Sih Merokok di Trotoar Kota Semarang?

14 Jan 2026

Paradoks Memiliki Anak di Korea, Dianggap Berkah Sekaligus Kutukan Finansial

14 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: