BerandaHerbalicious
Sabtu, 2 Mar 2018 05:25

Ciplukan, Tanaman Kaya Manfaat yang Dulu Sering Diabaikan

Ciplukan (brilio.net)

Ciplukan atau disebut juga dengan ceplukan, merupakan salah satu jenis tanaman penghasil buah-buahan yang sering tumbuh di alam liar. Sering diabaikan, ciplukan ternyata memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan, khususnya bagian buahnya.

Inibaru.id – Siapa yang suka memakan buah ciplukan? Bagi kamu yang lahir dan tumbuh pada era 1990-an, pasti nggak asing dengan buah ciplukan. Rasanya kecut-manis, berwarna hijau-kuning, dan dibungkus kulit tipis.

Tapi tahukah Sobat Millens, tanaman yang buahnya sempat memiliki nilai jual fantastis itu teryata memiliki khasiat yang luar biasa untuk menyembuhkan berbagai penyakit, lo.

Nah, berikut ini beberapa manfaat ciplukan yang dilansir dari khasiatsehat.com. Apa saja itu?

Mencegah diabetes

Diabetes merupakan penyakit yang menakutkan. Untuk mencegahnya, kamu bisa memanfaatkan buah ciplukan. Hal ini dikarenakan tanaman ciplukan, baik bagian batang, daun, hingga buahnya mengandung suatu senyawa yang berkhasiat dalam menurunkan dan mengontrol kadar gula darah, sehingga dapat membantu menurunkan risiko terkena diabetes. Cara menggunakannya yaitu, rebus batang dan akar dari ciplukan, kemudian minum tiga kali sehari.

Menurunkan risiko terkena kanker payudara

Kamu pasti ngeh bahwa antioksidan berperan penting untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan membantu menangkal radikal bebas penyebab kanker. Nah, memiliki kandungan antioksidan tinggi, buah ciplukan dipercaya dapat mencegah penyakit kanker. Salah satunya adalah kanker payudara. Caranya, pucuk yang muda dicampur dengan empat biji beras dan tunas kunyit. Kemudian digiling dengan parutan kelapa sampai lumat. Setelah itu ramuan tadi langsung ditempelkan pada payudara.

Baca juga:
Sehat dan Cantik dengan Daun Salam
Batuk atau Gangguan Menstruasi? Makan Kawista Deh!

Membantu mengobati penyakit epilepsi atau ayan

Khasiat buah ciplukan dapat digunakan untuk mengobati penyakit epilepsi atau ayan. Ini karena kandungan senyawa asam dan berbagai mineral yang terdapat dalam buah ciplukan secara efektif dapat membantu memperbaiki sel-sel saraf yang rusak sehingga dapat membantu mengobati penyakit epilepsi atau ayan.

Menjaga kesehatan mulut

Manfaat buah ciplukan yang selanjutnya yaitu dapat digunakan untuk menjaga kesehatan mulut. Hal ini dikarenakan kandungan vitamin C dan senyawa lain yang hadir dalam buah ciplukan dapat berperan sebagai zat anti inflamasi sehingga dapat mencegah dan mengobati radang tenggorokan, sariawan, gusi berdarah, dan beberapa masalah kesehatan terkait mulut lainnya.

Menurunkan tekanan darah tinggi (hipertensi)

Seperti yang telah diketahui bahwa tekanan darah tinggi dapat menyebabkan stroke. Nah, kamu bisa mengolah buahnya menjadi jus untuk membantu mencegah penyakit darah tinggi atau  hipertensi. Untuk menurunkan tekanan darah tinggi, bisa juga dengan meminum air rebusan daun, buah dan akar selama tiga minggu berturut-turut.

Meredakan sakit tenggorokan

Dikarenakan buah ciplukan ini mengandung senyawa karotenoid, buah ini dapat berperan untuk mengurangi rasa nyeri pada tenggorokan. Caranya yaitu dengan merebus daun ciplukan lalu diminum. Tapi kalau nggak mau repot, kini buah ciplukan juga banyak tersedia dalam bentuk obat atau kapsul.

Mengobati kurap

Ciplukan juga dapat digunakan untuk mengobati kurap yang mengganggu penampilan. Untuk mengobatinya, kamu dapat menumbuk daun dari ciplukan, lalu oleskan pada bagian kulit yang terkena.

Mengobati borok

Bagi yang menderita sakit borok pun dapat diatasi dengan daun ciplukan. Hanya dengan menumbuk daun ciplukan dengan alu, kemudian oleskan pada borok yang sedang meradang. Borok yang sedang dialami dapat semakin cepat mengering.

Menurunkan kolesterol

Bagian dari buah ciplukan ternyata juga bisa menurunkan kolesterol, lo. Caranya makan daun ciplukan dua helai tiga kali sehari. Pastikan daun yang kamu makan sudah bersih ya.

Baca juga:
Parijoto Memang Bermanfaat Banget
Purwaceng Nggak Sekadar Mitos tentang Viagra Tradisional

Menyembuhkan penyakit jantung

Salah satu khasiat ciplukan adalah mengobati gangguan jantung. Caranya cukup mudah, ambil 40 helai daun ciplukan dan hancurkan dengan blender seperti jus, kemudian minum tanpa campuran apa-apa. Selain dibuat seperti jus, daunnya juga bisa kita makan langsung, tapi pastikan kembali daunnya sudah dicuci bersih dulu.

Nah, selain manfaat ciplukan yang telah disebutkan di atas, ciplukan masih memiliki banyak manfaat lainnya, seperti mengobati flu, mengobati asma, menurunkan demam pada anak, meningkatkan kecerdasan, penambah darah, sebagai penawar racun hingga mencegah penuaan dini. Wah, banyak sekali ya manfaatnya.

Eits, tapi perlu diingat, meski memiliki khasiat yang luar biasa, jangan mengonsumsinya bersamaan dengan kopi ya. Karena hal itu konon malah dapat menyebabkan keracunan. (ALE/SA)

Klasifikasi ilmiah

Kingdom: Plantae

Divisi: Magnoliophyta

Kelas: Magnoliopsida

Ordo: Solanales

Famili: Solanaceae

Genus: Physalis

Spesies: Physalis angulata L.

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024

Menyusuri Perjuangan Ibu Ruswo yang Diabadikan Menjadi Nama Jalan di Yogyakarta

11 Nov 2024

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024