Inibaru.id - Brokoli adalah salah satu sayuran sarat vitamin yang berfaedah banget buat badan. Mencegah kanker, mengurangi kolesterol, menjaga kesehatan jantung, mata dan tulang merupakan sebagian dari seabrek manfaat brokoli.
Sayuran yang termasuk keluarga kubis ini biasanya kita jumpai pada menu makanan seperti sup, capcay, tumis, dan berbagai olahan kreatif lainnya.
Tapi, sudah yakinkah kamu segala nutrisi yang ada pada brokoli terserap sepenuhnya oleh tubuhmu? Salah satu faktor yang mempengaruhi hal itu adalah cara memasaknya. Jika nggak tepat mengolahnya, nutrisi dari sayuran hijau ini bakal hilang sia-sia.
Olahan brokoli. (Thespruceeats)
Cara memasak brokoli sebenarnya sangatlah gampang. Intinya, cuci bersih brokoli sebelum dimasak, lalu masak dengan waktu yang nggak terlalu lama. Para ahli gizi setuju mengukus brokoli merupakan cara paling tepat. Zat besi, kalium, kalsium, dan vitamin dalam brokoli akan terjaga dengan cara ini.
Dikutip dari Delish, mengukus brokoli bisa meningkatkan nilai gizinya, lo. Para peneliti menemukan bahwa brokoli yang dikukus mengalami peningkatan kadar glucosinolates, senyawa antioksidan dan beta-karoten, lutein, alpha, dan gamma-tocopherol.
So, bagaimana cara memasak brokoli kukus yang enak dan nggak hilang kandungan gizinya? Yuk, catat langkah-langkahnya.
Pertama, bersihkan brokoli dari kotoran yang menempel lalu potong kecil seukuran satu gigitan. Setelah itu, masukkan brokoli pada kukusan yang airnya sudah mendidih. Tutup panci kukusanmu, tunggu hingga lima menit, lalu matikan kompor.
Untuk menambah cita rasa saat menyantapnya, kamu baiknya membubuhkan sedikit garam, merica bubuk, dan serbuk cabai. Jangan lupa tuangkan sedikit minyak zaitun sebelum melahapnya, ya. Taraaa, brokoli kukus sudah jadi, Millens! (IB20/E05)