BerandaHits
Rabu, 31 Agu 2021 16:39

Menengok Sambas, Kabupaten yang Sedang Berjalan Menuju Merdeka Konektivitas

Menengok Sambas, Kabupaten yang Sedang Berjalan Menuju Merdeka Konektivitas

Akses komunikasi dan internet yang sangat terbatas membuat siswa terpaksa masuk sekolah selama pandemi. (Dok. MetroTv)

Sungguh sayang jika Desa Semanga yang yang dikenal sebagai area pemancingan udang galah ini nggak menikmati akses komunikasi yang memadai. Untuk itu, sebuah BTS dibangun di Dusun Sajingan Kecil, Desa Semanga agar daerah ini nggak lagi terisolasi.

Inibaru.id – Harus diakui bahwa masih banyak daerah di Indonesia yang belum sepenuhnya menikmati akses komunikasi dan layanan internet. Kondisi makin terbatas terutama bagi masyarakat yang berada di wilayah 3T (terluar, tertinggal, terdepan).

Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, misalnya. Di kabupaten yang didiami dua suku mayoritas, yaitu suku Melayu dan suku Dayak ini belum merasakan keterbukaan informasi melalui jaringan internet. Kondisi ini dirasakan betul warga Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten Sambas.

FYI, di Desa Semanga ada satu dusun yang sangat terisolasi yaitu Dusun Sajingan Kecil. Kepala Desa Semanga, Mujan Suantoro, menyebutkan satu-satunya akses transportasi hanya melalui sungai. Maklum, kondisi geografis wilayah ini berada di pegunungan. Hal ini juga yang membuat masyarakat kesulitan mengakses sinyal telekomunikasi.

"Akses internet sangat sulit karena terhalang gunung Senujuh. Selama 75 tahun, warga Dusun Sajingan Kecil tidak ada akses internet. Pada masa pandemi ini warga sangat kesulitan, terutama anak-anak. Anak-anak mesti pergi 1,5 kilometer ke muara sungai untuk mengakses internet," kata Kepala Desa Semanga, Mujan Suantoro.

Agar masyarakat dapat lekas merasakan merdeka konektivitas, bertepatan dengan momentum HUT ke-76 RI, layanan telekomunikasi dibangun pemerintah melalui BAKTI Kominfo. Sebuah BTS (base transceiver station) tengah dibangun di Desa Semanga.

"Jika BTS ini sudah beroperasi, maka masyarakat tidak perlu lagi mencari sinyal ke tepi sungai atau bawah bukit. Selain itu warga juga bisa membuat produk-produk untuk dipasarkan secara online," kata CME Supervisor Fiberhome, Andri Himawan.

Kondisi Geografis Menjadi Kendala

Peta penyebaran internet Kabupaten Sambas. (Dok. MetroTv)

Namun, rupanya ada banyak kendala dalam pembangunan BTS BAKTI Kominfo di Desa Semanga ini. Memang, keterbatasan akses transportasi di sana membuat semua bahan material pembangunan BTS terpaksa diangkut melalui sungai. Setelah itu, mau nggak mau harus diangkut secara manual oleh pekerja menuju lokasi pembangunan BTS.

Daerah di pinggiran Sambas memang belum memiliki akses telekomunikasi, Millens. Nggak heran jika warga kesulitan untuk menelepon apalagi menggunakan internet.

"Sekitar 30-40 persen wilayah belum terjangkau infrastruktur telekomunikasi. Kami sangat berterima kasih dengan program BAKTI Kominfo untuk bantuan infrastruktur telekomunikasi berupa pembangunan BTS di Desa Semanga. Kami berharap Desa Semanga tak lagi terisolir," ujar Kabid Infrastruktur dan Teknologi Kominfo Kabupaten Sambas, Hairudin.

Dengan inisisasi BAKTI Kominfo memberikan pemerataan akses internet untuk masyarakat sehingga dapat membantu meningkatkan perekonomian, khususnya di sektor pariwisata.

Eh tahu nggak kalau Desa Semanga dikenal sebagai area pemancingan udang galah terbaik di Kabupaten Sambas? Sayang banget kan kalau nggak terekspos karena kurangnya sarana dan prasarana? Padahal tempat ini merupakan salah satu spot wisata alam terbaik di Kalimantan.

"Dengan kehadiran internet dapat membantu promosi wisata pemancingan udang, juga mendorong pola pikir masyarakat menjadi lebih terbuka," tutur Kepala Dusun Sajingan Kecil, Jumiadi.

Nggak cuma sektor ekonomi dan pariwisata, sektor pendidikan juga terdampak dengan kehadiran akses internet. Ketiadaan internet membuat siswa terpaksa tetap menjalani pembelajaran tatap muka meski dikepung pandemi Covid-19.

"Kami di sini sekolah tatap muka karena kendala jaringan internet, sehingga pembelajaran daring sulit dilakukan. Tapi tidak semua siswa masuk, dalam satu kelas dibagi dua. Jadi, seminggu siswa masuk sekolah dua kali pertemuan," ucap Kepala SDN 11 Sajingan Kecil, Fahrurrijal.

Karena itu, kehadiran BTS diharapkan dapat mendorong siswa belajar lebih banyak, nggak hanya bersumber dari buku paket sekolah dan guru.

"Mereka bisa menggali informasi dan memperkaya wawasan dari internet," kata Fahrurrijal menambahkan.

Hm, semoga pembangunan BTS ini menjadi awal yang baik agar Sambas merdeka konektivitas ya, Millens. (Med/IB21/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ihwal Mula Kampung Larangan di Sukoharjo, 'Zona Merah' yang Pantang Dimasuki Bumiputra

12 Apr 2025

Lagu "You'll be in My Heart" Viral; Mengapa Baru Sekarang?

12 Apr 2025

Demi Keamanan Data Pribadi, Menkomdigi Sarankan Pengguna Ponsel Beralih ke eSIM

12 Apr 2025

Bikin Resah Pengguna Jalan, Truk Sampah Rusak di Kota Semarang Bakal Diperbaiki

12 Apr 2025

Ketika Pekerjaan Nggak Sesuai Dream Job; Bukan Akhir Segalanya!

12 Apr 2025

Lindungi Masyarakat, KKI Cabut Hak Praktik Dokter Tersangka Pelecehan Seksual secara Permanen

12 Apr 2025

Mengenal Getuk Kethek, Apakah Terkait dengan Monyet?

13 Apr 2025

Di Balik Mitos Suami Nggak Boleh Membunuh Hewan saat Istri sedang Hamil

13 Apr 2025

Kisah Kampung Laut di Cilacap; Dulu Permukiman Prajurit Mataram

13 Apr 2025

Mengapa Manusia Takut Ular?

13 Apr 2025

Nilai Tukar Rupiah Lebih Tinggi, Kita Bisa Liburan Murah di Negara-Negara Ini

13 Apr 2025

Perlu Nggak sih Matikan AC Sebelum Matikan Mesin Mobil?

14 Apr 2025

Antrean Panjang Fenomena 'War' Emas; Fomo atau Memang Melek Investasi?

14 Apr 2025

Tentang Mbah Alian, Inspirasi Nama Kecamatan Ngaliyan di Kota Semarang

14 Apr 2025

Mengenal Oman, Negeri Kaya Tanpa Gedung Pencakar Angkasa

14 Apr 2025

Farikha Sukrotun, Wasit Internasional Bulu Tangkis yang Berawal dari Kasir Toko Bangunan Kudus

14 Apr 2025

Haruskah Tetap Bekerja saat Masalah Pribadi Mengganggu Mood?

14 Apr 2025

Grebeg Getuk 2025 Sukses Meriahkan Hari Jadi ke-1.119 Kota Magelang

14 Apr 2025

Tradisi Bawa Kopi dan Santan dalam Pendakian Gunung Sumbing, Untuk Apa?

15 Apr 2025

Keindahan yang Menakutkan, Salju Turun saat Sakura Mekar di Korea Selatan

15 Apr 2025