BerandaHits
Senin, 23 Mar 2025 08:31

Isi Tas Siaga Bencana Jika Gempa Tiba-Tiba Datang

Isi Tas Siaga Bencana Jika Gempa Tiba-Tiba Datang

Tas siaga bencana. (Tangerangkota)

Gempa bisa datang kapan saja. Makanya, kamu harus menyiapkan tas siaga bencana yang bisa digunakan dalam situasi darurat.

Inibaru.id – Karena berada di lingkar cincin api dunia, bukan hal aneh jika sampai ada gempa menerjang Indonesia. Makanya, sebagai warga negara, kita wajib mewaspadainya. Nah, salah satu cara mitigasi andai gempa tiba-tiba datang adalah dengan mempersiapkan tas siaga bencana, Millens.

Tas siaga bencana, atau yang terkadang disebut akun X @zakiberkata yang dikenal sebagai pegiat edukasi tentang bencana alam sebagai tas mitigasi ini adalah sebuah tas yang bisa kamu raih dengan segera jika tiba-tiba bencana datang. Di dalam tas ini, ada berbagai barang penting yang bisa kamu gunakan saat mengungsi usai gempa menerjang.

Intinya sih, dengan adanya tas ini, setidaknya kamu bisa bertahan hidup untuk sementara waktu jika tiba-tiba ada gempa besar datang dan menghancurkan tempat tinggal atau lingkungan sekitarnya.

Hal serupa juga diungkap Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), tas mitigasi bisa dipakai untuk bertahan hidup selama setidaknya 3 hari pertama usai bencana datang. Nah, berikut adalah beberapa barang yang perlu kamu masukkan di dalam tas siaga bencana tersebut.

1.      Sejumlah dokumen penting

Benda-benda yang sebaiknya kamu masukkan ke dalam tas siaga bencana adalah kartu identitas atau kartu keluarga, buku tabungan, surat-surat berharga, ijazah, hingga polis asuransi. Masukkan semua di dalam wadah kedap air dan tempatkan di dalam tas.

Setidaknya, jika rumahmu sampai rusak atau bahkan ambruk karena terkena bencana, kamu masih memiliki dokumen-dokumen penting.

2.      Sejumlah pakaian

Tas siaga bencana bisa dipakai untuk keperluan darurat pasca-bencana. (Kompasiana/Akbar Pitopang)

Persiapkan pakaian yang bisa kamu gunakan selama 3 hari seperti baju, celana panjang, celana dalam, jaket, handuk, atau jas hujan.

3.      Makanan awet

Siapkan makanan awet dan mudah diolah atau dimakan seperti biskuit, abon, dan mi instan. Pastikan isinya bisa kamu konsumsi selama tiga hari, ya? Siapkan pula air minum untuk kebutuhan hari yang sama.

4.      Kotak P3K

Obat-obatan ringan atau obat-obatan pertolongan pertama bisa kamu masukkan di dalam tas siaga bencana. Siapkan juga masker, ya?

5.      Penerangan dan peluit

Siapkan peluit yang bisa kamu gunakan untuk meminta pertolongan dalam keadaan darurat. Siapkan pula alat penerangan seperti senter, lampu darurat, atau korek.

6.      Uang tunai

Siapkan uang tunai yang bisa kamu gunakan setidaknya selama 3 hari.

7.      Perlengkapan untuk mandi

Siapkan perlengkapan mandi sederhana seperti sabun, sikat gigi, dan pasta gigi yang bisa kamu pakai selama 3 hari.

8.      Alat komunikasi

Terkadang, setelah bencana datang, jaringan sinyal telepon atau internet akan hilang, kamu bisa menyiapkan radio kecil, power bank, atau charger di dalam tas tersebut.

Gimana, sudah siap untuk mengisi barang-barang tersebut di tas siaga bencana? Pastikan tempatkan tas siaga bencana ini di lokasi yang mudah diraih di dalam rumah sehingga saat bencana datang, kamu tinggal mengambilnya dan melarikan diri ke tempat aman, Millens. (Arie Widodo/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Iri dan Dengki, Perasaan Manusiawi yang Harus Dikendalikan

27 Mar 2025

Respons Perubahan Iklim, Ilmuwan Berhasil Hitung Jumlah Pohon di Tiongkok

27 Mar 2025

Memahami Perasaan Robot yang Dikhianati Manusia dalam Film 'Companion'

27 Mar 2025

Roti Jala: Warisan Kuliner yang Mencerminkan Kehidupan Nelayan Melayu

27 Mar 2025

Jelang Lebaran 2025 Harga Mawar Belum Seharum Tahun Lalu, Petani Sumowono: Tetap Alhamdulillah

27 Mar 2025

Lestari Moerdijat: Literasi Masyarakat Meningkat, tapi Masih Perlu Dorongan Lebih

27 Mar 2025

Hitung-Hitung 'Angpao' Lebaran, Berapa Banyak THR Anak dan Keponakan?

28 Mar 2025

Setengah Abad Tahu Campur Pak Min Manjakan Lidah Warga Salatiga

28 Mar 2025

Asal Usul Dewi Sri, Putri Raja Kahyangan yang Diturunkan ke Bumi Menjadi Benih Padi

28 Mar 2025

Cara Menghentikan Notifikasi Pesan WhatsApp dari Nomor Nggak Dikenal

28 Mar 2025

Hindari Ketagihan Gula dengan Tips Berikut Ini!

28 Mar 2025

Cerita Gudang Seng, Lokasi Populer di Wonogiri yang Nggak Masuk Peta Administrasi

28 Mar 2025

Tren Busana Lebaran 2025: Kombinasi Elegan dan Nyaman

29 Mar 2025

AMSI Kecam Ekskalasi Kekerasan terhadap Media dan Jurnalis

29 Mar 2025

Berhubungan dengan Kentongan, Sejarah Nama Kecamatan Tuntang di Semarang

29 Mar 2025

Mengajari Anak Etika Bertamu; Bekal Penting Menjelang Lebaran

29 Mar 2025

Ramadan Tetap Puasa Penuh meski Harus Lakoni Mudik Lebaran

29 Mar 2025

Lebih dari Harum, Aroma Kopi Juga Bermanfaat untuk Kesehatan

29 Mar 2025

Disuguhi Keindahan Sakura, Berikut Jadwal Festival Musim Semi Korea

29 Mar 2025

Fix! Lebaran Jatuh pada Senin, 31 Maret 2025

29 Mar 2025