BerandaHits
Kamis, 1 Apr 2020 11:07

Corona Masih Mewabah, Sensus Penduduk Online Diperpanjang Hingga 29 Mei

Direktur Sistem Informasi Statistik Mochammad Romzi menunjukkan data pergerakan sensus penduduk online. (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat]

BPS memperpanjang pelaksanaan Sensus Penduduk Online yang awalnya berakhir pada 31 Maret menjadi 29 Mei 2020. Perubahan tanggal ini dikarenakan wabah virus corona yang belum selesai.

Inibaru.id – Wabah virus corona (covid-19) yang semakin parah membuat Badan Pusat Statistik (BPS) memperpanjang agenda pengisian sensus penduduk secara daring. Jadwal pengisian yang semula direncanakan berakhir pada hari Selasa (31/3) kemarin diundur jadi 29 Mei 2020.

Kabar tersebut diungkap oleh Kepala BPS Suhariyanto melalui media sosial resmi BPS. “BPS melakukan penyesuaian pelaksanaan Sensus Penduduk Online sebagai antisipasi penyebaran COVID-19,” katanya.

Salah satu pejabat Bupati Lumajang Thoriqul Haq imbau masyarakat sukseskan sensus penduduk online 2020. (Kilasjatim)

Hingga Selasa (31/3) setidaknya ada 32,4 juta atau 12.5 persen penduduk telah mengisi Sensus Penduduk Online. Kualitas data yang sudah masuk pun baik, di mana 85,72 persen dari data yang masuk mempunyai Grade A atau sangat baik dan Grade B atau baik.

Suhariyanto juga menjelaskan tentang upaya pemerintah dalam memutus rantai penyebaran Covid-19. Salah satunya adalah dengan meminta masyarakat beraktivitas di dalam rumah. Selain itu, kita juga diminta untuk menerapkan physical distancing. Hal ini membuat BPS memutuskan untuk memperpanjang program Sensus Penduduk Online. Sementara itu, Sensus Penduduk Wawancara akan dilaksanakan pada 1-30 September 2020.

Tata Cara Pengisian Sensus Penduduk Online

Selain secara daring, BPS juga mengirim petugas yang datang ke rumah untuk melakukan survei. (bps.go.id)

Bagi kamu yang masih awam dengan sensus penduduk online ini, berikut langkah-langkah yang bisa kamu lakukan:

1. Siapkan Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP). Masuk laman sensus.bps.go.id dan masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan nomor KK.

2. Klik kotak kosong pada captcha untuk menulis kode dan klik "Cek Keberadaan". Untuk kamu yang pertama kali mengkases, buat kata sandinya dulu ya. Setelah password dibuat, klik "Masuk".

3. Baca dulu panduannya sebelum mengisi. Setelah paham, klik "Mulai Mengisi". Ikuti petunjuk dan jawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan. Jawab jujur lo ya.

4. Hal-hal yang perlu kamu isikan termasuk:

(a) Alamat tinggal keluarga saat ini

(b) Kondisi tempat tinggal saat ini

(c) Data keluarga dari kepala keluarga, istri, anak, dan anggota lain

(d) Data kewarganegaraan, suku, dan agama

(e) Status perkawinan

(f) Pendidikan

(g) Aktivitas sehari-hari keluarga, seperti bekerja dan lainnya.

5. Klik tombol "Kirim". Jangan lupa unduh atau kirim bukti pengisian pada email kamu yang masih aktif.

Waktu yang dibutuhkan untuk mengisi sensus secara daring ini biasanya hanya sekitar 5 menit. Data yang kamu isikan dijamin kerahasiannya berdasarkan UU Nomor 16 Tahun 1997 tentang Statistik. Bagi kamu yang belum sempat berpartisipasi, yuk, segera isi Millens! (Antara/MG26/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024