BerandaHits
Minggu, 15 Agu 2020 18:37

8 Negara Ini Punya Tradisi Pemberian Nama Bayi Baru Lahir yang Unik

Ilustrasi: Setiap negara memiliki tradisi penamaan bayi yang nggak sama. (Breakpoint)

Meski penamaannya berbeda, di baliknya pasti ada harapan dan doa yang baik untuk si anak. Yuk, kenali sistem penamaan bayi baru lahir di 8 negara ini.

Inibaru.id - Setiap tempat pasti memiliki aturan untuk penamaan bayi baru lahir yang berbeda ya, Millens. Tujuannya sih sama, yaitu mendoakan yang baik-baik untuk si anak. Akan tetapi, unsur yang diambil nggak sama.

Setidaknya, ada 8 negara yang memiliki aturan unik untuk menamai bayi baru lahir. Mana saja ya?

1. India

Di India anak-anak umumnya dinamai dari Kakek. (Noah Seelam/AFP)

Pada umumnya, penamaan di India diturunkan dari sang kakek. Di dalamnya ada unsur lain yang dimasukkan seperti horoskop dan religiusitas sebuah keluarga. Hal ini karena mayoritas masyarakatnya sangat kental dengan budaya Hindu.

Selain itu, nama-nama di India juga dipengaruhi kasta dan tempat tinggal. Kebayang kan gimana kalau kasta terendah dapat langsung dikenali hanya dari namanya? Biasanya, seseorang di India memiliki dua nama yaitu nama lahir dan nama resmi.

2. Polandia

Anak-anak di Polandia dinamai berdasarkan nama orang suci atau pastor. (psbrzezinka.gminaoswiecim)

Di negara anggota Uni Eropa ini mayoritas penduduknya memiliki dua nama yaitu versi panjang dan pendek. O ya, nama anak diambil dari nama orang suci atau pastor agama Kristen yang menjadi pelindung keluarga. Karena itu, menjadi hal yang biasa jika mereka merayakan namanya.

3. Irlandia

Nama anak-anak di Irlandia berdasarkan urutan kelahiran. (uniquelec)

Penamaan di Irlandia unik banget, Millens. Bayi-bayi dinamai berdasarkan urutan kelahiran. Jika yang lahir adalah anak sulung laki-laki, dia akan mewarisi nama dari kakek dari pihak ayah. Anak kedua akan mewarisi nama keluarga kakek dari pihak ibu.

Untuk urutan anak ketiga boleh memakai nama ayahnya dan anak keempat akan diberikan nama dari paman. Hm, banyak banget ya variasnya?

4. Islandia

Penamaan bayi di Islandia sangat sederhana. (Getty Image)

Jika sistem penamaan di Irlandia sedikit memusingkan, beda dengan Negara Islandia. Nama anak diambil dari nama ayah dengan ditambah "son" untuk anak laki-laki dan "dottir" untuk anak perempuan. Contohnya begini, kalau ada nama Jon Leifson artinya "Jon anak laki-laki dari Leif". Besar kemungkinannya sang ayah bernama Leif. Wah, simpel banget ya?

5. Argentina

Penamaan anak-anak di Argentina berdasarkan tren. (liputan6)

Nama di Argentina bisa jadi sering berubah berdasarkan tren. Yap, orang-orang akan mengadopsi nama dari seseorang yang sedang naik daun. Dulu, ketika Diego Maradonna sedang moncer, banyak orang tua yang memberikan nama Diego pada anaknya.

6. Korea

Park, Kim, dan Lee adalah nama-nama yang sangat umum di Korea. (instagram/@sieunlove)

Di Korea, orang tua akan menamakan anaknya dengan nama bangsawan yang pernah berkuasa. Mungkin berharap kehidupan keluarganya sejaya mereka kali ya? Eits, sebelum Dinasti Joseon, hanya bangsawan yang diperbolehkan memiliki nama keluarga lo.

Setelah aturan ini dihilangkan, rakyat biasa berlomba memilih nama-nama bangsawan besar seperti Kim, Park, dan Lee. Sekarang tahu kan kenapa nama mereka sering samaan padahal nggak punya hubungan darah?

7. Spanyol

Bayi di Spanyol biasanya diberi nama gabungan nama keluarga ayah dan ibu. (Kompas/Nikuwka)

Jika biasanya nama hanya diturunkan dari keluarga ayah, di Spanyol nggak begitu. Ayah dan ibu si bayi boleh menurunkan nama keluarganya pada anak. Misalnya, seorang laki-laki bermarga Fernandez menikah dengan perempuan bermarga Moralez, maka anaknya akan dinamai dengan kedua nama keluarga ini; Fernandez-Moralez. Adil nggak tuh?

Selain itu, di sini juga orang biasa memberi dua nama depan untuk anak, seperti Juan Pablo. Jadi, nggak pakai nama tengah juga nggak masalah.

8. Indonesia

Sekarang sudah jarang nama anak Indonesia yang berbau kedaerahan. (Shutterstock)

Agaknya penamaan di Indonesialah yang paling random. Barangkali karena Negara ini terdiri dari berbagai suku yang memiliki aturan masing-masing, nggak semua suku "memarkirkan" nama keluarga pada anak. Nama keluarga lazim ditemukan pada masyarakat suku Batak.

Di Bali lebih pelik lagi karena nama diberikan berdasarkan kasta, jenis kelamin, dan urutan kelahiran. Tapi sebenarnya karena ini sudah pakem, akan lebih mudah merangkainya. Iya nggak sih?

Meski pada zaman sekarang nama-nama daerah sudah jarang terdengar dan didominasi nama-nama ala-ala barat, tapi yakin deh doa di baliknya nggak main-main. Setuju nggak nih? (Hip/IB21/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024