BerandaHits
Senin, 18 Agu 2019 10:45

Enyahkan Kolesterol Akibat Daging Kurban dengan Cara Ini

Tips mengurangi kolesterol usai merayakan Idul Adha. (Daily Telegraph)

Makan daging sapi maupun kambing saat Iduladha sah-sah saja. Namun, tetap pantau kolesterolmu ya, <i>Millens</i>.

Inibaru.id – Iduladha saatnya makan daging yang banyak! Bagaimana tidak, hampir di semua masjid melaksanakan kurban. Daging kurban itu akan dibagikan kepada orang-orang yang membutuhkan. Nggak heran kalau setiap Iduladha kulkas pasti penuh dengan daging. Ha-ha.

Eits, meski makananmu nanti didominasi olahan daging, jangan sampai kadar kolesterolmu berlebihan ya, Millens. Tetap kontrol kadar kolesterolmu terlebih bagi yang sudah berkepala tiga.

Untuk menurunkan kadar kolesterol, kamu bisa mengurangi asupan lemak jenuh. Itu berarti hindari minum susu atau makan makanan berminyak atau gorengan.

Langkah kedua yang bisa kamu lakukan adalah dengan menghilangkan lemak trans dari daftar menu makananmu. Terkadang, lemak trans tercantum pada label makanan sebagai “minyak sayur terhidrogenasi parsial”, contohnya pada margarin, biskuit, kerupuk, dan kue. Makanan-makanan tersebut dapat meningkatkan kadar kolesterol secara keseluruhan, lo.

Kamu sebaiknya memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung asam lemak omega 3 seperti salmon, mackerel, dan walnut. Oh iya, tingkatkan juga asupan serat larut untuk mengurangi penyerapan kolesterol ke dalam aliran darahmu. Makanan yang mengandung serat larut yakni kacang merah, oatmeal, apel, dan pir.

Last but no least, jangan lupa berolahraga. Aktivitas fisik dapat membantu meningkatkan kolesterol baik atau high-density lipoprotein (HDL). Penambahan olahraga dengan interval pendek beberapa kali sehari juga dapat membantumu menurunkan berat badan, lo. Olahraga itu seperti bersepeda, berjalan cepat, dan lain-lain. Yuk, semangat turunkan kolesterol, Millens. (IB24/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024

Menyusuri Perjuangan Ibu Ruswo yang Diabadikan Menjadi Nama Jalan di Yogyakarta

11 Nov 2024

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024

Sepenting Apa AI dan Coding hingga Dijadikan Mata Pelajaran di SD dan SMP?

12 Nov 2024

Berkunjung ke Dukuh Kalitekuk, Sentra Penghasil Kerupuk Tayamum

12 Nov 2024

WNI hendak Jual Ginjal; Risiko Kesehatan Apa yang Bisa Terjadi?

13 Nov 2024

Nggak Bikin Mabuk, Kok Namanya Es Teler?

13 Nov 2024

Kompetisi Mirip Nicholas Saputra akan Digelar di GBK

13 Nov 2024

Duh, Orang Indonesia Ketergantungan Bansos

13 Nov 2024

Mengapa Aparat Hukum yang Paham Aturan Justru Melanggar dan Main Hakim Sendiri?

13 Nov 2024