BerandaIndie Mania
Sabtu, 11 Okt 2019 14:00

Representasi Seni Rupa Kontemporer Semarang dalam Pameran “Kertas Kokoh”

The Young Van Gogh karya Kokoh Nugroho. (Inibaru.id/ Isma Swastiningrum)

Sejumlah 253 karya terpasang di Gallery B9 Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang (Unnes). Karya-karya tersebut merupakan karya pelukis asal Semarang Kokoh Nugroho, yang berlangsung dari tanggal 2-17 Oktober 2019.

Inibaru.id –  Percobaan Kokoh Nugroho dalam menampilan karya lukisannya, nyatanya mendapat sambutan manis dari Oei Hong Djien (OHD), kolektor kenamaan Indonesia. Melalui pameran bertajuk “Kertas Kokoh”, dia mencoba membuat terobosan-terobosan. Kokoh membuat terobosan dari segi perupaan hingga media kertas yang dianggap media kelas dua setelah kanvas.

"Kalau kita bandingkan karya-karya maestro Hidayat pada waktu itu 20 tahun lalu yang dianggap absurd. Ini Kokoh Nugroho jauh lebih absurd. Sekarang bisa ditampilkan di sini. Bahkan diapresiasi oleh banyak orang, kemajuan yang luar biasa untuk Semarang," kata OHD yang juga berprofesi sebagai dokter spesialis patologi anatomi ini.

Salah satu pengunjung pameran mengapresiasi karya Kokoh Nugroho. (Inibaru.id/ Isma Swastiningrum)

OHD berpendapat, selama ini media kertas sendiri kurang mendapat apresiasi. Harganya yang murah pun cenderung kurang dihargai. Padahal basis lukisan adalah kertas. Dari kertas seseorang bisa melihat garis-garis, orisinalitas, karakter, dan aslinya seniman. “Semua seniman memulai dari membuat sketsa-sketsa semua dilakukan di atas kertas,” tambahnya.

Wahyudin selaku kurator pameran menceritakan karya Kokoh nggak terlepas dari hobinya yang "gatal" untuk mencoret-coret di atas kertas. Nggak dinyana jumlah kertas itu ratusan. Lalu Wahyudin berinisiatif untuk memamerkan karya-karya tersebut dalam satu platform tertentu.

"Kertas sebagaimana yang sudah disampaikan merupakan eksistensial Kokoh dalam berkarya. Sehingga kalaupun saya menyediakan kanvas, hari ini mungkin dia tidak berpameran juga," tuturnya.

Kertas bekas juga nggak luput menjadi media lukis Kokoh. (Inibaru.id/ Isma Swastiningrum)

Wahyudin menilai, karya seni rupa di Jawa Tengah memang nggak sedinamis yang ada di kota-kota lain, Millens. Terutama yang ada di Yogyakarta. Kurator asal Kota Gudeg ini mengapresiasi Kokoh yang masih tetap setia di tanah yang menjadi kampung halamannya.

"Yang menarik dari Kokoh adalah dia masih mau bersikukuh, untuk berkokoh-kokoh tinggal dan berkarya di Semarang. Tidak pindah ke tempat yang lain. Saya kira, itu satu poin yang menarik dari Kokoh Nugroho. Itu bisa menjadi representasi yang memikat bagi rupawan yang ada di Semarang," katanya.

Lukisan-lukisan ini berkontribusi bagi dunia seni rupa Semarang. (Inibaru.id/ Isma Swastiningrum)

Pemilihan tempat pameran di kampus pun bukan tanpa alasan. Ini menjadi satu poin inspirasi bagi kawan-kawan seni rupa yang berasal dari kampus-kampus. Lebih jauh, bagaimana lukisan seni rupa Semarang berpotensi dalam kontribusi seni rupa kontemporer. Atau paling nggak berkontribusi dalam kampus sendiri.

“Kokoh orang pertama yang memanfaatkan galeri B9 selain mahasiswa,” komentar Patmo perwakilan dari Seni Rupa Unnes.

Menarik ya, Millens. Ternyata berkarya nggak melulu harus dari bahan-bahan mahal. Seperti Kokoh, bahkan berbagai macam kertas pun dapat dia ubah menjadi karya yang indah dan memiliki nilai seni tinggi. Salut! (Isma Swastiningrum/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Mengintip Sisi Lain Nusakambangan yang Indah di Pantai Bantar Panjang

11 Jan 2026

Waroeng Sate Pak Dul Tjepiring, Tempat Makan yang Juga Museum Mini

11 Jan 2026

Bahaya yang Mengintai saat Anak Terlalu Cepat Diberi Gawai

11 Jan 2026

Lebih dari Menikmati Kopi, 'Ngopi' adalah tentang Koneksi dan Ekspresi Diri

11 Jan 2026

Sungai Finke Sudah Mengalir Sebelum Dinosaurus Lahir

11 Jan 2026

Musim Hujan Bikin Para Ibu Gampang Capek dan Baperan? Ini Penjelasan Ilmiahnya!

11 Jan 2026

Menilik Keindahan Curug Merak di Kabupaten Temanggung

12 Jan 2026

Cara Naik Kereta 36+3 di Jepang yang Santai dan Kaya Pemandangan Indah

12 Jan 2026

Belenggu Musim Baratan bagi Nelayan; Gagal Melaut dan Terjerat Lintah Darat

12 Jan 2026

Koperasi hingga Budi Daya Ikan, Upaya Pemkot Bantu Nelayan Semarang hadapi Paceklik

12 Jan 2026

3 Kode dari Tubuh Kalau Kamu Alami Intoleransi Gluten!

12 Jan 2026

Akses Jalan Mulai Terbuka, Desa Tempur Jepara Perlahan Bangkit Pascalongsor

12 Jan 2026

'Project Y', Film Korea Terbaru yang Duetkan Aktris Papan Atas Korea Han So-hee dan Jun Jong-seo

13 Jan 2026

Cerita Legenda Puncak Syarif di Gunung Merbabu

13 Jan 2026

Merti Sendang Curug Sari dan Kampanye 'Nggodog Wedang' Warga Pakintelan Semarang

13 Jan 2026

In This Economy, Mengapa Orang Masih Berburu Emas meski Harga Sudah Tinggi?

13 Jan 2026

Riset Ungkap Kita Sering Merasa Kebal dari Dampak Perubahan Iklim

13 Jan 2026

Bolehkah Makan Malam Cuma Pakai Buah?

13 Jan 2026

Sebenarnya, Boleh Nggak Sih Merokok di Trotoar Kota Semarang?

14 Jan 2026

Paradoks Memiliki Anak di Korea, Dianggap Berkah Sekaligus Kutukan Finansial

14 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: