BerandaAdventurial
Jumat, 19 Apr 2018 12:00

Berakhir Pekanlah di Lima Lokawisata Cilacap Paling Direkomendasikan Ini...

Keindahan pantai Pulau Nusakambangan (dutawisata.com)

Cilacap, Jawa Tengah kaya tempat wisata. Mau jenis wisata pantai atau gunung? Ada! Lima di antaranya bagus untuk destinasi wisatamu pada akhir pekan.

Inibaru.id – Kabupaten Cilacap punya sederet tempat asyik yang bisa kamu kunjungi untuk berlibur bersama teman dan keluarga. Berikut lima rekomendasi destinasi wisata di sana.

Wisata Hutan Payau

Dikenal juga dengan nama Wisata Hutan Mangrove, lokawisata ini berada di Desa Karang Talun, Kecamatan Tritih Kulon, Cilacap Utara. Hutan mangrovenya tumbuh di rawa berair payau. Kepayauan airnya berasal dari Sungai Lester yang langsung terhubung dengan laut.

Nah, kalau berkunjung ke sana, Sobat Millens bisa menikmati pemandangan indah hutan mangrove dan biota unik lainnya. Pemandangan alam tersebut bisa kamu dapatkan dengan menelusuri Hutan Payau Tritih menggunakan perahu kayu sewaan.

Pantai Teluk Penyu

Lokawisata ini merupakan wisata pantai andalan di Kecamatan Cilacap Selatan. Konon, dinamakan Pantai Teluk Penyu karena dulu di sana kerap dijadikan tempat bertelur para penyu. Berada di tepi Samudra Hindia, pantai ini punya pemandangan yang menawan dan deburan ombak besar khas pantai selatan.

Baca juga:
Segarkan Pikiranmu di Lima Lokawisata Hit di Kendal
Jajaran Lukisan di Dalam Rumah Kamera

Selain menikmati pemandangan pantai, di sana kamu juga bisa bermain di beberapa wahana water sport dan memancing ikan. Berbagai fasilitas seperti toilet umum, sarana ibadah, dan gazebo juga sudah tersedia karena pantai ini dikelola dengan baik. Harga tiketnya pun murah, yaitu Rp 5.000 per orang.

Benteng Pendem Cilacap

Benteng ini berada di Dusun Kebonjati, Desa Cilacap, Kecamatan Cilacap, tepatnya di pesisir Pantai Teluk Penyu. Dulu benteng ini merupakan markas pertahanan tentara Hindia Belanda yang dibangun pada 1861. Hingga saat ini, bangunan di area seluas 6,5 hektare tersebut masih kokoh, lo.

Kalau berkunjung ke sana, kamu akan merasakan sensasi kemegahan bangunan khas Belanda sebelum Era Kemerdekaan Indonesia. Ada banyak ruangan di benteng tersebut, seperti barak, ruang rapat, klinik pengobatan, gudang senjata, gudang mesiu, ruang penjara, dan masih banyak lagi ruang yang masih misterius penggunaannya. Wisata sejarah dan budaya pasti akan kamu dapatkan di Benteng Pendem, karena ada pemandu yang siap mendampingimu.

Gunung Srandil Cilacap

Gunung Srandil berada di Desa Glempangpasir, Kecamatan Adipal. Di sana, wisatawan bisa menikmati bukit kecil yang dipenuhi pepohonan hijau.

Gunung Srandil juga dikenal sebagai tujuan wisata spiritual. Setiap malam Jumat dan Selasa Kliwon pada bulan Sura, objek wisata ini ramai didatangi peziarah yang jumlahnya bisa mencapai ratusan. Pasalnya, di dalam gua-gua di bukit itu ada beberapa makam yang dianggap keramat.

Baca juga:
Ketika Bambu Dimuliakan di Pasar Papringan
Lima Lokawisata Temanggung yang Pesonanya Kamu Banget

Wisata Pulau Nusakambangan

Meskipun  identik dengan tempat para napi, pulau ini punya pesona keindahan alam yang wajib dikunjungi, lo. Hanya memerlukan waktu sekitar 10 menit untuk menyeberang dari Pantai Teluk Penyu, pulau itu sudah bisa kamu nikmati.

Ada banyak tempat menarik yang bisa kamu datangi di sana. Mulai dari Pantai Permisan, Pantai Karang Pandan, Benteng Karang Bolong, Gua Ratu, dan Kampung Laut.

Tunggu apa lagi, Millens? Yuk berlibur ke Cilacap karena lima lokawisata di atas sudah menunggu kedatanganmu! (IB06/E02)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024