BerandaHits
Senin, 9 Mar 2025 15:54

Begini Cara Membeli Tiket Pesawat Murah di Menit Terakhir

Tips membeli tiket pesawat murah. (Sokoguru/ok.bank)

Karena kebutuhan mendesak, kamu perlu membeli tiket pesawat. Mungkin nggak ya bisa mendapatkan tiket pesawat murah?

Inibaru.id – Di zaman serba online seperti sekarang ini, kita jadi terbiasa memesan tiket transportasi umum jauh-jauh hari dari tanggal keberangkatan. Tapi, untuk alasan tertentu, terkadang kita juga perlu membeli tiket pesawat di menit terakhir. Sayangnya, jika kita melakukan hal itu, bisa jadi harga tiketnya bakal lebih mahal jika dibandingkan dengan saat kita memesannya jauh-jauh hari.

Padahal, kita sangat membutuhkan tiket pesawat tersebut untuk keperluan mendesak. Kalau sudah begitu, tentu kita harus merogoh kocek lebih dalam. Hm, lumayan bikin kesal, ya? Lantas, apa nggak ada cara agar kita tetap bisa membeli tiket pesawat murah meski baru bisa memesannya di menit-menit terakhir?

Sebelum jauh membahas tentang hal tersebut, kamu harus mengetahui dulu jika harga tiket pesawat itu fluktuatif banget alias bisa berubah-ubah. Yang bikin harganya berubah juga faktornya banyak. Sebagai contoh, permintaan pembelian tiket pesawat, hingga musim di mana kita memesannya.

Meski begitu, bukan berarti kita nggak akan bisa memesan tiket pesawat murah di menit-menit akhir jelang penerbangan. Kalau menurut pakar perjalanan Katy Nastro dari perusahaan jasa perjalanan Going, cara pertama untuk mendapatkannya adalah dengan menggunakan miles alias poin transaksi yang didapat dari kartu kredit/layanan bank lain.

“Kalau beli tiket pesawat di menit-menit terakhir dengan uang tunai, biasanya bakal sangat mahal. Tapi kalau memakai miles atau poin, terkadang harganya akan sama saja dengan jika kamu memesannya beberapa minggu yang lalu,” terang Katy.

Ada cara agar kamu tetap bisa membeli tiket pesawat murah meski melakukannya di menit-menit terakhir. (Freepik)

Biasanya sih, hal ini berlaku jika masih ada cukup banyak kursi yang tersisa di pesawat. Yap, daripada nggak terisi juga, nggak ada salahnya kan menawarkannya dengan harga yang sama kepada penumpang yang membutuhkan?

Meski begitu, jika kursi yang tersedia sisa sedikit, biasanya pemesanan kursi dengan miles atau poin bisa saja dibatasi. Terkadang, harganya juga jadi lebih mahal. Jadi, kamu harus lebih cermat.

Selain menggunakan trik tersebut, kamu juga bisa memperhatikan sejumlah trik-trik berikut ini saat membeli tiket pesawat agar mendapatkan yang murah. Simak baik-baik, ya, caranya!

· Tiket pesawat saat hari kerja biasanya lebih murah dari tiket untuk penerbangan akhir pekan

· Jika kamu memesan tiket di musim liburan, bakal lebih mahal harganya

· Selalu cek promo dari sosial media maskapai agar bisa mendapatkan tiket murah

· Rajin-rajinlah membandingkan harga tiket pesawat di berbagai situs travel online

· Jika ada travel fair, nggak ada salahnya lo datang ke sana karena terkadang ada diskon atau promo yang menarik

Gimana, sudah nggak bingung lag ikan cara membeli tiket pesawat murah di menit-menit terakhir. Semoga beruntung mendapatkan tiket yang murah, ya, Millens? (Arie Widodo/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Narkoba Sitaan Jaringan Fredy Pratama Dimusnahkan dengan Metode Asam Sulfat

8 Mar 2025

Diskon 20 Persen selama Mudik Lebaran 2025, Berapa Tarif Tol Jakarta-Semarang?

8 Mar 2025

Menyoal Stunting, Prof Budi: Lebih Efektif dengan Fokus pada Tindakan Preventif

8 Mar 2025

Hukum Salat Tarawih Sendirian di Rumah, Bolehkah?

8 Mar 2025

Orang Indonesia Kerap Menjarah Muatan Kendaraan yang Kecelakaan, Mengapa?

8 Mar 2025

Potensi Desa Perlu Didorong sebagai Fondasi Pembangunan Daerah

8 Mar 2025

Sering Bertengkar dengan Pasangan; Wajar atau Tanda Nggak Cocok?

9 Mar 2025

Jarak Subuh dan Maghrib Satu Jam, Seperti Apa Fakta Puasa di Kutub Utara?

9 Mar 2025

Tips Mengamankan Rumah Sebelum Ditinggal Mudik Lebaran

9 Mar 2025

Pemandian Air Panas Bayanan, Sudah Jadi Tujuan Wisata Sejak Zaman Penjajahan

9 Mar 2025

Begini Cara Membeli Tiket Pesawat Murah di Menit Terakhir

9 Mar 2025

Ekspansi Penerbangan Kargo, Bandara Ahmad Yani Semarang Tambah Rute ke Banjarmasin

9 Mar 2025

Nasi Goreng Pliket, Menu Andalan di Warung Satai Kambing Pak Dakir Yogyakarta

9 Mar 2025

Sering Dikonsumsi, Makanan-Makanan Ini Bisa Memperpendek Umur

9 Mar 2025

Cara Mendaftar Kuota Mudik Motor Gratis Kemenhub dengan Kereta

10 Mar 2025

'Hilal' Mulai Terlihat; Pencairan THR PNS Pekan Ini, Swasta Maksimal H-7 Lebaran

10 Mar 2025

Lawan Southhampton, Kok Liverpool Bisa Ganti Pemain Lebih Banyak dari Seharusnya?

10 Mar 2025

Satai Keong, Megengan, dan Perayaan Menyambut Ramadan di Kabupaten Demak

10 Mar 2025

Kapasitas Sekolah Negeri Terbatas, Pemkot Semarang Rencanakan Program Beasiswa ke Sekolah Swasta

10 Mar 2025

Mengapa Pernikahan Kerap Dianggap sebagai Solusi Sebuah Masalah?

10 Mar 2025