BerandaAdventurial
Minggu, 1 Feb 2020 08:55

Bergaya ala Noni dan Meneer Belanda di Lawang Sewu Kota Semarang

Dua orang pengunjung sedang berpose dengan kostum Belanda. (Inibaru.id/ Audrian F)

Di Lawang Sewu Kota Semarang terdapat fasilitas baru yaitu sewa kostum Belanda sekaligus foto. Namanya, Kleine Nederland.<br>

Inibaru.id - Mungkin akan lebih bagus kalau saat foto di sebuah bangunan bersejarah terutama peninggalan kolonial dengan memakai kostum. Di area Kota Lama Kota Semarang misalnya. Foto-fotomu akan makin bernyawa karena pakaian yang kamu kenakan sesuai latar.

Kalau kamu mau seperti itu, kamu nggak perlu repot mempersiapkan kostum sendiri. Sebab sekarang di Lawang Sewu Kota Semarang tersedia jasa sewa kostum ala Belanda sekaligus foto. Makin menjiwai banget kan kalau bisa foto menggunakan pakaian Belanda di Lawang Sewu.

Namanya, Kleine Nederland. Yang artinya berarti, “Belanda Kecil”. Sesuai banget kan dengan julukan Kota Lama sebagai Little Netherland?

Seorang pengunjung dibantu petugas sedang mencoba kostum baju Belanda. (Inibaru.id/ Audrian F)<br>

Sri Rokhmayuni, pemilik dari persewaan dan foto dengan kostum Belanda ini mengatakan kalau pariwisata Kota Semarang saat ini sedang maju pesat. Sehingga harus makin kreatif dalam mengelola dan memanfaatkan objek wisatanya.

“Lawang Sewu ini kan semakin baik, harusnya memang ditambah dengan berbagai konten pendukung agar lebih meriah dan pengunjung lebih senang. Seperti Kleine Nederland ini,” ujar wanita yang akrab disapa dengan Yuni tersebut pada Kamis (30/1/2020) pagi.

Kalau kamu mau menyewa, bisa langsung menuju ke Gedung B. Sampai sana kamu bisa langsung mendaftar kemudian langsung memilih pakaian Belanda mana yang kamu suka. Eits, nggak cuma Belanda. Pakaian adat Jawa juga ada kok.

“Terutama pengunjung Lawang Sewu ya. Jadi harus masuk ke Lawang Sewu dulu. Nah, nanti sampai sini baru bisa menyewa dan foto,” tambah Yuni.

Kamu akan difoto oleh fotografer andal. (Inibaru.id/ Audrian F)<br>

Kocek yang diperlukan Rp 60 ribu saja. Cukup terjangkau bukan? Kamu bisa foto di dalam dan di luar ruangan. Kemudian kamu akan dapat 3 file foto yang bisa kamu pajang di akun sosial media kamu.

Kleine Nedierland ini baru buka pada Rabu (29/1) lalu. Meskipun begitu, Yuni mengungkapkan, tanggapan masyarakat cukup positif. Tiap hari seenggaknya ada 30 lebih penyewa. Yuni pun berharap bisa makin menambah kemeriahan pengunjung Lawang Sewu Kota Semarang.

“Ya terutama saya mengucapkan terima kasih kepada Dirut PT. KAI selaku Owner dan PT. Kawisata, khususnya kepada GM Hospitality dan Manager Lawang Sewu, karena sudah memperkenankan hadirnya Kleine Nederland ini. Semoga dengan adanya Klein Nederland bisa menambah semarak pariwisata Kota Semarang, khususnya Lawang Sewu,” ujar pengusaha dan pembina Komunitas Diajeng Semarang (KDS) ini.

Kamu bisa memilih sendiri kostum sesuai seleramu. (Inibaru.id/ Adurian F)<br>

Daud, salah satu pelanggan Kleine Nederland merasa terhibur setelah mencoba berfoto dengan menggunakan kostum Belanda tersebut. Pria asal Kediri itu merasa punya kesan saat berkunjung ke Lawang Sewu.

“Lumayan, buat kenang-kenangan. Kalau sekarang kan saya cuma berdua sama istri. Besok kalau sama anak-anak saya ajak ke sini lagi,” ujar Daud.

Gimana, Millens, yuk foto-foto ria dengan kostum Belanda di Lawang Sewu Kota Semarang! (Audrian F/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: