BerandaHits
Senin, 4 Des 2022 21:55

3 Cara Jadi Orang yang Bahagia

Ada tiga hal sederhana yang bikin orang bahagia. (Unsplash via Liputan6)

Bahagia itu sederhana. Hm, anggapan ini ada benarnya lo. Paling nggak, ada tiga cara untuk menjadi orang yang lebih bahagia meski isi dompet pas-pasan.

Inibaru.id – Setiuju nggak sih kalau kebahagiaan itu nggak melulu soal materi? Kebahagiaan sangat mungkin bisa muncul dari hal-hal sederhana.

Nah, untuk mengetahuinya lebih lanjut, simak beberapa kebiasaan yang mudah diterapkan untuk meningkatkan kualitas hidup sehingga bikin kita jadi lebih bahagia.

1. Sering Memberi

Berdasarkan penelitian yang diterbitkan di Greater Good Magazine, kebahagiaan diprediksi datang dari jumlah uang yang disumbangkan.

Penelitian ini mengungkapkan bahwa semakin banyak orang berdonasi, mereka semakin bahagia dari waktu ke waktu, terlepas dari pendapatan individu orang tersebut.

"Cara paling bermakna untuk sukses adalah dengan membantu orang lain untuk sukses," kata psikolog organisasi dan profesor di Wharton, Adam Grant melansir Kompas (4/12).

2. Bersabar

Hidup mungkin nggak semulus jalan tol, tapi bukan berarti kamu nggak butuh sabar. (via Sinar Islam Plus)

Percaya nggak kalau kesabaran bisa membawa kebahagiaan? Eh, ini bukan isapan jempol lo. Para peneliti telah menemukan bahwa orang yang bersabar makin dekat dengan tujuan mereka.

Hal ini juga bikin mereka lebih puas saat mencapainya meskipun sangat sulit dibanding dengan orang yang kurang sabar.

Asal kamu tahu, melatih tingkat kesabaran dan memperlambat segala sesuatunya, serta memproses emosi dan menerima beragam masukan , akan menghasilkan hasil yang lebih baik dalam jangka panjang.

Dua hal yang harus dimiliki untuk mencapai tujuan adalah kesabaran dan disiplin. Kedua hal inilah yang bakal membantu kita bertahan dalam mencapai tujuan tertinggi.

3. Be positive

Untuk lebih bahagia, kamu perlu mengisi pikiran dengan hal-hal positif. Untuk itu, buanglah hal negatif dari diri kita.

Coba alihkan pikiran dengan menuliskan tiga cara alternatif untuk melihat suatu situasi. Dengan membebaskan diri dari pikiran negatif, rasa menyenangkan bakal muncul. Asumsi negatif juga bakal hilang.

Melawan pikiran-pikiran yang merusak juga bisa membuat kita menjadi teman yang lebih baik. Jadi, jangan heran jika teman-teman sangat senang berada di sekitarmu. Bagaimana pun, aura seseorang yang berpikiran positif akan selalu menyenangkan.

Bahagia itu bukan suratan nasib. Ia adalah perasaan yang bisa dimunculkan. Berapa pun lembaran uang yang ada di dompetmu sekarang, nggak lantas mencerminkan kebahagiaanmu. Jadi, jangan ukur bahagia berdasarkan monimal ya, Millens? (Siti Zumrokhatun/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: