Inibaru.id – Dalam menyambut tahun baru, terhindar dari nasib buruk setahun ke depan kerap menjadi harapan dan doa orang-orang, nggak terkecuali di Spanyol. Untuk menangkal nasib buruk, masyarakat Spanyol memiliki tradisi unik, yakni Las doce uvas de la buena suerte atau memakan 12 buah anggur.
Ke-12 buah anggur itu dimakan tepat 12 detik menjelang pergantian tahun 1 Januari. Masyarakat Spanyol meyakini mengonsumsi 12 buah anggur saat tengah malam tahun baru bisa menangkal nasib buruk.
Selama 12 detik tersebut, tiap detiknya mereka bakal makan satu anggur, hingga ke-12 anggur habis dan bertepatan dengan pergantian tahun. Konsekuensi kalau nggak mampu menghabiskan anggur?
12 buah anggur yang harus dimakan saat Tahun Baru. (Perutroughmyeyes)
Masyarakat Spanyol percaya, kegagalan memakan 12 buah anggur selama 12 detik tersebut bakal mengakibatkan kesialan selama setahun ke depan, karena setiap anggur yang dimakan mewakili keberuntungan yang akan diperoleh tiap bulan.
Boleh percaya atau nggak sih, Millens. Namun, tradisi ini telah berlangsung turun-temurun di sana. Bahkan, nggak hanya Spanyol, negara seperti Chile dan Denmark pun memiliki tradisi yang mirip dengan ini. Hm, buat lucu-lucuan, kenapa tidak? (IB20/E03)