BerandaHits
Senin, 28 Apr 2019 15:32

Nggak Perlu Berlarut-larut, Kecewa Bisa Diatasi dengan Hal-Hal Berikut

Ilustrasi orang kecewa. (Medium)

Semua orang pasti pernah merasakan kecewa. Namun, bukanlah hal yang baik untuk terus meratapi kekecewaan. Biar bisa bangkit dan berbesar hati merelakan kegagalan, cara-cara berikut bisa membantumu.

Inibaru.id – Kecewa adalah hal yang wajar dialami seseorang. Bila keinginan atau harapanmu meleset pasti rasanya sedih, terkadang malah membuat marah. Begitulah hidup. Namun, alangkah lebih baiknya kalau kekecewaan itu segera diatasi supaya nggak mengganggu aktivitasmu.

Bangkitlah dan jangan berlarut-larut bersedih, Millens. Kamu bisa mengatasi kekecewaanmu dengan beberapa cara sederhana di bawah ini.

Selesaikan Masalah Internal

Semua orang hidup nggak ada yang sempurna. Jangan pernah menyalahkan kegagalan karena dirimu sendiri. Hargailah setiap jerih payahmu juga orang lain. Jadikan setiap kegagalan itu menjadi penguat motivasimu agar bisa diperbaiki. Teruslah untuk sering memotivasi diri dan mengatur kepribadian maupun karakter serta mengevaluasi segala hal supaya bisa bangkit.

Mengingat Tujuan Akhir

Kekecewaan biasanya muncul di saat-saat terakhir ketika seseorang nggak menemukan hasil yang sesuai. Beberapa orang malah ada yang merasa kecewa sekalipun hal itu baru sekadar rencana. Untuk mengatasinya, pikirkanlah selalu apa tujuan akhirmu. Nah, tujuan akhir itulah pencapaianmu.

Kamu juga bisa menganggap hal-hal yang menghambat itu menjadi rintangan seru yang sifatnya hanya sementara. Dengan begitu, kamu jadi terpacu untuk bangkit dan terus berusaha mencapai tujuan akhir.

Berpikir Positif

Perasaan cemas, takut, dan putus asa bisa menimbulkan kecewa. So, gantilah semua perasaan itu dengan berpikir baik. Dalam hal ini, berpikir positif dimaksudkan agar kamu bisa memahami alasan kegagalan. Apa saja sih yang membuatmu gagal? Kalau sudah tahu jawabannya, segera cari solusinya supaya kamu nggak terjerembap dalam lubang yang sama suatu hari nanti. Satu hal yang perlu dilakukan yakni singkirkan emosi dan perasaan negatif yang dapat menutupi logika dan akal sehatmu.

Berdoa

Nggak ada hal yang lebih baik kecuali berkomunikasi langsung dengan Tuhan. Kamu bisa berdoa mengutarakan keluh kesal ataupun mengungkapkan rasa syukur atas pengalaman yang telah kamu lalui. Meminta dan menyerahkan segala urusan kepada Tuhan Yang Maha Esa bisa membuat hati lega bagi sebagian orang.

Bangkit dan Memulai Kembali

Setelah kamu berhasil merelakan kegagalanmu, ayo bangkit kembali! Nggak ada salahnya kamu memulai dari awal lagi, merintis dari 0, dan membangun hal-hal baru yang belum pernah kamu pikirkan. Besarkanlah hatimu untuk menerima dan membangunnya lagi seolah kamu belum pernah memulai apapun.

Namun, tetap ingat segala pelajaran yang telah kamu dapat sebelumnya. Anggap saja kegagalan yang lalu adalah trial and error bagimu untuk mencapai tujuan yang sesungguhnya.

Itulah cara-cara sederhana untuk mengatasi kekecewaan. Satu hal terpenting, kemauan adalah kunci untuk menghilangkan rasa kecewa itu. (IB07/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024

Menyusuri Perjuangan Ibu Ruswo yang Diabadikan Menjadi Nama Jalan di Yogyakarta

11 Nov 2024

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024