BerandaHits
Minggu, 29 Des 2018 13:00

Mau Barbekuan Sehat? Intip Caranya Di Sini

Barbeku. (www.sabigaju.com)

Kini nggak perlu khawatir lagi bila ingin mengadakan pesta barbeku karena menunya tinggi kalori dan lemak. Dengan mengikuti tips di bawah ini, kesehatanmu akan tetap terjaga. Simak yuk!

Inibaru.id – Pesta barbeku emang yang paling pas dilakukan untuk menyambut Tahun Baru nanti. Sayangnya, menu barbeku cenderung nggak sehat dan malah bikin gemuk karena disantap saat malam. Nah, berikut ini tips pesta barbeku yang sehat.

Pilih daging rendah lemak

Dada ayam. (Thinkstock)

Pemilihan jenis daging akan sangat berpengaruh untuk kesehatan. Kamu harus bijak memilih daging yang akan kamu gunakan untuk barbekuan, yakni daging yang rendah lemak. Misalnya seperti daging dada ayam tanpa kulit, punggung kambing, atau kamu bisa menggunakan ikan. Namun perlu diingat ya Millens, daging rendah lemak cenderung lebih cepat matang. Jadi jangan kelamaan memanggang supaya nggak gosong.

Campur dengan sayuran

Kreasikan satai barbeku dengan sayuran. (arah.com)

Makin lengkap rasanya kalau di menu barbekumu ada sayuran. Selain sehat, sayuran jadi makan lezat ketika ikut dikreasikan, seperti dijadikan satai, salad, atau sup. Misalnya terong, paprika, selada, tomat, bawang bombay, dan jamur. Kamu juga bisa menambahkan jagung dan ubi sebagai pengganti karbohidratnya.

Perhatikan menu minuman dan hidangan pencuci mulut

Minuman sehat dari buah-buahan. (breakingnews.co.id)

Kehadiran minuman dingin menjadi pelengkap yang menyegarkan di acara barbekuanmu. Namun, mengonsumsi minuman seperti soda sangat nggak dianjurkan kalau kamu ingin tetap sehat. Soda mengandung kalori dan gula yang tinggi, bahkan sama sekali nggak mengandung nutrisi.

Sebagai gantinya, kamu bisa menghadirkan jus buah asli, teh tawar, air kelapa, dan jangan lupa untuk menyertakan air putih. Untuk hidangan pencuci mulut, kamu bisa menyajikan buah-buahan seperti apel, semangka, atau mangga.

Meracik bumbu sendiri

Related image Saus. (Foodnetwork)

Ada baiknya kamu meracik bumbumu sendiri untuk pesta barbekuan. Selain lebih sehat, kebersihannya bisa kamu jaga sendiri. Pemilihan bahan-bahan yang kamu butuhkan juga harus diperhatikan seperti masih segar atau nggak. Kamu juga harus mencuci bahan-bahan tersebut dengan bersih supaya nggak ada lagi kuman yang tertinggal. Dalam penggunaan minyak, kamu bisa menggunakan minyak sayur atau minyak zaitun.

Penggunaan Arang dan Alat Bakar

Cara membakar arang. (merdeka.com)

Jika kamu membakar menggunakan arang, ada tips nih buatmu saat menyalakan api. Arang sebenarnya mudah terbakar bila nggak tertiup angin. Kamu juga nggak perlu menyiramkan minyak di atas arang karena arang mudah terbakar. Penggunaan minyak justru akan merusak cita rasa makanan.

Sebagai ganti minyak, kamu bisa memakai koran bekas. Caranya, bakar koran bekas lalu letakkan di tempat pembakaran. Setelah itu susun arang agar ikut terbakar dengan koran-koran tersebut. Taruh bahan makanan begitu bara sudah tampak.

Eits, jangan lupa juga untuk membersihkan alat bakar sebelum dan setelah digunakan ya Millens. Semoga tips di atas bermanfaat. (IB07/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Mengintip Sisi Lain Nusakambangan yang Indah di Pantai Bantar Panjang

11 Jan 2026

Waroeng Sate Pak Dul Tjepiring, Tempat Makan yang Juga Museum Mini

11 Jan 2026

Bahaya yang Mengintai saat Anak Terlalu Cepat Diberi Gawai

11 Jan 2026

Lebih dari Menikmati Kopi, 'Ngopi' adalah tentang Koneksi dan Ekspresi Diri

11 Jan 2026

Sungai Finke Sudah Mengalir Sebelum Dinosaurus Lahir

11 Jan 2026

Musim Hujan Bikin Para Ibu Gampang Capek dan Baperan? Ini Penjelasan Ilmiahnya!

11 Jan 2026

Menilik Keindahan Curug Merak di Kabupaten Temanggung

12 Jan 2026

Cara Naik Kereta 36+3 di Jepang yang Santai dan Kaya Pemandangan Indah

12 Jan 2026

Belenggu Musim Baratan bagi Nelayan; Gagal Melaut dan Terjerat Lintah Darat

12 Jan 2026

Koperasi hingga Budi Daya Ikan, Upaya Pemkot Bantu Nelayan Semarang hadapi Paceklik

12 Jan 2026

3 Kode dari Tubuh Kalau Kamu Alami Intoleransi Gluten!

12 Jan 2026

Akses Jalan Mulai Terbuka, Desa Tempur Jepara Perlahan Bangkit Pascalongsor

12 Jan 2026

'Project Y', Film Korea Terbaru yang Duetkan Aktris Papan Atas Korea Han So-hee dan Jun Jong-seo

13 Jan 2026

Cerita Legenda Puncak Syarif di Gunung Merbabu

13 Jan 2026

Merti Sendang Curug Sari dan Kampanye 'Nggodog Wedang' Warga Pakintelan Semarang

13 Jan 2026

In This Economy, Mengapa Orang Masih Berburu Emas meski Harga Sudah Tinggi?

13 Jan 2026

Riset Ungkap Kita Sering Merasa Kebal dari Dampak Perubahan Iklim

13 Jan 2026

Bolehkah Makan Malam Cuma Pakai Buah?

13 Jan 2026

Sebenarnya, Boleh Nggak Sih Merokok di Trotoar Kota Semarang?

14 Jan 2026

Paradoks Memiliki Anak di Korea, Dianggap Berkah Sekaligus Kutukan Finansial

14 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: