BerandaHits
Minggu, 30 Sep 2023 18:00

Dokumenter Kasusnya Viral, Seperti Apa Kabar Jessica Wongso Sekarang?

Kabar Jessica Wongso terkini. (Liputan6)

Dokumenter Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso di Netflix bikin heboh. Kasus kopi sianida pun kembali dibahas masyarakat. Omong-omong, seperti apa ya kabarnya sekarang?

Inibaru.id – Semenjak tayang pada Kamis (28/9/2023) di Netflix, dokumenter kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin berjudul Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso langsung viral di media sosial. Layaknya pada 2016 lalu, perdebatan mengenai proses peradilan yang dihadapi Jessica Kumala Wongso pun menghangat di kalangan warganet Tanah Air.

Dalam dokumenter kasus kopi sianida dengan jumlah 32 seri tersebut, warganet banyak mendapatkan sisi-sisi lain pada persidangan yang menghasilkan hukuman 20 tahun penjara bagi Jessica Kumala Wongso. Tujuh tahun setelah dijebloskan ke Lapas Pondok Bambu, Jakarta Timur, perdebatan mengenai apakah Jessica bersalah atau tidak kembali bermunculan. Apalagi, pada dokumenter tersebut, ada adegan di mana Jessica dilarang melakukan wawancara.

Saat itu, Jessica terlihat akan memberikan keterangan terkait dengan tewasnya Wayan Mirna Salihin, sang korban kasus kopi sianida. Tapi, ada seorang laki-laki yang terlihat memotong omongan Jessica dan kemudian memastikan wawancara nggak bisa dilanjutkan.

Kepala Lapas Pondok Bambu Ade Agustina sampai angkat bicara terkait dengan adegan Jessica dilarang melakukan wawancara tersebut. Dia mengaku belum bisa memberikan komentar karena belum melihat film dokumenter tersebut.

“Rekaman film itu dilakukan sebelum saya bertugas di Lapas Pondok Bambu. Tapi, kalau menilik aturan, seharusnya wawancara boleh dilakukan di sini asalkan mendukung dengan program pembinaan di lapas, terang Ade sebagaimana dilansir dari Detik, Sabtu (30/9/2023).

Dokumenter kasus kopi sianida yang menjerat Jessica Wongso viral. (Netflix)

Ade juga mau mengungkap kabar Jessica Wongso sekarang. Menurutnya, Jessica berada dalam kondisi yang sehat dan nggak mendapatkan perlakukan khusus sama sekali.

“Semenjak saya bertugas di sini selama kurang lebih 10 bulan, kondisi Jessica sehat, baik. Tidak ada perlakukan spesial kepadanya, baik itu dalam arti negatif ataupun positif. Layaknya WBP (warga binaan permasyarakatan) pada umumnya, dia menerima hak yang sama sesuai aturan,” terangnya.

Sementara itu, Kepala Lapas Pondok Bambu Sebelumnya, Ika Yusanti, menyebut Jessica menjadi pribadi yang lebih pendiam dan menyendiri di dalam selnya.

“Semenjak sidang putusannya, dia lebih banyak di kamar dan menyendiri,” ucap Ika sebagaimana dilansir dari Babelinside, Senin (22/8/2022).

Sampai mengajukan banding dan kasasi pada 2019 lalu, Jessica memang tetap bersikukuh nggak membunuh Mirna yang dia sebut sebagai sahabatnya sendiri. Tapi, semua proses hukum yang dia jalani ditolak. Pada akhirnya, perempuan kelahiran 9 Oktober 1988 itu harus mendekam di dalam tahanan.

Saya tidak membunuh Mirna. Jadi seharusnya tidak ada alasan untuk memperlakukan saya seperti sampah,” ungkap Jessica pada nota pembelaannya.

Hm, nggak disangka ya, setelah tujuh tahun berlalu, kasus kopi Sianida yang menjerat Jessica Kumala Wongso ini kembali mendapatkan perhatian masyarakat. Kalau menilik film dokumenternya, kamu bakal menganggap Jessica memang bersalah atau nggak, Millens? (Arie Widodo/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Jajanan Latiao Akibatkan Keracunan, Dilarang Beredar!

2 Nov 2024

Ketua Panser Biru Kepareng Diperiksa Polisi Terkait Ujaran Kebencian terhadap Yoyok Sukawi

2 Nov 2024

Sebanyak 34.300 Obat Kedaluwarsa Dimusnahkan BPOM Semarang

2 Nov 2024

Mengambil Keputusan Sendiri Tanpa Penyesalan; Seni Bertanggung Jawab atas Pilihan Hidup

2 Nov 2024

Anggur 'Shine Muscat' di Jateng Aman, Dishanpan: Beli yang Berizin Edar

2 Nov 2024

Naungi 1300 Peternak, UD Pramono Mau Tutup Usai Ditagih Pajak Ratusan Juta!

2 Nov 2024

Untuk Apa Guru Besar Unpad Merekam Suara Bumi dengan AI?

3 Nov 2024

Tips Main ke Labuan Bajo dari Pulau Jawa dengan Pesawat dan Kapal Feri

3 Nov 2024

Bisa Membawa Air Hujan Berton-Ton, Kok Awan Nggak Jatuh?

3 Nov 2024

Telah Ditemukan Bioplastik yang Bisa Terurai di Laut

3 Nov 2024

Panarama Residential Resort Tawarkan Hunian Lifestyle yang Terintegrasi dengan Hunian One Stop Living

3 Nov 2024

Jangan Simpan Madu di Dalam Kulkas, Ini Sebabnya!

3 Nov 2024

KSPI: Ribuan Buruh Anak Perusahaan Sritex di Kota Semarang Di-PHK

3 Nov 2024

Polda Jateng Pastikan Selidiki Penyebab Terbakarnya Pabrik di KIK

3 Nov 2024

Menangkal Santet, Kesaktian Air Sendang Bancolono Karanganyar Pemandian Prabu Brawijaya V

3 Nov 2024

Cerita Kode Pos Indonesia yang Baru Dipakai pada Tahun 1985

4 Nov 2024

Rayakan Pergantian Musim, Masyarakat Karimunjawa Gelar Festival Thothok

4 Nov 2024

Manisnya Kisah Cinta Anak Muda Akhir 90-an di '20th Century Girl'

4 Nov 2024

Rumah yang Menginspirasi Film 'Up' Masih Berdiri Sampai Sekarang

4 Nov 2024

Di Rumah Kemasan Jateng, Kamu Bisa Membuat 'Packaging' Berkualitas

4 Nov 2024